Ngeri! Seorang Pekerja Tewas diterkam Harimau Sumatra di Siak, Riau

- Redaksi

Saturday, 20 July 2024 - 22:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Seorang pekerja tewas diterkam oleh seekor harimau di Siak, Riau. Kapolsek Sungai Apit, AKP Rinaldi menyampaikan bahwa kejadian itu terjadi pada hari Selasa (16/7/2024).

“Kejadian sekitar pukul 20.30 WIB di mana korban sedang buang air kecil di belakang Camp PT SAS. Tidak lama setelah Korban keluar buang air kecil terdengar oleh rekan korban ada teriakan minta tolong,” terang Kapolsek, pada Rabu (17/7/2024).

Dilansir dari detikSumut, korban diterkam saat sedang buang air kecil di dekat Camp PT SAS. Teman korban yang mendengar suara teriakan langsung pergi mencari korban, dan melihat seekor harimau menyeret tubuh korban ke perkebunan kepala sawit.

“Rekan korban mengajak rekan kerja lainnya untuk mencari korban ke dalam perkebunan sawit tersebut. Setelah itu, lebih kurang 20 meter dari lokasi belakang camp, korban ditemukan,” lanjutnya.

Saat ini, jasad korban berada di Camp PT. SAS menunggu keluarga untuk melaksanakan upacara pemakaman.

Selain itu, AKP Rinaldi juga mengungkapkan bahwasanya Camat Sungai Apit telah meminta bantuan tim dari BBKSDA Provinsi Riau untuk melakukan pengamanan Satwa liar di Kampung Panyengat untuk meminimalisir terjadinya kejadian serupa.

 

Aisya Azzahra – Siswa Magang

Berita Terkait

Hari Kedua Idul Fitri, Arus Mudik di Tol Cipali Masih Padat
Minibus Terbakar di Tol Ngawi-Kertosono Saat Mudik Lebaran, Semua Penumpang Selamat
Open House Idul Fitri Gubernur Bobby Nasution: Momen Silaturahmi Bersama Warga Sumut
Gubernur Jabar Minta Pengelola Wisata Siapkan Keamanan Jelang Libur Lebaran 2025
Putra Prabowo Kunjungi Megawati saat Lebaran, Hubungan Keluarga Makin Erat
Keributan Terjadu Pasca Salat Idul Fitri di Jakarta Pusat
Pencurian HP di Masjid Raya Bogor, Polisi Lakukan Penyelidikan
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade Beri Beasiswa kepada Siswi Berprestasi dari Sumbar

Berita Terkait

Tuesday, 1 April 2025 - 10:01 WIB

Hari Kedua Idul Fitri, Arus Mudik di Tol Cipali Masih Padat

Tuesday, 1 April 2025 - 09:58 WIB

Minibus Terbakar di Tol Ngawi-Kertosono Saat Mudik Lebaran, Semua Penumpang Selamat

Tuesday, 1 April 2025 - 09:52 WIB

Open House Idul Fitri Gubernur Bobby Nasution: Momen Silaturahmi Bersama Warga Sumut

Tuesday, 1 April 2025 - 09:42 WIB

Putra Prabowo Kunjungi Megawati saat Lebaran, Hubungan Keluarga Makin Erat

Tuesday, 1 April 2025 - 09:40 WIB

Keributan Terjadu Pasca Salat Idul Fitri di Jakarta Pusat

Berita Terbaru

Tol Cipali (Dok. Ist)

Berita

Hari Kedua Idul Fitri, Arus Mudik di Tol Cipali Masih Padat

Tuesday, 1 Apr 2025 - 10:01 WIB

Torino Tahan Lazio (Dok. Ist)

Olahraga

Torino Tahan Lazio 1-1, Upaya ke Zona Eropa Tersendat

Tuesday, 1 Apr 2025 - 09:55 WIB