Anak Pemilik Kontrakan Ungkap Korban yang ditemukan Tewas Tidak Terlihat Sejak 3 Desember

- Redaksi

Monday, 11 December 2023 - 12:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Anak pemilik kontrakan buka suara terkait pembunuhan yang jenazahnya diikat
( Dok. Istimewa)

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

SwaraWarta.co.id– Seorang wanita dengan inisial JS (25) ditemukan tewas dengan kondisi kaki dan tangan diikat serta mulut dilakban di kontrakan rumah Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi. 

Anak pemilik kontrakan bernama Lia mengaku sudah tak melihat korban sejak Minggu 3 Desember 2023 sebelum ditemukan tewas.  

Bahkan Lia menyebutkan bahwa dirinya hanya melihat suami korban saja yang sering berkeliaran sebekum akhirnya korban ditemukan tewas. 

“(Istrinya) terakhir keliatan Sabtu. Dia ngekos Jumat malem, Sabtunya istri masih keluar. Hari Minggu (3/12) cuma suaminya yang keliatan. Seninnya dua-duanya udah gak keliatan aja. Jadi hari Minggu itu suaminya aja yang keliatan istrinya udah ga keliatan,” ujar Lia menjelaskan. 

Baca Juga :  Apa Aplikasi Penghasil Uang yang Terbukti Membayar? Gak Nyangka Bisa Bikin Dompet Gendut Meskipun Akhir Bulan

Saat mencari kontrakan, JS datang bersama suami dan anaknya yang berusia 3 tahun. Setelah menemukan kontrakan yang diinginkan, JS dan suaminya meminta untuk membayar setengah dahulu karena masih menunggu gajian. 

“Bayarnya juga baru setengah. Jadi dia kan nyari kontrakan. Nah nyari kontrakannya mah sama anak. Anak usia 3 tahunan. Jadi dia bawa anak, si korban, si pelaku, katanya kontrakannya banjir,” jelasnya. 

“Kan emang dia nyarinya pas tanggal tua ya jadi dia bilangnya gini ‘Bu saya bayar setengah dulu ya terus nanti sisanya kalau saya udah gajian’ kata dia gitu. Kata ibu ya yang namanya bawa anak ya, kita nggak tega. Jadi oh ya udah deh,” sambungnya. 

Baca Juga :  Arema FC Juara Piala Presiden 2024 setelah Menang Adu Penalti atas Borneo FC

Selanjutnya, Lia yang membuka warung di tempat masuk-keluarnya para penghuni kontrakan ini mengatakan bahwa dirinya masih melihat pasangan itu berkeliaran sehari setelah mereka menghuni kontrakan. 

“Hari Minggu. Dia masih belanja di sini kaya biasa. Beli rokok, istrinya juga sama beli makan, nyeberang beli teh, jajan,” pungkasnya. 

JS ditemukan tewas pada Jumat (8/12) malam dan pelaku inisial AMW (35) ditangkap pada Sabtu (9/12) oleh Tim Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Berita Terkait

Kementerian Agama Tetapkan 1 Syawal 1446 H Jatuh pada 31 Maret 2025
Banjir di Batang, Perjalanan Kereta Terganggu dan Alami Rekayasa Jalur
Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Masih Terjadi di Tol Cikampek
Ibu Muda Melahirkan di Trotoar Jalan Suromenggolo, Bayi Selamat
Pelaku Pelecehan Anak Dihakimi Warga di Jakarta Timur
Polsek Matraman Gelar Patroli Cegah Kejahatan di Rumah Kosong Saat Mudik
Terjadi Krisis Kesehatan di Gaza, Ribuan Pasien Kehilangan Akses ke Pengobatan
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Fokus Perbaiki Infrastruktur Jalan, Hingga Ungkap Fakta Ini

Berita Terkait

Saturday, 29 March 2025 - 08:39 WIB

Banjir di Batang, Perjalanan Kereta Terganggu dan Alami Rekayasa Jalur

Saturday, 29 March 2025 - 08:34 WIB

Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Masih Terjadi di Tol Cikampek

Saturday, 29 March 2025 - 08:29 WIB

Ibu Muda Melahirkan di Trotoar Jalan Suromenggolo, Bayi Selamat

Saturday, 29 March 2025 - 08:25 WIB

Pelaku Pelecehan Anak Dihakimi Warga di Jakarta Timur

Saturday, 29 March 2025 - 08:21 WIB

Polsek Matraman Gelar Patroli Cegah Kejahatan di Rumah Kosong Saat Mudik

Berita Terbaru

Thom Haye Sarankan Rizky Ridho Berkarier di Eropa

Olahraga

Thom Haye Sarankan Rizky Ridho Berkarier di Eropa

Sunday, 30 Mar 2025 - 14:47 WIB