Waka DPRD DKI Jakarta Minta Pramono Rano Tuntaskan Normalisasi Ciliwung

- Redaksi

Thursday, 23 January 2025 - 09:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.id – Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino, mengimbau Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Pramono Anung dan Rano Karno, untuk menyelesaikan target pembebasan lahan bagi proyek normalisasi Sungai Ciliwung yang masih tersisa sepanjang 17,17 kilometer.

“Normalisasi Sungai Ciliwung memang perlu dikebut, mengingat masih tersisa 17,17 km dan pentingnya dampak bagi mitigasi banjir Jakarta. Mas Pram dan Bang Rano ke depan harus menjadikan ini prioritas, dengan pendekatan terpadu yang melibatkan normalisasi, naturalisasi, dan perbaikan drainase secara menyeluruh,” kata Wibi saat dihubungi, Rabu (22/1/2025).

Ia menekankan pentingnya menjadikan normalisasi ini sebagai salah satu program utama pemerintah daerah.

Wibi juga mengingatkan agar proses normalisasi dilakukan secara humanis, khususnya dalam merelokasi warga yang terdampak.

Ia berharap Pemprov DKI Jakarta dapat memastikan ketersediaan hunian yang layak bagi masyarakat yang harus direlokasi akibat proyek tersebut.

Lebih lanjut, Wibi menyatakan keyakinannya bahwa Pramono dan Rano mampu menyelesaikan sisa normalisasi tersebut.

Menurutnya, langkah yang perlu diambil adalah menetapkan normalisasi sebagai prioritas utama dan memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak terkait.

“Yang tak kalah penting adalah memastikan relokasi warga terdampak dilakukan secara humanis dengan penyediaan hunian layak. Kami di DPRD DKI siap mendukung dan mengawasi proses ini agar berjalan optimal demi kepentingan masyarakat,” ucapnya.

Berita Terkait

Sinergi Dinas Pendidikan dan BPKAD: Mewujudkan Pendidikan Berkualitas Melalui Pengelolaan Keuangan Daerah yang Akuntabel
Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025: Prediksi dan Komponennya
BREAKING NEWS! Pemimpin Tertinggi Umat Katolik Dunia, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
Warga Hadang Truk Sampah, Pemkab: Lokasi Jauh dari Permukiman
DPR Minta Kasus Pembakaran Kantor KPU Buru Diusut Tuntas, Termasuk Penyelewengan Dana Pemilu
Paus Fransiskus Tegaskan Seruan Gencatan Senjata dan Kedamaian di Gaza
Paus Tawadros II Sebut Serangan Israel di Gaza Sebagai Bentuk Ketidakadilan
Rayakan Hari Kartini, Bus Transjakarta Gratiskan Penumpang Perempuan

Berita Terkait

Tuesday, 22 April 2025 - 00:36 WIB

Sinergi Dinas Pendidikan dan BPKAD: Mewujudkan Pendidikan Berkualitas Melalui Pengelolaan Keuangan Daerah yang Akuntabel

Monday, 21 April 2025 - 17:46 WIB

Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025: Prediksi dan Komponennya

Monday, 21 April 2025 - 17:02 WIB

BREAKING NEWS! Pemimpin Tertinggi Umat Katolik Dunia, Paus Fransiskus Meninggal Dunia

Monday, 21 April 2025 - 09:51 WIB

Warga Hadang Truk Sampah, Pemkab: Lokasi Jauh dari Permukiman

Monday, 21 April 2025 - 09:47 WIB

DPR Minta Kasus Pembakaran Kantor KPU Buru Diusut Tuntas, Termasuk Penyelewengan Dana Pemilu

Berita Terbaru

Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025

Berita

Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025: Prediksi dan Komponennya

Monday, 21 Apr 2025 - 17:46 WIB