Bikin Geger, Perempuan Tiduran di Tengah Jalan Kota Blitar, Ternyata ODGJ

- Redaksi

Sunday, 9 March 2025 - 09:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Perempuan yang tidur di tengah jalan (Dok.  Ist)

Perempuan yang tidur di tengah jalan (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Pengguna jalan di Jalan Kenari, Kota Blitar, dikejutkan dengan aksi seorang perempuan yang tiba-tiba tiduran di tengah jalan.

Kejadian ini pun viral di media sosial. Setelah diselidiki, perempuan tersebut diketahui merupakan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).

Menurut keterangan Kasi Humas Polres Blitar Kota, Iptu Samsul Anwar, peristiwa itu terjadi pada Sabtu (8/3/2025) sekitar pukul 12.30 WIB. Polisi dari Polsek Sananwetan yang menerima laporan langsung mendatangi lokasi untuk mengamankan situasi.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Iya tadi sudah disampaikan oleh anggota Polsek Sananwetan, bahwa aksi seseorang itu terjadi sekitar pukul 12.30 WIB. Diketahui orang tersebut merupakan ODGJ,” kata Kasi Humas Polres Blitar Kota, Iptu Samsul Anwar.

Baca Juga :  Pemilik Bengkel di Cirebon Ditemukan Tewas, Benarkah Jadi Korban Perampokan?

Diketahui, perempuan berinisial SKN (38), warga Kecamatan Kanigoro, meninggalkan rumah sejak pukul 07.00 WIB dengan berjalan kaki.

Biasanya, ia mengamen di sekitar terminal, tetapi siang itu ia malah tiduran di tengah jalan, sehingga mengganggu arus lalu lintas.

Setelah mendapat laporan dari warga, petugas kepolisian segera mengevakuasi SKN dan membujuknya agar menepi. Setelah situasi terkendali, ia diantar kembali ke rumahnya.

Keluarga SKN mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah membantu mengembalikan perempuan tersebut dengan selamat.

Berita Terkait

Jelajahi Pesona Wisata Jember Bersama JemberTourism.com
Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde
Kenangan Kardinal Suharyo tentang Kesederhanaan Paus Fransiskus
510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat
Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius
15 WNI Terdampak Kebijakan Deportasi AS, Satu Sudah Dipulangkan
Andre Rosiade Usul Wasit Asing Pimpin Laga Tim Papan Bawah Liga 1
Para Kardinal Gelar Pertemuan Usai Wafatnya Paus Fransiskus, Belum Masuk Tahap Konklaf

Berita Terkait

Tuesday, 22 April 2025 - 22:04 WIB

Jelajahi Pesona Wisata Jember Bersama JemberTourism.com

Tuesday, 22 April 2025 - 13:48 WIB

Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde

Tuesday, 22 April 2025 - 10:06 WIB

Kenangan Kardinal Suharyo tentang Kesederhanaan Paus Fransiskus

Tuesday, 22 April 2025 - 10:04 WIB

510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat

Tuesday, 22 April 2025 - 09:53 WIB

Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius

Berita Terbaru

Jelajahi keindahan Jember lewat JemberTourism.com, portal resmi info wisata, budaya, dan event terkini di Jember.

Advertorial

Jelajahi Pesona Wisata Jember Bersama JemberTourism.com

Tuesday, 22 Apr 2025 - 22:04 WIB