Lebih dari 100 Orang Tewas Akibat Gempa di Provinsi Gansu, China

- Redaksi

Tuesday, 19 December 2023 - 03:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

China dilanda gempa bumi 10 orang dikabarkan tewas
( Dok. Istimewa)


SwaraWarta.co.id
-Lebih dari 100 orang meninggal dunia akibat gempa bumi yang melanda Provinsi Gansu, barat laut China pada Senin (18/12) pukul 23.59 waktu setempat. 

Gempa berkekuatan M 6,2 terjadi pada kedalaman 10 kilometer di sekitar 100 kilometer barat daya ibu kota Provinsi Gansu, Lanzhou, dan merusak banyak infrastruktur.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Infrastruktur yang mengalami kerusakanyakni rumah-rumah dan bangunan. Banyak orang terpaksa berlarian ke jalan untuk menyelamatkan diri. 

Pasokan listrik dan air juga terganggu di beberapa desa setempat.

Selain ratusan korban tewas, puluhan orang lainnya juga mengalami luka-luka akibat gempa yang kuat dan dangkal itu terjadi.

Baca Juga :  Diguyur Hujan Deras, Tiga Desa di Demak Kebanjiran

Di kota Haidong, provinsi tetangga Qinghai, sebanyak 11 orang meninggal dunia dan lebih dari 100 orang lainnya mengalami luka-luka.

Banyak video yang beredar di media sosial setempat setelah terjadi gempa, menunjukkan langit-langit bangunan yang roboh dan tumpukan puing-puing akibat gempa tersebut.

Pemerintah setempat segera mengambil tindakan dengan meluncurkan operasi tanggap darurat dan mengirimkan personel untuk menyelamatkan warga di wilayah terdampak gempa. 

Sementara itu, Presiden China, Xi Jinping, memerintahkan upaya sekencang-kencangnya dalam operasi pencarian dan pengiriman bantuan untuk membantu provinsi tersebut.

Gempa bumi cukup sering terjadi di China. Pada Agustus lalu, gempa dangkal dengan magnitudo 5,4 mengguncang wilayah timur China.

Insiden ini melukai 23 orang dan meruntuhkan puluhan bangunan. Pada September 2022, gempa bermagnitudo 6,6 melanda Provinsi Sichuan dan menewaskan hampir 100 orang. 

Baca Juga :  Keseruan Konser Perdana THE BOYZ di Jakarta dengan Aksi Panggung Memukau

Di tahun 2008, gempa besar berkekuatan 7,9 menewaskan lebih dari 87 ribu orang, termasuk 5.335 siswa sekolah.

Berita Terkait

Haidar Alwi Puji Kinerja Polri dalam Memberantas Judi Online
Ganjar Pranowo Berikan Tanggapan Mengenai Permintaan Pemakzulan Gibran Rakabuming sebagai Wapres
Pria di Pasuruan Tega Cabuli Adek Iparnya Sendiri Sehari setelah Menikah
Oknum Camat di Padang Digrebek Bareng Selingkuhan
Santri di Ponorogo Tewas saat Mancing, Diduga Tersetrum
8 Tahanan Polres Lahat Kabur Usai Jebol Tembok
Viral Patung Biawak Mirip Asli Mampu Datangkan 2000 Wisatawan dalam Sehari
Polemik di Balik Program Makan Bergizi Gratis: Tuai Pro dan Kontra

Berita Terkait

Monday, 28 April 2025 - 08:50 WIB

Haidar Alwi Puji Kinerja Polri dalam Memberantas Judi Online

Monday, 28 April 2025 - 08:33 WIB

Pria di Pasuruan Tega Cabuli Adek Iparnya Sendiri Sehari setelah Menikah

Monday, 28 April 2025 - 08:30 WIB

Oknum Camat di Padang Digrebek Bareng Selingkuhan

Monday, 28 April 2025 - 08:27 WIB

Santri di Ponorogo Tewas saat Mancing, Diduga Tersetrum

Monday, 28 April 2025 - 08:23 WIB

8 Tahanan Polres Lahat Kabur Usai Jebol Tembok

Berita Terbaru

Haidar Alwi (Dok. Ist)

Berita

Haidar Alwi Puji Kinerja Polri dalam Memberantas Judi Online

Monday, 28 Apr 2025 - 08:50 WIB