Kapal Bigetron GT-6 dinyatakan Tenggelam Usai dilaporkan Hilang Kontak, 1 Orang Tewas 12 Orang Masih dicari

- Redaksi

Thursday, 21 December 2023 - 06:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapal Bigetron GT-6 dinyatakan tenggelam usai hilang kontak 
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Kapal Bigetron GT-6 yang sebelumnya hilang kontak di perairan Batuampar, Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar) dilaporkan tenggelam.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapal Bigetron GT-6 ini dinyatakan Tenggelam setelah sebelumnya dilaporkan mengalami hilang kontak.

Dalam insiden kapal Bigetron ini satu orang dinyatakan tewas.

“Tenggelam kapal. Ini yang satu meninggal,” ujar Humas Basarnas Mamuju Devis, Kamis (21/12/2023).

Devis mengatakan bahwa mereka belum mengetahui pasti berapa jumlah penumpang yang berada di atas kapal.

Namun laporan sementara menyebutkan bahwa ada lebih dari 30 orang, yang awalnya dilaporkan hanya 28 orang.

“Lebih 30 orang, iya (sebelumnya dilaporkan 28 orang),” bebernya.

Baca Juga :  2 Anak Pejabat Tega Perkosa Gadis di Mobil Dinas Pemkab Gowa

Tim SAR masih melakukan pencarian terhadap 12 orang korban yang belum ditemukan. 

“12 orang belum ditemukan,” ungkapnya.

Pihak berwenang juga akan melakukan pendataan korban dari kapal yang telah tenggelam tersebut.

Sebelumnya diwartakan bahwa kapal Bigetron GT-6 dikabarkan hilang kontak di perairan Batuampar. 

Informasi tersebut disampaikan oleh Kepala Desa Bala-balakang Timur, Muh Idris pada Kamis (21/12) sekitar pukul 00.30 Wita.

“Kemudian kami menggerakkan KN SAR PARIKESIT 251 yang sandar di Pelabuhan Belang-belang. Kapal dengan panjang 40 meter tersebut dilibatkan dalam proses pencarian,” ujar Kepala Basarnas Muh Rizal kepada wartawan, Kamis (21/12).

Berita Terkait

Waspada Banjir Lahar Dingin di Sekitar Gunung Lewotobi Laki-Laki, Masyarakat Diimbau Siaga
Kasus Guru Honorer Terlibat Penganiayaan Anak Polisi di Konawe Selatan, Sidang Lanjut ke Tahap Berikutnya
Situasi Asnawi Mangkualam di Timnas Indonesia: Shin Tae-yong Jelaskan Alasan Tidak Dipanggil
Nikita Mirzani Tanggapi Pemanggilan Razman Arif Nasution oleh Polisi: Tidur Nyenyak Ya, Razman!
Hari Ayah Nasional: Mengenang Peran Ayah sebagai Pahlawan Keluarga
Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang Ludes Terjual Habis dalam Waktu Singkat
Hari Ayah Nasional: Tanggal Peringatan dan Makna Penting di Balik Perayaannya
Hujan Belum Merata, BPBD Ponorogo Tetap Salurkan Bantuan Air Bersih ke Desa-Desa Terdampak Kekeringan

Berita Terkait

Monday, 4 November 2024 - 21:13 WIB

Waspada Banjir Lahar Dingin di Sekitar Gunung Lewotobi Laki-Laki, Masyarakat Diimbau Siaga

Monday, 4 November 2024 - 21:06 WIB

Kasus Guru Honorer Terlibat Penganiayaan Anak Polisi di Konawe Selatan, Sidang Lanjut ke Tahap Berikutnya

Monday, 4 November 2024 - 21:00 WIB

Situasi Asnawi Mangkualam di Timnas Indonesia: Shin Tae-yong Jelaskan Alasan Tidak Dipanggil

Monday, 4 November 2024 - 20:52 WIB

Nikita Mirzani Tanggapi Pemanggilan Razman Arif Nasution oleh Polisi: Tidur Nyenyak Ya, Razman!

Monday, 4 November 2024 - 20:44 WIB

Hari Ayah Nasional: Mengenang Peran Ayah sebagai Pahlawan Keluarga

Berita Terbaru