Viral, Biarawati di Sukabumi Jualan Takjil Buka Puasa

- Redaksi

Sunday, 24 March 2024 - 12:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Biarawati jualan takjil
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Di Kota Sukabumi, terjadi suatu pemandangan tak biasa saat menjelang buka puasa Ramadan. 

Para biarawati dari Kongregasi Suster Fransiskan (SFS) menjual takjil (kudapan) yang biasanya disantap oleh umat Islam saat berbuka puasa.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Video biarawati yang berjualan takjil tersebut kemudian menjadi viral di media sosial setelah diunggah oleh akun TikTok @sukabumicitycom.

Mereka menjual takjil di depan rumah sakit Kota Sukabumi dan telah melakukannya sejak hari ketiga Ramadan. 

Hal ini dilakukan oleh pihak SFS sebagai bentuk kontribusi mereka bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa

“Kami kan ingin melayani bagi mereka yang berbuka puasa, yang tidak sempat menyediakan sendiri. Intinya kami tidak mencari keuntungan tetapi menyediakan bagi siapa yang akan membeli,” kata Sisilia dilansir dari detikJabar, Sabtu (23/3/2024).

Baca Juga :  Jepang Diguncang Gempa Kekuatan Besar yang Berpotensi Tsunami

Berbagai macam makanan dijual, seperti kolak pisang, kolang kaling, bubur sumsum, es buah, gorengan, dan odeng pelangi, dengan harga mulai dari Rp5 ribuan. 

Semua makanan tersebut telah disiapkan oleh para suster sejak siang hari. 

“Produksinya dari siang, pagi belanja lalu siang membuat para suster ramai-ramai untuk menyediakan. Jadi kami siang juga tidak istirahat,” ujarnya.

“Inisiatif kami dari komunitas para suster. Terus gini loh, kalau nanti lewat, kami kasih, kami berbagai, pertengahan (Ramadan) itu akan membagi takjil juga untuk tukang ojek, sopir angkot, nanti mendekati buka puasa dengan karyawan yang Muslim,” sambungnya.

Sisilia, salah satu dari para suster di SFS yang terlibat dalam kegiatan tersebut, tidak menyangka bahwa kegiatannya akan menjadi viral di media sosial. 

Baca Juga :  KPU Bantah Pernyataan Ganjar yang Tak Undang saat Penetapan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih

Setelah menjadi viral, banyak warga yang membeli makanan tersebut karena penasaran.

“Oh iya mereka mungkin penasaran, yang bukan Muslim pun akhirnya pada beli. Tapi kami tetap menyediakan sesuai yang bisa jangkau 25 porsi, tidak pernah nambah,” kata dia.

Berita Terkait

Usai Viral, Patung Biawak Raksasa di Wonosobo Jadi Magnet Wisatawan
BMKG Peringatkan Indonesia Bersiap Hadapi Musim Kemarau Ekstrem
Mulai April 2025, SMA/SMK Negeri di Maluku Utara Bebas Uang Komite
Warga Desa Temon Gelar Aksi Damai Tuntut Usut Dugaan Penyelewengan Dana Desa
Bendungan Wlingi dan Lodoyo di Blitar Mulai Flushing, Warga Diimbau Waspada
Penemuan Mayat Wanita Bersimbah Darah di Bogor Menggemparkan Warga
Pemerintah Jadikan Regulasi Digital Uni Eropa Sebagai Contoh
Kemenag Mengingatkan Masyarakat untuk Tidak Berangkat Haji Secara Ilegal

Berita Terkait

Monday, 28 April 2025 - 17:48 WIB

Usai Viral, Patung Biawak Raksasa di Wonosobo Jadi Magnet Wisatawan

Monday, 28 April 2025 - 15:30 WIB

Mulai April 2025, SMA/SMK Negeri di Maluku Utara Bebas Uang Komite

Monday, 28 April 2025 - 15:23 WIB

Warga Desa Temon Gelar Aksi Damai Tuntut Usut Dugaan Penyelewengan Dana Desa

Monday, 28 April 2025 - 15:18 WIB

Bendungan Wlingi dan Lodoyo di Blitar Mulai Flushing, Warga Diimbau Waspada

Monday, 28 April 2025 - 14:28 WIB

Penemuan Mayat Wanita Bersimbah Darah di Bogor Menggemparkan Warga

Berita Terbaru

Ciro Alves Dipastikan Hengkang dari Persib Bandung

Olahraga

Ciro Alves Dipastikan Hengkang dari Persib Bandung

Monday, 28 Apr 2025 - 16:51 WIB