Mobil Toyota Corolla Terbakar di Blitar, Diduga Karena Korsleting Saat Jumper Aki

- Redaksi

Thursday, 16 January 2025 - 09:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mobil Toyota Corolla Terbakar di Blitar (Dok. Ist)

Mobil Toyota Corolla Terbakar di Blitar (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Sebuah mobil Toyota Corolla mengalami kebakaran di Desa Jatinom, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar, Selasa (14/1/2025) malam. Kebakaran ini diduga disebabkan oleh korsleting listrik saat pemilik kendaraan melakukan jumper aki.

Kasi Penanggulangan dan Investigasi Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Blitar, Tedy Prasojo, membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, laporan kebakaran diterima sekitar pukul 20.40 WIB.

“Benar kami menerima laporan kebakaran mobil di Jalan Desa Jatinom, petugas langsung ke lokasi untuk memadamkan api,” terangnya saat dikonfirmasi detikJatim, Rabu (15/1/2025).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kebakaran bermula ketika pemilik mobil, AF (41), mencoba melakukan jumper aki, yaitu menyalurkan arus listrik dari satu mobil ke mobil lainnya.

Baca Juga :  Bansos PKH Cair Bulan Maret 2024, Ini Cara Ceknya!

Diduga, terjadi korsleting listrik saat proses tersebut yang memicu percikan api. Api kemudian mulai membakar bagian depan mobil.

Pemilik kendaraan bersama warga sekitar berupaya memadamkan api dengan alat seadanya, tetapi api justru semakin besar hingga menjalar ke seluruh bagian mobil.

Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi segera memadamkan api. Dalam waktu sekitar 30 menit, api berhasil dipadamkan dan dilakukan pembasahan untuk memastikan tidak ada sisa api yang berpotensi menyala kembali.

“Api berhasil dipadamkan, kemudian dilaksanakan pembasahan juga. Untuk korban jiwa nihil, hanya kerugian material sekitar Rp 5 juta,” tutupnya

Berita Terkait

Kabar Gembira untuk Para Lansia Jakarta: Pencairan Kartu Lansia Jakarta Tahap Kedua Dimulai Hari Ini
Ketegangan Meningkat: Pakistan dan India di Ambang Konflik Peperangan
Misa Pemakaman Paus Fransiskus Akan Digelar Hari Ini
Penghormatan Terhadap Paus Fransiskus Berakhir, Dihadiri Sekitar 250 Ribu Orang
Komunitas FPM Bali: Bersama, Berkarya, Berdampak
Jemaah Haji Tertua di Jatim Berusia 107 Tahun, Pendampingan Khusus Disiapkan
Polres Ponorogo Ungkap Kasus Narkoba Terbesar di Tahun 2025, 7 Tersangka Ditangkap
Tembok Penampungan Air di Gontor Magelang Roboh, 4 Santri Dilaporkan Tewas

Berita Terkait

Saturday, 26 April 2025 - 16:34 WIB

Kabar Gembira untuk Para Lansia Jakarta: Pencairan Kartu Lansia Jakarta Tahap Kedua Dimulai Hari Ini

Saturday, 26 April 2025 - 13:09 WIB

Ketegangan Meningkat: Pakistan dan India di Ambang Konflik Peperangan

Saturday, 26 April 2025 - 10:25 WIB

Misa Pemakaman Paus Fransiskus Akan Digelar Hari Ini

Saturday, 26 April 2025 - 10:22 WIB

Penghormatan Terhadap Paus Fransiskus Berakhir, Dihadiri Sekitar 250 Ribu Orang

Saturday, 26 April 2025 - 10:20 WIB

Komunitas FPM Bali: Bersama, Berkarya, Berdampak

Berita Terbaru

Span PTKIN (Dok. Ist)

Pendidikan

Apakah Harus Punya Ijazah atau SKL saat Daftar UM-PTKIN 2025?

Saturday, 26 Apr 2025 - 14:22 WIB

YouTube (Dok. Ist)

Teknologi

YouTube Rayakan Ulang Tahun ke-20 dengan Fitur Baru untuk Pengguna

Saturday, 26 Apr 2025 - 14:18 WIB