Respon Gibran Terkait Penggunaan Dana Bos untuk Program Makan Siang Gratis

- Redaksi

Saturday, 2 March 2024 - 06:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Gibran beri respon terkait program makan siang gratis dari dana BOS
( Dok. Istimewa)

SwaraWarta.co.idCawapres nomor urut 2 dan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, memberikan respons terhadap rencana penganggaran program makan siang gratis yang akan bersumber dari dana bantuan operasional siswa (BOS).

Program makan siang gratis ini merupakan salah satu program yang dicanangkan oleh pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gibran menyatakan bahwa saat ini program makan siang gratis sudah dilakukan uji coba.

Sebelumnya, uji coba program makan siang gratis telah dilakukan di SMPN 2 Curug, Kabupaten Tangerang. 

“Inikan kita uji coba dulu, kita evaluasi bersama murid-murid, orangtua murid, guru, kepala sekolah, dan lain-lain ya. Nanti kalau ada masukan, evaluasi, pasti akan diperbaiki lagi skema-skema yang ada sekarang,” kata Gibran di Solo, Jawa Tengah, Jumat (1/3/2024).

Baca Juga :  4 Alasan Kenapa Hari Ini Panas Sekali?

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, juga turut hadir dalam uji coba tersebut, didampingi oleh Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran, Ahmed Zaki Iskandar.

Gibran juga menyatakan bahwa saat ini ia masih fokus dengan tugasnya sebagai Wali Kota Solo. 

“Untuk sekarang saya fokus dengan pekerjaan yang ada di Solo dulu, gitu nggih,” jelas Gibran

Ketika ditanyakan mengenai program makan siang gratis dan keputusan penggunaan dana BOS, Gibran menegaskan bahwa dirinya masih fokus pada pekerjaannya di Solo.

“Saya bilang itu tadi loh, untuk sekarang saya fokus dengan pekerjaan-pekerjaan yang ada di Solo,” pungkasnya.

Berita Terkait

Mega Aulia Menangis: “Tolong Jangan Tayangkan Lagi Sinetron Saya”
Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya
Penjualan iPhone di China Anjlok, Huawei Sukses Pikat Konsumen dengan Diskon Besar
Dugaan Penyalahgunaan Dana BOS di SMK PGRI 2 Ponorogo, Kejaksaan Sita 10 Kendaraan
Praperadilan Tom Lembong Berlangsung: Tidak Dijelaskan Apa Masalahnya
Makin Merebak, Bareskrim Tetapkan 734 Orang jadi Tersangka dalam 619 Kasus Judi Online
Shin Tae-yong Panggil Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick untuk ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024
Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus: Momen Sederhana yang Sah di Mata Agama dan Hukum

Berita Terkait

Thursday, 21 November 2024 - 19:54 WIB

Mega Aulia Menangis: “Tolong Jangan Tayangkan Lagi Sinetron Saya”

Thursday, 21 November 2024 - 19:47 WIB

Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya

Thursday, 21 November 2024 - 17:07 WIB

Dugaan Penyalahgunaan Dana BOS di SMK PGRI 2 Ponorogo, Kejaksaan Sita 10 Kendaraan

Thursday, 21 November 2024 - 16:59 WIB

Praperadilan Tom Lembong Berlangsung: Tidak Dijelaskan Apa Masalahnya

Thursday, 21 November 2024 - 16:53 WIB

Makin Merebak, Bareskrim Tetapkan 734 Orang jadi Tersangka dalam 619 Kasus Judi Online

Berita Terbaru

Potret Nissa Sabyan dan Ayus (Dok.ist)

Berita

Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya

Thursday, 21 Nov 2024 - 19:47 WIB