Kunjungan ke Pantai Pasir Putih Situbondo Turun 30% Saat Libur Nataru

- Redaksi

Wednesday, 1 January 2025 - 17:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pantai pasir putih (Dok. Ist)

Pantai pasir putih (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Jumlah wisatawan yang berkunjung ke Pantai Pasir Putih Situbondo selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) tahun ini mengalami penurunan signifikan. Dibandingkan periode yang sama tahun lalu, kunjungannya turun hingga 30 persen.

Koordinator Wisata Bahari Pasir Putih, Ru’aidi, mengungkapkan bahwa pada periode 22-29 Desember 2024, hanya sekitar 6.000 orang yang datang ke pantai ini. Padahal, di tahun sebelumnya, jumlah pengunjung pada periode yang sama mencapai 10.000 orang.

“Mengalami penurunan kira-kira sekitar 30 persen, dibanding tahun lalu,” ujar Ru’aidi saat dikonfirmasi, Rabu (1/1/2025).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menduga faktor cuaca menjadi salah satu penyebab utama. Situbondo belakangan ini kerap diguyur hujan, sehingga bisa jadi membuat wisatawan enggan untuk berlibur ke pantai.

Baca Juga :  Krisdayanti Mundur dari Pilkada Kota Batu: Alasan Masih Jadi Misteri

Meski demikian, Ru’aidi tetap optimistis jumlah pengunjung akan meningkat, terutama pada hari ini.

Pasalnya, Pantai Pasir Putih berada di jalur strategis Pantura yang menghubungkan Pulau Jawa dan Bali, sehingga banyak pelintas jalur ini yang singgah.

“Kami optimistis hari ini naik. Karena lokasi Pasir Putih berada di jalur Pantura yang menghubungkan pulau Jawa dan Bali,” tandas Ru’aidi.

Selama libur Nataru, pihak pengelola pantai bersama Satpolairud Polres Situbondo dan BPBD setempat tetap siaga menjaga keamanan.

Mengingat tingginya curah hujan, mereka juga bersiap mengantisipasi segala potensi dampak dari cuaca buruk untuk memastikan keselamatan pengunjung.

Berita Terkait

Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?
Waspadalah! Investasi Emas Antam Palsu: Rugi Besar Mengintai Anda
Resep Onde-onde Ketawa yang Renyah dan Bikin Momen Kumpul Makin Hangat
Resep Sup Bunga Matahari yang Bikin Ludes Nasi, Dijamin Sikecil Bakal Minta Tiap Hari
Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional
Antisipasi Banjir, Pemkab Ponorogo Genjot Proyek Normalisasi dan Sudetan Drainase
Gubernur Papua Pegunungan: Program Makan Bergizi Gratis Akan Dimulai, Fokus di Sekolah Asrama
Cegah Keracunan, Pengawasan Menu MBG di Sekolah Dasar Batang Diperketat

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 16:30 WIB

Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?

Friday, 18 April 2025 - 15:45 WIB

Waspadalah! Investasi Emas Antam Palsu: Rugi Besar Mengintai Anda

Friday, 18 April 2025 - 09:43 WIB

Resep Onde-onde Ketawa yang Renyah dan Bikin Momen Kumpul Makin Hangat

Friday, 18 April 2025 - 09:37 WIB

Resep Sup Bunga Matahari yang Bikin Ludes Nasi, Dijamin Sikecil Bakal Minta Tiap Hari

Friday, 18 April 2025 - 09:19 WIB

Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional

Berita Terbaru

Otomotif

Bahaya Langsung Menginjak Rem saat Ban Mobil Mendadak Pecah

Friday, 18 Apr 2025 - 19:44 WIB