Manchester City Menang 2-0 atas Leicester, Naik ke Peringkat Empat

- Redaksi

Thursday, 3 April 2025 - 09:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Manchester City (Dok. Ist)

Manchester City (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Manchester City meraih kemenangan penting setelah mengalahkan Leicester City 2-0 dalam laga Liga Inggris di Etihad Stadium, Kamis dini hari WIB. Hasil ini membuat City naik ke peringkat keempat klasemen dengan 51 poin.

Laga baru berjalan dua menit, Jack Grealish langsung membawa Manchester City unggul. Gol ini berawal dari umpan tarik Savinho dari sisi kanan, yang kemudian dimanfaatkan Grealish untuk mencetak gol.

Leicester mencoba membalas melalui Bilal El Khannouss pada menit ke-17. Sayangnya, tembakan jarak jauhnya tidak mengarah ke gawang.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Keunggulan City bertambah pada menit ke-29 setelah kesalahan dari kiper Leicester, Mads Hermansen. Ia gagal mengamankan bola yang diperebutkan bersama rekan setimnya, Wout Faes.

Baca Juga :  Salah Sebut Kontingen Korea Selatan di Olimpiade Paris 2024: Official Protes Keras 

Kesalahan ini dimanfaatkan Omar Marmoush yang dengan mudah mencetak gol kedua untuk City.

Sebelum babak pertama berakhir, Savinho hampir mencetak gol ketiga pada menit ke-36, tetapi kali ini Hermansen berhasil menepis bola.

Memasuki babak kedua, permainan berjalan lebih lambat. Manchester City masih menguasai bola, tetapi kesulitan menembus pertahanan rapat Leicester.

Omar Marmoush kembali mendapatkan peluang emas lewat umpan silang dari Jeremy Doku. Namun, tembakannya masih melambung di atas mistar gawang. Hingga pertandingan berakhir, skor 2-0 tetap bertahan untuk kemenangan City.

Tambahan tiga poin ini membuat Manchester City naik ke peringkat keempat dengan 51 poin. Mereka unggul satu poin dari Newcastle United yang juga meraih kemenangan 2-1 atas Brentford di hari yang sama

Baca Juga :  Heboh, Warga Merak Temukan Jasad yang diduga Penumpang Feri Terpeleset

Sementara itu, Leicester semakin terpuruk di zona degradasi. The Foxes masih tertahan di peringkat ke-19 dengan 17 poin, membuat peluang mereka bertahan di Liga Inggris semakin sulit.

Berita Terkait

Eks Pemain MU Sindir Mertua Pratama Arhan: Mafia Bola, Gaji Belum Dibayar
Nova Arianto Tolak Tawaran Pimpin Timnas Gantikan Vanenburg di SEA Games
Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?
Timnas Indonesia Hadapi Badai Cedera Jelang Pertempuran Krusial Lawan China
Asnawi Bersinar di ASEAN All Stars, Ancaman Kluivert bagi Timnas?
Kabar Buruk untuk Madrid: Kylian Mbappe Cedera, Absen Kontra Barcelona di Copa del Rey?
Waspadalah! Investasi Emas Antam Palsu: Rugi Besar Mengintai Anda
Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 16:52 WIB

Eks Pemain MU Sindir Mertua Pratama Arhan: Mafia Bola, Gaji Belum Dibayar

Friday, 18 April 2025 - 16:37 WIB

Nova Arianto Tolak Tawaran Pimpin Timnas Gantikan Vanenburg di SEA Games

Friday, 18 April 2025 - 16:30 WIB

Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?

Friday, 18 April 2025 - 16:22 WIB

Timnas Indonesia Hadapi Badai Cedera Jelang Pertempuran Krusial Lawan China

Friday, 18 April 2025 - 16:07 WIB

Asnawi Bersinar di ASEAN All Stars, Ancaman Kluivert bagi Timnas?

Berita Terbaru

Otomotif

Bahaya Langsung Menginjak Rem saat Ban Mobil Mendadak Pecah

Friday, 18 Apr 2025 - 19:44 WIB