Apple Tunda Peluncuran Siri Baru, Fitur Lebih Cerdas Diperkirakan Hadir Tahun Depan

- Redaksi

Monday, 10 March 2025 - 08:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

iPhone (Dok. Ist)

iPhone (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Apple harus menunda peluncuran fitur baru Siri yang lebih cerdas dan personal. Awalnya, fitur ini diharapkan rilis lebih cepat, tetapi ternyata masih membutuhkan lebih banyak waktu pengembangan.

Juru bicara Apple, Jacqueline Roy, mengatakan bahwa timnya sedang mengembangkan Siri agar lebih memahami konteks pribadi pengguna dan bisa melakukan tindakan di berbagai aplikasi secara lebih efektif.

“Kami telah bekerja pada Siri yang lebih personal, memberikannya lebih banyak kesadaran tentang konteks pribadi Anda, serta kemampuan untuk mengambil tindakan untuk Anda di dalam dan di antara aplikasi-aplikasi Anda,” tulis pernyataan juru bicara perusahaan, Jacqueline Roy

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, karena prosesnya lebih rumit dari perkiraan, fitur ini baru akan diluncurkan tahun depan.

Baca Juga :  Uji Kelayakan Kendaraan Menuju Puncak Bogor, 12 Bus Ketilang

“Ini akan memakan waktu lebih lama dari yang kami perkirakan untuk menghadirkan fitur-fitur ini, dan kami mengantisipasi peluncurannya tahun depan.” tambahnya.

Saat pertama kali diperkenalkan dalam ajang WWDC tahun lalu, Apple menunjukkan kemampuan baru Siri yang bisa memahami informasi di layar dan memberikan respons yang lebih relevan.

Namun, laporan terbaru dari Bloomberg mengungkapkan bahwa beberapa eksekutif Apple, termasuk kepala perangkat lunak Craig Federighi, khawatir fitur tersebut belum bekerja dengan baik seperti yang dijanjikan.

Bahkan, tim AI Apple mempertimbangkan kemungkinan untuk membangun ulang fitur ini dari nol jika diperlukan.

Mark Gurman dari Bloomberg juga menyebutkan bahwa Siri versi terbaru yang benar-benar lebih modern dan interaktif mungkin baru akan hadir di iOS 20, paling cepat tahun depan.

Baca Juga :  PLN Hadirkan Listrik 24 Jam di Lima Pulau Terpencil Maluku, Warga Kini Bisa Menikmati Terang Sepanjang Hari

Sementara itu, dalam enam bulan terakhir, Apple telah membuat Siri lebih cakap dalam percakapan, menambahkan fitur seperti mengetik ke Siri, meningkatkan pengetahuan produk, serta mengintegrasikannya dengan ChatGPT.

Namun, untuk pembaruan yang lebih besar, pengguna harus bersabar hingga pengembangan benar-benar selesai.

Berita Terkait

Empat Vila di Puncak Disegel Kementerian Kehutanan untuk Selamatkan Hulu DAS Ciliwung
Pemkab Lumajang Tutup Sementara Tumpak Sewu dan Grojogan Sewu untuk Evaluasi Pengelolaan Wisata
Muncul Dugaan Minyakita Disunat, Bareskrim Polri Amankan Sejumlah Barang Bukti
Video Klip Iclik Cinta Berlatar Perpusnas Bung Karno Tuai Kecaman, GMNI Blitar Lapor Polisi
Pasangan Muda Mudi Mesum Digerebek Warga di Gunungputri, Diamankan ke Polsek
Aksi Razia Warung di Garut Menuai Kecaman, Polisi Periksa Ormas Terkait
Kemenhub Sediakan Angkutan Motor Gratis untuk Mudik Lebaran 2025, Ini Rutenya
Banjir di Purwakarta, 156 KK Dievakuasi Akibat Jebolnya Tanggul Sungai Cinangka

Berita Terkait

Monday, 10 March 2025 - 09:23 WIB

Empat Vila di Puncak Disegel Kementerian Kehutanan untuk Selamatkan Hulu DAS Ciliwung

Monday, 10 March 2025 - 09:15 WIB

Pemkab Lumajang Tutup Sementara Tumpak Sewu dan Grojogan Sewu untuk Evaluasi Pengelolaan Wisata

Monday, 10 March 2025 - 09:05 WIB

Muncul Dugaan Minyakita Disunat, Bareskrim Polri Amankan Sejumlah Barang Bukti

Monday, 10 March 2025 - 09:02 WIB

Video Klip Iclik Cinta Berlatar Perpusnas Bung Karno Tuai Kecaman, GMNI Blitar Lapor Polisi

Monday, 10 March 2025 - 09:00 WIB

Pasangan Muda Mudi Mesum Digerebek Warga di Gunungputri, Diamankan ke Polsek

Berita Terbaru