Presiden Prabowo: Pers Harus Waspada terhadap Hoaks dan Upaya Pecah Belah Bangsa

- Redaksi

Monday, 10 February 2025 - 09:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden RI, Prabowo Subianto (Dok. Ist)

Presiden RI, Prabowo Subianto (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Presiden Prabowo Subianto mengingatkan insan pers agar selalu waspada terhadap penyebaran berita hoaks, terutama yang berpotensi memecah belah persatuan bangsa.

Pesan ini disampaikan dalam perayaan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 pada Minggu (9/2/2025).

Menurut Presiden, kebebasan pers memang penting, tetapi harus tetap diimbangi dengan tanggung jawab agar tidak menimbulkan keresahan di masyarakat.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Walaupun kita menjunjung tinggi kebebasan pers, kita harus waspada terhadap penyebaran berita-berita yang tidak benar dan berita hoaks. Dan penyebaran kebencian, penyebaran ketidakpercayaan terhadap sesama warga negara, upaya-upaya pecah belah ini harus selalu kita waspadai,” kata Presiden.

Presiden juga mengajak wartawan untuk terus bekerja secara profesional dalam mencari dan menyampaikan berita yang benar. Dengan begitu, masyarakat bisa mendapatkan informasi yang sesuai dengan hak mereka untuk mengetahui kebenaran.

Baca Juga :  KPK Ungkap Peluang Panggil Ridwan Kamil dalam Kasus Bank BJB

Agar pers bisa menjalankan perannya dengan baik, Presiden menekankan pentingnya menjunjung nilai-nilai Pancasila. Menurutnya, pers Indonesia harus tetap setia pada cita-cita para pendiri bangsa dan berkontribusi dalam pembangunan negara.

“Pers Indonesia harus menjadi pers yang Pancasila. Pers yang terlibat dalam pembangunan bangsa, yang komit terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Presiden Prabowo.

Presiden Prabowo juga mengingatkan agar insan pers tetap independen dan tidak terpengaruh oleh opini atau kepentingan tertentu.

Di era saat ini, kata Presiden, ada pihak yang memiliki kekuatan finansial untuk menguasai media dan membentuk opini yang bertentangan dengan kebenaran.

Oleh karena itu, ia meminta insan pers untuk menjaga integritasnya agar tetap menjadi pilar penting dalam menyampaikan informasi yang benar dan bermanfaat bagi masyarakat.

Berita Terkait

Berapa Biaya Nembak SIM C? Risiko dan Konsekuensi yang Perlu Diketahui
Brebes Dilanda Fenomena Tanah Bergerak, Kemensos Kirim Bantuan
SMP Katolik di Ponorogo Gelar Ibadah Arwah guna Kenang Arwah Paus Fransiskus
Presiden Prabowo Subianto Bakal Kirim Perwakilan untuk Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Hakim Eko Aryanto yang Tangani Harvey Moeis Dimutasi ke PN Sidoarjo
Tawuran Pelajar Pecah di Jatinegara, 20 Remaja Diamankan Polisi
Hari Raya Galungan 2025: Jadwal Lengkap dan Makna Mendalam Bagi Umat Hindu
Santri Ponpes Metal Diculik, Polisi Tangkap 7 Pelaku di Gresik

Berita Terkait

Wednesday, 23 April 2025 - 15:01 WIB

Berapa Biaya Nembak SIM C? Risiko dan Konsekuensi yang Perlu Diketahui

Wednesday, 23 April 2025 - 10:49 WIB

Brebes Dilanda Fenomena Tanah Bergerak, Kemensos Kirim Bantuan

Wednesday, 23 April 2025 - 10:45 WIB

SMP Katolik di Ponorogo Gelar Ibadah Arwah guna Kenang Arwah Paus Fransiskus

Wednesday, 23 April 2025 - 10:41 WIB

Presiden Prabowo Subianto Bakal Kirim Perwakilan untuk Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus

Wednesday, 23 April 2025 - 10:35 WIB

Tawuran Pelajar Pecah di Jatinegara, 20 Remaja Diamankan Polisi

Berita Terbaru

 Cara Mengembangkan Usaha agar Semakin Maju

Bisnis

8 Cara Mengembangkan Usaha agar Semakin Maju dan Berkembang

Wednesday, 23 Apr 2025 - 14:54 WIB

Berita

Brebes Dilanda Fenomena Tanah Bergerak, Kemensos Kirim Bantuan

Wednesday, 23 Apr 2025 - 10:49 WIB