Siswi SMA di Lampung Ditemukan Tewas Tergantung, Benarkah Bunuh Diri?

- Redaksi

Friday, 1 March 2024 - 11:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TKP siswi Lampung yang ditemukan tewas usai gantung diri (Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Seorang remaja putri berusia 15 tahun ditemukan meninggal dunia dengan cara tergantung di atas kusen pintu rumahnya. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kejadian ini pertama kali diketahui oleh ibu kandungnya. Saat itu, ibunya pulang dari tempat saudara yang sakit dan langsung histeris melihat anaknya sudah meninggal dunia.

Kepala Desa Sukadadi, Rudi Maryoto, mengatakan bahwa kejadian itu terjadi pada Kamis, 29 Februari 2024, sekitar pukul 22:00 WIB. 

Belum diketahui penyebab pasti mengapa korban memilih untuk mengakhiri hidupnya seperti itu.

“Waktu itu korban sendirian dirumah, saat ibunya pulang dari menjenguk saudaranya yang sakit dan masuk rumah langsung histeris melihat anaknya sudah dalam keadaan tergantung di kusen pintu menggunakan sehelai kain selendang,” ungkapnya

Baca Juga :  SMP Katolik di Ponorogo Gelar Ibadah Arwah guna Kenang Arwah Paus Fransiskus

Meski begitu, sudah ada tanda-tanda gantung diri, namun untuk memastikan tidak ada tindak pidana lain yang terjadi, perlu dilakukan visum terlebih dahulu. 

“Untuk tanda-tanda gantung diri sudah ada tandanya, namun kalau untuk indikasi adanya kekerasan atau pembunuhan kita belum tahu, kita tunggu hasil visum dulu,” ujarnya.

“Yang pasti penyebabnya atau permasalahan yang dialami korban ini kita belum ada yang tahu seperti apanya, karena handphone milik korban dalam keadaan terkunci,” tambahnya

Handphone milik korban pun tidak bisa dibuka. Hak ini tentu membuat beberapa pihak menduga bahwa korban sengaja mengunci ponsel miliknya. 

Jenazah korban saat ini sedang menjalani visum di RSUD Kabupaten Pesawaran dan di kawal oleh Kapolsek Gedongtataan beserta jajarannya. 

Baca Juga :  Mengenal Sosok Denny Landzaat Asisten Pelatih Timnas Indonesia yang Ternyata Bisa Bahasa Indonesia

Pemakaman akan dilakukan pada Jumat, 1 Maret 2024, di pemakaman umum setempat.

“Sekarang masih di RSUD Kabupaten Pesawaran untuk dilakukan visum dengan di kawal langsung oleh Kapolsek Gedongtataan beserta jajarannya. Dan untuk pemakaman akan dilakukan pada Jumat 1 Maret 2024 di pemakaman umum setempat,” pungkasnya

Berita Terkait

Usai Viral, Patung Biawak Raksasa di Wonosobo Jadi Magnet Wisatawan
BMKG Peringatkan Indonesia Bersiap Hadapi Musim Kemarau Ekstrem
Mulai April 2025, SMA/SMK Negeri di Maluku Utara Bebas Uang Komite
Warga Desa Temon Gelar Aksi Damai Tuntut Usut Dugaan Penyelewengan Dana Desa
Bendungan Wlingi dan Lodoyo di Blitar Mulai Flushing, Warga Diimbau Waspada
Penemuan Mayat Wanita Bersimbah Darah di Bogor Menggemparkan Warga
Pemerintah Jadikan Regulasi Digital Uni Eropa Sebagai Contoh
Kemenag Mengingatkan Masyarakat untuk Tidak Berangkat Haji Secara Ilegal

Berita Terkait

Monday, 28 April 2025 - 17:48 WIB

Usai Viral, Patung Biawak Raksasa di Wonosobo Jadi Magnet Wisatawan

Monday, 28 April 2025 - 16:41 WIB

BMKG Peringatkan Indonesia Bersiap Hadapi Musim Kemarau Ekstrem

Monday, 28 April 2025 - 15:30 WIB

Mulai April 2025, SMA/SMK Negeri di Maluku Utara Bebas Uang Komite

Monday, 28 April 2025 - 15:23 WIB

Warga Desa Temon Gelar Aksi Damai Tuntut Usut Dugaan Penyelewengan Dana Desa

Monday, 28 April 2025 - 15:18 WIB

Bendungan Wlingi dan Lodoyo di Blitar Mulai Flushing, Warga Diimbau Waspada

Berita Terbaru

Ciro Alves Dipastikan Hengkang dari Persib Bandung

Olahraga

Ciro Alves Dipastikan Hengkang dari Persib Bandung

Monday, 28 Apr 2025 - 16:51 WIB