Prabowo Temani Jokowi Resmikan Inpres Jalan di Jawa Timur Hari Ini

- Redaksi

Friday, 8 March 2024 - 11:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Potret kebersamaan Prabowo dan Presiden Jokowi
( Dok. Istimewa)

Swarawarta.co.idPada tanggal 8 Maret 2024, Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pembangunan dan perbaikan 33 ruas jalan di Provinsi Jawa Timur. 

Terdapat 275 kilometer jalan yang diperbaiki dan dibangun dengan total anggaran sebesar Rp925 miliar.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jokowi menyampaikan pernyataannya saat acara peresmian yang disiarkan melalui Youtube Sekretariat Presiden.

“Di Provinsi Jawa Timur, pembangunan dan perbaikan jalan dilakukan di 33 ruas jalan dengan kilometer totalnya 275 KM dengan anggaran Rp925 miliar,” kata Jokowi saat peresmian sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden, Jumat.

Pembangunan dan perbaikan jalan ini merupakan tindak lanjut dari Instruksi Presiden (Inpers) untuk pengembangan infrastruktur jalan.

Baca Juga :  Azizah Salsha Laporkan Akun Sosial Media yang Sebarkan Hoax dan Fitnah, Ini Faktanya!

Selain perbaikan jalan, Jokowi juga mengingatkan bahwa anggaran yang diperlukan untuk pembangunan tersebut tidaklah sedikit. 

“Anggaran yang tidak kecil. Sekali lagi, Rp 925 miliar untuk 33 ruas jalan. Salah satunya adalah yang kita lihat di sini,” ujarnya.

“Dan dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, pada pagi hari ini saya resmikan pelaksanaan Inpres jalan daerah di Provinsi Jawa Timur,” sambung Jokowi.

Dalam acara peresmian tersebut, Jokowi didampingi oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, serta Menteri Pertahanan dan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto.

Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Timur tersebut dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1. 

Jokowi dan rombongan lepas landas sekitar pukul 07.30 WIB dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Baca Juga :  Doa Meminta Rezeki Lancar dan Tidak Terputus, Bikin Keturunan jadi Sultan

Dalam foto yang diunggah, Jokowi dan Prabowo terlihat mengenakan kemeja putih dan sempat berbincang-bincang sebelum memasuki pesawat. 

Agenda kunjungan kerja Jokowi ke Provinsi Jawa Timur belum diketahui secara pasti. Selain Prabowo, Jokowi juga didampingi oleh Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudi Saladin serta Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin.

Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto, Pangkoopsud 1 Marsda TNI Mohammad Nurdin, dan Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Destianto Nugroho Utomo tampak melepas keberangkatan Jokowi.

Berita Terkait

Rusia Berencana Ingin Menempatkan 2 Pesawat Pengebom Strategis di Bandara Biak, Kemhan: Tegas Bantah Laporan Itu
Atalia Praratya Hadiri Halalbihalal Golkar Tanpa Ridwan Kamil
Libur Lebaran 2025, Telaga Ngebel Raup Pendapatan Hampir Rp400 Juta dan Catat Kenaikan Wisatawan
Lindungi Diri, Jemaah Haji Diwajibkan Vaksin Polio dan Meningitis
Taman Safari Bantah Tuduhan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus, KemenHAM Lakukan Penyelidikan
Semangat Gotong Royong Warnai Penanganan Longsor di Telaga Ngebel Ponorogo
Pengacara Senior Hotma Sitompoel Meninggal Dunia, Indonesia Kehilangan Sosok Pembela Kaum Lemah
Polisi Gerebek Lokasi Pengoplosan Gas Elpiji di Cileungsi, 152 Tabung Disita

Berita Terkait

Thursday, 17 April 2025 - 09:01 WIB

Atalia Praratya Hadiri Halalbihalal Golkar Tanpa Ridwan Kamil

Thursday, 17 April 2025 - 08:58 WIB

Libur Lebaran 2025, Telaga Ngebel Raup Pendapatan Hampir Rp400 Juta dan Catat Kenaikan Wisatawan

Thursday, 17 April 2025 - 08:56 WIB

Lindungi Diri, Jemaah Haji Diwajibkan Vaksin Polio dan Meningitis

Thursday, 17 April 2025 - 08:53 WIB

Taman Safari Bantah Tuduhan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus, KemenHAM Lakukan Penyelidikan

Thursday, 17 April 2025 - 08:53 WIB

Semangat Gotong Royong Warnai Penanganan Longsor di Telaga Ngebel Ponorogo

Berita Terbaru

Ingin kredit mobil? Simak 5 tips penting sebelum ajukan kredit Wuling, termasuk rekomendasi Wuling New Air ev yang hemat dan ramah lingkungan.

Advertorial

Jangan Asal! Ketahui 5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Kredit Mobil

Thursday, 17 Apr 2025 - 16:18 WIB

cara mengatasi keyboard laptop yang tidak bisa mengetik

Teknologi

Keyboard Laptop Macet? Jangan Panik! Ini Cara Mudah Mengatasinya

Thursday, 17 Apr 2025 - 13:00 WIB

Apa yang Dimaksud dengan Ruang

Pendidikan

Apa yang Dimaksud dengan Ruang? Berikut Pembahasannya!

Thursday, 17 Apr 2025 - 10:36 WIB