Korlantas Polri Terapkan Contraflow dan One Way untuk Kelancaran Mudik Lebaran 2025

- Redaksi

Thursday, 27 March 2025 - 09:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penerapan arus one way (Dok. Ist)

Penerapan arus one way (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri akan menerapkan sistem contraflow dan one way di jalan tol untuk mengurangi kepadatan saat arus mudik Lebaran 2025.

Sistem contraflow akan diberlakukan mulai Kamis, 27 Maret 2025, pukul 14.00 WIB hingga Sabtu, 29 Maret 2025, pukul 24.00 WIB. Jalur ini berlaku di KM 47 hingga KM 70 Tol Jakarta-Cikampek.

Selain contraflow, Korlantas juga menerapkan sistem one way mulai dari KM 70 Tol Jakarta-Cikampek hingga KM 414 Tol Semarang-Batang.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sistem ini berlaku dalam rentang waktu yang sama, yaitu Kamis, 27 Maret 2025, pukul 14.00 WIB hingga Sabtu, 29 Maret 2025, pukul 24.00 WIB.

Baca Juga :  Keluarga Vadel Badjideh Cabut Kuasa Hukum dan Ajukan Perdamaian

Menurut Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho, pelaksanaan one way dan contraflow bersifat situasional dan akan disesuaikan dengan kondisi lalu lintas di lapangan.

Jika terjadi lonjakan kendaraan yang signifikan, terutama pada H-3 Lebaran, sistem One Way Nasional akan diterapkan. Hal yang sama juga akan dilakukan saat

“Bila terjadi puncak arus mudik, biasanya H-3 Lebaran, itu akan kami lakukan one way. Namanya One Way Nasional. Itu akan kami lakukan, termasuk juga pada saat nanti arus balik,” kata Kepala Korlantas Polri, Irjen Pol Agus Suryonugroho, Rabu (26/3/2025).

Korlantas mengimbau para pemudik untuk:

  • Berkendara dengan hati-hati dan menjaga jarak aman.
  • Mematuhi instruksi petugas di lapangan.
  • Memastikan kondisi fisik prima sebelum melakukan perjalanan jauh.
Baca Juga :  Masih Nunggu Jadwal, Pemprov DKi Jakarta Siapkan Skema Makan Bergizi Gratis bagi Ibu Hamil dan Menyusui

Dengan adanya rekayasa lalu lintas ini, diharapkan arus mudik Lebaran 2025 bisa lebih lancar dan aman.

Berita Terkait

Maarten Paes Hadapi Lionel Messi dalam Laga FC Dallas vs Inter Miami di MLS
Pemkab Ponorogo Siapkan Dana Hibah untuk Dukung Sekolah Rakyat
Yayasan Mitra Program MBG Janji Cairkan Dana, Proses Hukum Tetap Berlanjut
Keuskupan Agung Jakarta Adakan Sembilan Hari Berkabung atas Wafatnya Paus Fransiskus
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Beli Lahan untuk Pemakaman usai Heboh Jenzah Nyebrang Sungai
Kabel Ilegal di Ponorogo Ancam Keselamatan, DPUPKP Siap Ambil Tindakan
Usung Tema Keberagaman, Festival Ogoh-ogoh Semarang Sukses Tarik Minat Wisatawan
Potret Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus

Berita Terkait

Sunday, 27 April 2025 - 14:18 WIB

Maarten Paes Hadapi Lionel Messi dalam Laga FC Dallas vs Inter Miami di MLS

Sunday, 27 April 2025 - 09:47 WIB

Pemkab Ponorogo Siapkan Dana Hibah untuk Dukung Sekolah Rakyat

Sunday, 27 April 2025 - 09:23 WIB

Yayasan Mitra Program MBG Janji Cairkan Dana, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Sunday, 27 April 2025 - 09:13 WIB

Keuskupan Agung Jakarta Adakan Sembilan Hari Berkabung atas Wafatnya Paus Fransiskus

Sunday, 27 April 2025 - 08:59 WIB

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Beli Lahan untuk Pemakaman usai Heboh Jenzah Nyebrang Sungai

Berita Terbaru