Dewa United Siap Hadapi Semen Padang, Riekerink Ingatkan Tim untuk Tetap Waspada

- Redaksi

Wednesday, 5 March 2025 - 08:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelatih Dewa United (Dok. Ist)

Pelatih Dewa United (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink, mengingatkan timnya untuk tidak terlalu percaya diri setelah kemenangan besar 8-1 atas Semen Padang di putaran pertama Liga 1 Indonesia.

Menjelang pertemuan kedua, ia meminta para pemain tetap fokus dan tidak meremehkan lawan.

Menurut jadwal, Dewa United akan menghadapi Semen Padang pada pekan ke-26 Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (6/3) pukul 20.30 WIB.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pelatih asal Belanda itu menilai Semen Padang saat ini adalah tim yang berbeda dibanding pertemuan pertama. Ada beberapa perubahan dalam skuad mereka, dan performa Semen Padang juga semakin meningkat.

“Saya rasa Semen Padang sudah banyak berbenah dari putaran pertama. Hanya ada empat pemain yang masih jadi starter saat pertandingan di Padang. Jadi kami akan melawan tim yang berbeda di pertandingan besok (hari ini),” ungkap Riekerink.

Baca Juga :  55 Kepala Daerah PDI-P Tunggu Keputusan DPP untuk Ikuti Retret di Akmil Magelang

Ia juga membandingkan situasi ini dengan pengalaman di Belanda. “Beberapa tahun lalu, klub saya, Heerenveen, kalah 1-8 di awal musim. Tapi di pertemuan kedua, kami bisa menang 3-1. Jadi setiap pertandingan selalu berbeda,” tambahnya.

Menjelang laga ini, Riekerink belum bisa memastikan apakah Egy Maulana Vikri bisa bermain. Pemain depan Timnas Indonesia itu mengalami cedera saat melawan Persik Kediri pekan lalu.

“Soal Egy, kami akan melakukan evaluasi. Awalnya kami melihat cedera yang dialami Egy membuat dia tidak siap untuk besok. Tapi kami juga melihat ia cukup cepat dalam recovery. Kami baru akan mengambil keputusan malam ini atau mungkin besok sebelum pertandingan,” jelas Riekerink.

Baca Juga :  Dua Baita di Probolinggo Tewas Usai Tenggelam di Sungai

Dewa United tentu ingin memenangkan pertandingan ini demi terus bersaing di papan atas Liga 1 Indonesia.

Saat ini, mereka berada di posisi kedua dengan 46 poin dari 25 pertandingan, dan kemenangan atas Semen Padang bisa membawa mereka semakin dekat dengan Persib Bandung yang berada di puncak klasemen.

Berita Terkait

Verifikasi Rekening: Langkah Penting Pencairan Tunjangan Guru 2025
Bocoran Kapan Pencairan THR PNS dan PPPK 2025
Usulan Out of The Box Ahmad Dhani: Naturalisasi Pemain dan Strategi Jodohkan dengan WNI
Wisata Hibisc Fantasy di Puncak Bogor Dibongkar, Gubernur Jabar: Harus Jadi Contoh
Adik Nikita Mirzani Nilai Uya Kuya Ikut Campur Atas Penangkapan Kakaknya
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Tegur Istri Wali Kota Bekasi yang Mengungsi ke Hotel Saat Banjir
Dorongan Tegas untuk Presiden Prabowo Terkait Dugaan Korupsi Minyak Mentah di Pertamina
Rumah Advokat di Bandar Lampung Diteror Bom Molotov, Polisi Selidiki

Berita Terkait

Thursday, 6 March 2025 - 17:50 WIB

Verifikasi Rekening: Langkah Penting Pencairan Tunjangan Guru 2025

Thursday, 6 March 2025 - 17:43 WIB

Bocoran Kapan Pencairan THR PNS dan PPPK 2025

Thursday, 6 March 2025 - 16:03 WIB

Usulan Out of The Box Ahmad Dhani: Naturalisasi Pemain dan Strategi Jodohkan dengan WNI

Thursday, 6 March 2025 - 16:00 WIB

Wisata Hibisc Fantasy di Puncak Bogor Dibongkar, Gubernur Jabar: Harus Jadi Contoh

Thursday, 6 March 2025 - 09:34 WIB

Adik Nikita Mirzani Nilai Uya Kuya Ikut Campur Atas Penangkapan Kakaknya

Berita Terbaru

Kapan Pencairan THR PNS dan PPPK 2025

Berita

Bocoran Kapan Pencairan THR PNS dan PPPK 2025

Thursday, 6 Mar 2025 - 17:43 WIB