Khofifah Ajak Masyarakat Cegah Perundungan dan Berani Bersuara Terhadap Aksi Tersebut

Avatar

- Redaksi

Friday, 23 February 2024 - 10:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Khofifah Indar parawansa Gubernur Jawa Timur
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.idKhofifah Indar Parawansa, Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan kepedulian guna bersama-sama mencegah tindakan perundungan yang merugikan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Di Indonesia aksi perundungan masih sering terjadi. Di sekolah masih banyak ditemukan kasusnya, bahkan berdampak fatal pada korban. Hal ini harus menjadi perhatian bersama,” ujarnya di Surabaya dalam rangka peringatan “International Stand Up to Bullying Day”, Jumat.

Setiap tahun, peringatan Hari Antiperundungan Internasional diperingati pada Jumat terakhir bulan Februari dan Jumat pekan ketiga bulan November.

Gubernur Jawa Timur pada periode 2019-2024 pun merasa penting untuk mengajak seluruh masyarakat, khususnya anak-anak, untuk meningkatkan kepekaan dan kepedulian sosial dalam mencegah tindakan perundungan. 

Baca Juga :  Tak Terima Istri Digoda, 2 Pria di Probolinggo Terlibat Carok

Perundungan tidak melibatkan hanya satu orang, namun seringkali melibatkan beberapa orang sehingga perlu adanya edukasi massif tentang kepekaan dan kesadaran akan tindakan perundungan di kalangan anak-anak dan lingkungan sekitar.

Langkah awal dalam mencegah perundungan, menurut Khofifah, adalah dengan memberikan pemahaman pada anak-anak di lingkungan sekolah dan tempat tinggal tentang hal-hal apa saja yang masuk dalam kategori perundungan

Setelah memahami jenis-jenis perundungan, maka anak-anak dapat diajarkan mengenai larangan dan kepekaan.

“Misalnya jangan sampai melakukan perundungan. Dan jika melihat ada teman atau orang dekat yang dirundung maka harus dilakukan pencegahan dan segera dilaporkan pada guru atau orang dewasa. Jangan sampai perundungan dibiarkan berlarut-larut, karena akan merusak mental dan kesehatan anak,” ucapnya.

Baca Juga :  Pulau Kemaro, Wisata yang Menawan dan Legenda Putri Kembang Dadar

Anak-anak yang menjadi korban perundungan seringkali tidak berani untuk bersuara dan melaporkan kejadian tersebut. 

“Rantai ini harus diputus. Setiap anak yang menerima perundungan harus berani melapor. Minimal pada orang tua dan juga guru di sekolah. Hal ini sangat penting untuk mencegah hal-hal fatal dan tak diinginkan,” tuturnya.

Banyak kasus di mana korban diancam tidak untuk melapor maupun memberitahu pada siapa pun. 

Saat masih menjadi Gubernur Jatim, Khofifah telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Antiperundungan dan Satgas Antikekerasan yang melibatkan beberapa perguruan tinggi guna memerangi tindakan perundungan dan kekerasan.

“Mulai cegah perundungan dari unit terkecil, yaitu keluarga, sekolah hingga lingkungan tempat tinggal. Insya Allah gerakan antiperundungan akan bermanfaat menyelamatkan generasi penerus bangsa,” kata mantan menteri sosial tersebut

Berita Terkait

Anthon Sihombing: Komposisi Kabinet Prabowo Beri Harapan bagi Kemajuan Indonesia
KAI Daop 1 Ubah Rute Kereta untuk Mengantisipasi Pelantikan Presiden
Persiapan Istana: Menyambut Momen Pisah Sambut Presiden dengan Sentuhan Akhir
Hari Pangan Sedunia: Khofifah Ajak Inovasi untuk Mengelola Air dan Pertanian Berkelanjutan
Viral! Video Yanti TKW Taiwan 1 Menit di TikTok, Link Asli Banyak Dicari Netizen, Ternyata Ini Isinya
Kasus Korupsi Timah: Saksi Ungkap Pembelian Porsche Mewah Senilai Rp13,18 Miliar oleh Harvey Moeis
Raffi Ahmad dan Yovie Widianto Tidak Hadir di Pembekalan Calon Wakil Menteri: Ini Alasan yang Diungkap Bima Arya
Prediksi Pemborosan Anggaran Kabinet Gemuk Prabowo-Gibran: Mencapai Rp1,95 Triliun dalam Lima Tahun

Berita Terkait

Friday, 18 October 2024 - 09:03 WIB

Anthon Sihombing: Komposisi Kabinet Prabowo Beri Harapan bagi Kemajuan Indonesia

Friday, 18 October 2024 - 08:57 WIB

KAI Daop 1 Ubah Rute Kereta untuk Mengantisipasi Pelantikan Presiden

Friday, 18 October 2024 - 08:28 WIB

Persiapan Istana: Menyambut Momen Pisah Sambut Presiden dengan Sentuhan Akhir

Friday, 18 October 2024 - 05:06 WIB

Hari Pangan Sedunia: Khofifah Ajak Inovasi untuk Mengelola Air dan Pertanian Berkelanjutan

Friday, 18 October 2024 - 05:02 WIB

Viral! Video Yanti TKW Taiwan 1 Menit di TikTok, Link Asli Banyak Dicari Netizen, Ternyata Ini Isinya

Berita Terbaru

Ni Luh Puspa 
(Dok. Ist)

Berita Terbaru

Mendadak jadi Wamen, Ini Sosok Jurnalis Kondang Ni Luh Puspa

Friday, 18 Oct 2024 - 10:14 WIB

Pedagang pasar kota Malang dukung Khofifah Emil 
(Dok. Ist)

Berita Terbaru

Siapkan 40.000 Suara, Pedagang Malang Siap Menangkan Khofifah Emil

Friday, 18 Oct 2024 - 10:08 WIB

Jubir KPK jelaskan duduk perkara dana hibah berbuntut pengeledahan 
(Dok. Ist)

Berita Terbaru

Buntut Kasus Dana Hibah, KPK Geledah Dinas Peternakan Jatim

Friday, 18 Oct 2024 - 09:50 WIB