Imbas Kebakaran Glodok Plaza, 6 Crew Pesawat Diduga jadi Korban

- Redaksi

Monday, 20 January 2025 - 16:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.id – Kombes Ahmad Fauzi, Kepala Bidang DVI Rodokpol Pusdokkes Mabes Polri, mengungkapkan bahwa enam korban kebakaran di Glodok Plaza, Jakarta Barat, diduga merupakan kru penerbangan.

Informasi ini diperoleh setelah pihak keluarga korban memberikan keterangan kepada RS Polri Keramat Jati.

“Diduga ada enam, dari laporan keluarga, kita tanya korban pekerjaan apa, sebagian keluarga menyatakan korban bekerja di maskapai ini, maskapai ini,” kata Ahmad Fauzi di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (20/1/2025).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meski begitu, Ahmad Fauzi belum merilis identitas para korban tersebut. Ia juga menyatakan bahwa pihaknya telah mengirimkan surat kepada Balai Kesehatan Penerbangan guna memperoleh rekam medis korban yang diduga kru penerbangan.

Baca Juga :  Pegawai Toko Roti di Jakarta Alami Luka di Wajah Usai Dianiaya Anak Ownernya

“Kemudian kita telusuri, kalau kru pesawat, pilot, pramugari, pramugara atau teknisi, biasanya memiliki data rekam medis di Balai Kesehatan Penerbangan,” ucapnya.

“Hari ini kita bersurat, memang mungkin suratnya belum sampai ya karena baru hari ini kita (kirim),” katanya.

Rekam medis ini akan menjadi data tambahan untuk mendukung proses identifikasi.

Ahmad Fauzi menyampaikan harapannya agar data rekam medis dari Balai Kesehatan Penerbangan dapat segera tersedia.

“Seperti contoh misalnya, korban yang terindikasi adalah bagian dari kru pesawat, kita tahu kru pesawat itu kan punya data rekam medis yang cukup baik di Balai Kesehatan Penerbangan,” kata Ahmad Fauzi di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Minggu (19/1/2025).

Baca Juga :  Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka Resmi Dilantik: Kabinet Merah Putih Siap Memimpin Indonesia 2024-2029

 

 

Sementara itu, RS Polri terus berupaya maksimal mengidentifikasi jenazah korban kebakaran.

 

Identitas para korban baru akan diumumkan setelah seluruh data berhasil dicocokkan.

Di sisi lain, keluarga korban yang hilang akibat insiden tersebut telah mendatangi RS Polri.

Salah satu keluarga adalah Edi Sunarsono (68), ayah dari Osima Yukari (30), seorang pramugari. Edi berharap ada keajaiban sehingga putrinya selamat dari musibah ini.

Ia juga berharap putrinya hanya mengalami luka ringan dan datanya mungkin tercatat di rumah sakit lain.

Berita Terkait

Lowongan Kerja Luar Negeri Paling Diminati di Job Fair Kota Tangerang
China Gebrak Dunia dengan Peluncuran Internet 10G Tercepat di Dunia
Sakit Hati Disebut Miskin, Pria di Pinrang Bobol Brankas Milik Mertua dan Gasak Rp402 Juta
Penggeledahan Rumah Hakim Ali Muhtarom, Kejagung Temukan Uang Asing Senilai Rp5,5 Miliar
TNI AU Latih Siswa Akmil Terjun Payung di Lanud Halim Perdanakusuma
Mbok Yem, Penjaga Warung Legendaris Gunung Lawu, Tutup Usia di Usia 82 Tahun
WNA Asal Ghana Mengamuk di Kalibata City, Lukai Warga dan Sandera Anak Sendiri
Pemerintah Indonesia Mengirim Utusan untuk Menghadiri Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan

Berita Terkait

Thursday, 24 April 2025 - 14:13 WIB

Lowongan Kerja Luar Negeri Paling Diminati di Job Fair Kota Tangerang

Thursday, 24 April 2025 - 13:40 WIB

China Gebrak Dunia dengan Peluncuran Internet 10G Tercepat di Dunia

Thursday, 24 April 2025 - 09:01 WIB

Sakit Hati Disebut Miskin, Pria di Pinrang Bobol Brankas Milik Mertua dan Gasak Rp402 Juta

Thursday, 24 April 2025 - 08:55 WIB

Penggeledahan Rumah Hakim Ali Muhtarom, Kejagung Temukan Uang Asing Senilai Rp5,5 Miliar

Thursday, 24 April 2025 - 08:53 WIB

TNI AU Latih Siswa Akmil Terjun Payung di Lanud Halim Perdanakusuma

Berita Terbaru

Luna Maya (Dok. Ist)

Entertainment

Luna Maya Akui Tantangan Perankan Tokoh Nyai di Film “Gundik”

Thursday, 24 Apr 2025 - 14:07 WIB