Tamara Tyasmara Sebut Bersedia jika Jenazah Anaknya Harus diotopsi

- Redaksi

Monday, 5 February 2024 - 12:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Artis Tamara Tyasmara
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.id – Kepolisian masih menyelidiki kasus kematian Dante (6), anak dari artis Tamara Tyasmara, yang diduga tenggelam di kolam renang di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tamara menyatakan siap jika jenazah putranya harus diautopsi.

“Termasuk semua juga klien kami juga bilamana diperlukan visum ataupun autopsi atau segala macam yang diperlukan untuk kepentingan penyelidikan, kepentingan hukum yang berjalan, klien kami bersiap,” kata kuasa hukum Tamara, Sandy Arifin, di Polda Metro Jaya, Senin (5/2/2024).

“Nggak ada penolakan dari awal,” timpal Tamara.

Sandy, suami Tamara, menyatakan bahwa mereka menerima jika otopsi dilakukan untuk menjelaskan penyebab kematian Dante. Dia berharap agar kasus tersebut dapat diusut secara menyeluruh. 

Baca Juga :  Desain Kanopi Kayu Minimalis dengan Kombinasi Material Lain, Tampilan Elegan dan Unik

“Jadi dari klien kami pun juga tidak pernah menyampaikan bilamana ada permintaan visum ataupun autopsi klien kami tidak pernah menolak. Justru klien kami meminta untuk lebih jelas perkaranya agar kelihatan semuanya, terjadinya seperti apa,” imbuhnya.

Polda Metro Jaya mengambil alih penyelidikan kasus kematian Dante (6), anak artis Tamara Tyasmara, yang diduga tenggelam di kolam renang di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur. 

“Sedang didalami (unsur pidana). Terlapor dalam proses penyelidikan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Senin (5/2/2024)

Polisi juga mencurigai adanya tindakan kriminal dalam kasus tersebut. Sebelumnya, kasus ini ditangani oleh Polsek Duren Sawit. 

Baca Juga :  Jelang Lebaran, BI Kediri Tambah Lokasi Penukaran Uang

Tamara sempat meminta saran dari Polda Metro Jaya mengenai perkembangan kasus. Ade Ary menyatakan bahwa kasus tersebut ditangani oleh Polda Metro Jaya untuk memudahkan proses penyelidikan.

“Untuk memudahkan dan mempercepat proses penyelidikan,” ujarnya.

Berita Terkait

Mega Aulia Menangis: “Tolong Jangan Tayangkan Lagi Sinetron Saya”
Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya
Penjualan iPhone di China Anjlok, Huawei Sukses Pikat Konsumen dengan Diskon Besar
Dugaan Penyalahgunaan Dana BOS di SMK PGRI 2 Ponorogo, Kejaksaan Sita 10 Kendaraan
Praperadilan Tom Lembong Berlangsung: Tidak Dijelaskan Apa Masalahnya
Makin Merebak, Bareskrim Tetapkan 734 Orang jadi Tersangka dalam 619 Kasus Judi Online
Shin Tae-yong Panggil Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick untuk ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024
Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus: Momen Sederhana yang Sah di Mata Agama dan Hukum

Berita Terkait

Thursday, 21 November 2024 - 19:54 WIB

Mega Aulia Menangis: “Tolong Jangan Tayangkan Lagi Sinetron Saya”

Thursday, 21 November 2024 - 19:47 WIB

Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya

Thursday, 21 November 2024 - 17:07 WIB

Dugaan Penyalahgunaan Dana BOS di SMK PGRI 2 Ponorogo, Kejaksaan Sita 10 Kendaraan

Thursday, 21 November 2024 - 16:59 WIB

Praperadilan Tom Lembong Berlangsung: Tidak Dijelaskan Apa Masalahnya

Thursday, 21 November 2024 - 16:53 WIB

Makin Merebak, Bareskrim Tetapkan 734 Orang jadi Tersangka dalam 619 Kasus Judi Online

Berita Terbaru

Potret Nissa Sabyan dan Ayus (Dok.ist)

Berita

Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya

Thursday, 21 Nov 2024 - 19:47 WIB