Beragam Usaha yang Menghasilkan Uang Setiap Hari, Cepat, dan Menguntungkan

- Redaksi

Thursday, 8 August 2024 - 23:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

SwaraWarta.co.id – Di era modern saat ini, banyak peluang usaha yang menghasilkan uang setiap hari yang bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan pendapatan.

Tidak terbatas hanya pada pekerjaan di perusahaan, kini banyak individu yang memilih untuk memulai usaha sendiri guna menambah pundi-pundi keuangan mereka.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Beragam jenis usaha dapat dipilih sesuai dengan minat dan keterampilan, mulai dari bisnis dropshipper hingga membuka usaha makanan dan minuman.

Berikut ini adalah beberapa jenis usaha yang dapat memberikan penghasilan harian karena selalu ada permintaan dari konsumen:

1. Dropshipper Online

Dropshipping merupakan salah satu model bisnis yang memungkinkan Anda menjual produk tanpa harus menyimpan stok di gudang Anda.

Sebagai dropshipper, tugas utama Anda adalah memasarkan produk dari pemasok kepada konsumen.

Setelah ada pesanan, Anda hanya perlu mengoordinasikan pengiriman barang langsung dari pemasok ke konsumen setelah menerima pembayaran.

Pendapatan harian dari bisnis ini sangat bervariasi, tergantung margin keuntungan dan volume penjualan.

Baca Juga :  Pemerintah Targetkan 3,5 Juta UMKM Naik Kelas, Sertifikasi Halal Gratis Disiapkan

Rata-rata, seorang dropshipper bisa mendapatkan penghasilan mulai dari Rp 15.000 hingga ratusan ribu rupiah per hari.

2. Usaha Toko Online

Bisnis online shop melibatkan penjualan produk secara online melalui berbagai platform, baik itu situs web pribadi maupun marketplace populer.

Anda dapat menjual berbagai macam produk, mulai dari fashion, elektronik, makanan, hingga barang-barang rumah tangga.

Apalagi produk thrift atau barang bekas berkualitas juga memiliki pasar yang cukup luas.

Penghasilan dari usaha ini sangat beragam, bergantung pada jenis produk, strategi pemasaran, dan target pasar.

Ada kalanya penghasilan harian bisa mencapai Rp 0, namun dengan strategi yang tepat, pendapatan bulanan bisa mencapai puluhan juta rupiah.

3. Penjual Pulsa dan Paket Data

Menjadi penjual pulsa dan paket data adalah pilihan usaha yang cukup stabil dan menjanjikan.

Usaha ini bisa dilakukan baik secara offline maupun online.

Selain menjual pulsa telepon dan paket data seluler, Anda juga bisa menyediakan layanan pembayaran listrik prabayar dan tagihan lainnya.

Baca Juga :  Hotel-Hotel di Prancis Ketar-Ketir, 2024 Pajak Turis Naik 3 Kali Lipat

Penghasilan dari usaha ini tergantung pada skala usaha, lokasi, dan jumlah pelanggan.

Seorang agen pulsa yang berhasil dapat menghasilkan pendapatan harian mulai dari Rp 500.000 hingga Rp 5.000.000.

4. Layanan Fotokopi dan Percetakan

Usaha fotokopi menyediakan layanan fotokopi, cetak, dan scan dokumen yang umumnya dijalankan secara offline.

Dengan lokasi yang strategis, terutama di dekat perkantoran, sekolah, atau kampus, usaha ini dapat memberikan penghasilan yang stabil.

Perkiraan pendapatan harian dari usaha ini berkisar antara Rp 500.000 hingga Rp 1.000.000, tergantung pada volume pekerjaan dan jumlah pelanggan.

5. Waralaba Bisnis Makanan dan Minuman

Waralaba makanan dan minuman menjadi salah satu pilihan usaha yang cukup populer di Indonesia.

Dengan memilih merek yang sudah terkenal, seperti Mixue atau Teh Poci, Anda tidak perlu repot membangun reputasi dari awal.

Baca Juga :  7 Aplikasi Kompres Video Terbaik untuk Smartphone

Sistem operasional yang telah teruji dan dukungan dari franchisor menjadi nilai tambah dalam menjalankan bisnis ini.

Penghasilan dari usaha ini sangat bergantung pada lokasi, jenis produk, dan tren pasar.

Dalam sehari, bisnis franchise ini dapat menghasilkan pendapatan mulai dari Rp 1.000.000 hingga Rp 5.000.000.

6. Layanan Laundry

Layanan laundry merupakan salah satu usaha yang menyediakan jasa mencuci, menyetrika, dan melipat pakaian.

Tidak hanya pakaian, beberapa jenis laundry juga menawarkan layanan untuk mencuci sepatu dan kendaraan. Usaha ini bisa dilakukan secara offline maupun online.

Penghasilan harian dari layanan laundry bervariasi, tergantung pada lokasi usaha dan jumlah pelanggan, dengan potensi pendapatan antara Rp 500.000 hingga Rp 1.000.000 per hari.

Dengan berbagai pilihan usaha di atas, Anda dapat memilih bisnis yang paling sesuai dengan minat dan kemampuan.

Setiap jenis usaha memiliki potensi pendapatan harian yang menjanjikan jaminan dijalankan dengan strategi yang tepat.***

Berita Terkait

Pemkot Bekasi Siap Lakukan Efisiensi Anggaran, Bahas APBD Perubahan Lebih Awal
Pemerintah Targetkan 3,5 Juta UMKM Naik Kelas, Sertifikasi Halal Gratis Disiapkan
8 Cara Mengembangkan Usaha agar Semakin Maju dan Berkembang
Layanan SIM Keliling Kembali Dibuka, Ini Lokasinya di Jakarta Hari Senin
Kementan Targetkan Bentuk 4.224 Brigade Pangan untuk Tingkatkan Produksi Beras
Perempuan Semakin Berdaya di Era Digital: Tren Positif di Tokopedia dan TikTok Shop
Libur Paskah 2025, Tiket Suite Class Kereta Api Laris Manis
Batik Air Buka Penerbangan Langsung dari Kuala Lumpur ke Dili Mulai 6 Juni 2025

Berita Terkait

Thursday, 24 April 2025 - 09:04 WIB

Pemkot Bekasi Siap Lakukan Efisiensi Anggaran, Bahas APBD Perubahan Lebih Awal

Thursday, 24 April 2025 - 08:56 WIB

Pemerintah Targetkan 3,5 Juta UMKM Naik Kelas, Sertifikasi Halal Gratis Disiapkan

Wednesday, 23 April 2025 - 14:54 WIB

8 Cara Mengembangkan Usaha agar Semakin Maju dan Berkembang

Monday, 21 April 2025 - 09:58 WIB

Layanan SIM Keliling Kembali Dibuka, Ini Lokasinya di Jakarta Hari Senin

Saturday, 19 April 2025 - 09:25 WIB

Kementan Targetkan Bentuk 4.224 Brigade Pangan untuk Tingkatkan Produksi Beras

Berita Terbaru

Cara Transfer Pulsa Indosat Terbaru di 2025

Teknologi

Mudah dan Cepat! Cara Transfer Pulsa Indosat Terbaru di 2025

Thursday, 24 Apr 2025 - 16:38 WIB