5 HP Vivo Harga 3 Jutaan yang Rekomendasi untuk Dimiliki

- Redaksi

Tuesday, 16 April 2024 - 16:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

HP Vivo 3 Jutaan – SwaraWarta.co.id (Sumber: Pricebook)

SwaraWarta.co.id – Salah satu vendor Hp pintar, Vivo telah mengukuhkan posisinya sebagai salah satu vendor Smartphone yang dominan di segmen kelas menengah dengan strategi harga yang terjangkau serta spesifikasi yang kompetitif.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dengan berbagai model yang ditawarkan, vivo telah menjadi primadona di kelas ini, khususnya untuk jajaran atau kelas HP Vivo Harga 3 Jutaan yang menawarkan nilai tambah yang menonjol.

Dibandingkan dengan pesaingnya, vivo telah berhasil menciptakan nilai tambah yang cukup menjanjinkan dengan menghadirkan teknologi kamera terbaik di kelasnya.

Hal ini membuktikan bahwa vivo tidak sekadar fokus pada spesifikasi hardware semata, tetapi lebih dari itu juga dapat memperhatikan kebutuhan pengguna dalam hal pengalaman fotografi yang tentunya dijamin memuaskan.

Dengan memiliki desain yang elegan serta modern, pun tambahan berbagai fitur canggih yang disematkan, vivo mampu menarik perhatian banyak konsumen yang mencari smartphone yang tidak hanya berkualitas, tetapi juga memiliki daya tarik visual yang tinggi.

Secara keseluruhan, vivo telah berhasil memposisikan dirinya sebagai pemain utama di segmen kelas menengah dengan penggunaan strategi yang tepat dalam menghadirkan produk-produk smartphone berkualitas dengan harga murah dan juga sangat terjangkau itu.

Hp Vivo Harga 3 Jutaan Terbaik


HP Vivo 3 Jutaan
HP Vivo 3 Jutaan – SwaraWarta.co.id (Sumber: Pricebook)



Smartphone HP Vivo Harga 3 jutaan menawarkan spesifikasi yang sepadan dengan harganya, membuatnya populer di pasar kelas menengah.

Prosesor yang disematkan pada hp vivo ini juga mampu mendukung pengguna dalam bermain gim, bahkan untuk gim berat sekalipun.

Jika Anda kesulitan memilih di antara berbagai model vivo terbaru di pasar Indonesia, berikut adalah daftar hp vivo terbaik dalam rentang harga 3 jutaan yang banyak direkomendasikan.

BACA JUGA: Redmi Note 13 Series Akan Dirilis pada 21 September di Tiongkok, Beri Sinyal Kemungkinan Masuk ke Indonesia

1. Vivo Y100 5G


HP Vivo 3 Jutaan
Vivo Y100 5G – SwaraWarta.co.id (Sumber: Vivo)



Yang pertama ada smartphone Vivo Y100 5G yang rilis dengan menyajikan dua pilihan warna yang memikat yakni ungu bunga anggrek yang anggun, serta hitam onyx yang elegan.

Baca Juga :  Praktis! Begini Cara Memasang UPS ke Komputer

Untuk varian warna Ungu Anggrek-nya sendiri memiliki tambahan panel belakang berbahan kulit, yang tentunya memberikan kesan mewah, elegan pada tampilannya.

Smartphone ini memberi keleluasaan kepada calon konsumen dengan menyediakan dua opsi pilihan penyimpanan RAM yakni ada yang 8 GigaByte/128 GigaByte atau 8 GigaByte/256 GigaByte.

Layar yang disematkan pada perangkat ini adalah jenis AMOLED yang memiliki ukuran sebesar 6.67 inci dengan refresh rate sebesar 120 Hertz sehingga menghasilkan pengalaman visual lebih halus dan tajam.

Sementara untuk jenis baterai yang digunakan adalah versi 5000 mAh dengan dukungan FlashCharge sebesar 80W yang mampu memberikan daya tahan baterai yang cukup untuk penggunaan normal sehari-hari.

Bukan hanya itu saja, Vivo Y100 5G dilengkapi juga dengan modul kamera belakang triple, yang terdiri dari kamera utama sebesar 50 Mega Pixel.

Sementara untuk kamera wide-nya, menggunakan kamera dengan resolusi sebesar 8 Mega Pixel, dan terakhir untuk  kamera sensor flicker.

Sementara untuk kamera yang digunakan untuk aktivitas selfie, disematkan kamera depan yang memiliki resolusi sebesar 8 Mega Pixel.

2. Smartphone Vivo V29e

Yang berikutnya, salah satu rekomendasi smartphone vivo dengan harga sekitar Rp 3 jutaan adalah vivo V29e, smartphone model ini begitu menonjol dengan desain yang menggunakan Nano-scale Photoetching Technique pada panel bagian belakangnya.

Secara umum, desain ini tidak hanya menawan dan mumpuni, tetapi juga mampu mengurangi sisa jejak sidik jari saat setelah digunakan.

BACA JUGA: Dirilis Tahun Lalu, Ini Jeroan dari Samsung Galaxy A05

Dengan ketebalan yang hanya mencapai angka 7.69 milimerer saja serta bobot ringannya yang hanya sebesar 190 gram saja, vivo V29e menawarkan desain yang begitu ramping sekaligus portabel, sehingga bisa memudahkan para pengguna untuk membawanya dalam keseharian, baik di saku celana ataupun saku depan baju kemeja konsumen.

Untuk layar yang digunakan adalah versi AMOLED yang memiliki ukuran sebesar 6.67 inci pada vivo V29e yang tentunya memberikan pengalaman secara visual  memukau dengan resolusi yang disematkan adalah sebesar 1080 x 2400 piksel.

Baca Juga :  Cara Menambah Kapasitas Drive C pada Windows 11, Mudah dan Efektif

Sebagai info tambahan, layar ponsel ini juga dilengkapi dengan teknologi SGS Eye Protection yang membantu mengurangi cahaya biru, juga ikut mendukung refresh rate 120 Hertz untuk kehalusan visual yang optimal.

Bagi penggemar dunia fotografi, smartphone Vivo V29e pastinya tidak kalah menarik dengan kamera depan 50 Mega Pixel yang cocok untuk aktivitas selfie, kemudian kamera utama belakangnya yang memiliki resolusi sebesar 64 Mega Pixel untuk mengabadikan momen-momen penting dalam kualitas tangkapan gambar yang begitu luar biasa.

3. Smartphone VivoV27e

Berikutnya yang juga direkomendasikan adalah smartphone Vivo V27e, yang menjadi salah satu smartphone favorit di Indonesia berkat spesifikasinya yang sepadan dengan harga yang ditawarkannya.

Layar yang disematkan adalah versi AMOLED yang memiliki ukuran sebesar 6.62 inci.

Hal ini tentunya membuat Vivo V27e ini menawarkan tampilan secara visual yang begitu jernih dengan resolusi tingi FHD+ dan refresh rate mencapai 120 Hertz untuk pengalaman aktivitas multimedia dan gaming yang sangat halus.

Untuk kebutuhan fotografi, Vivo V27e dilengkapi dengan fitur modul triple camera yang terdiri dari kamera utama sebesar 64 Mega Pixel, kemudian kamera depth sebesar 2 Mega Pixel, serta penyematan kamera makronya sebesar 2 Mega Pixel.

Terakahir, untuk kebutuhan foto selfie, disematkan kamera depan dengan resolusi sebesar 32 Mega Pixel.

Dengan keunggulan performa yang tangguh, berasal dari prosesor MediaTek Helio versi G99, juga dengan tambahan opsi penyimpanan RAM 8 GigaByte/256 GigaByte dan 12 GigaByte/256 GigaByte.

Untuk penggunaan baterainya, yang memiliki kapasitas sebesar 4600 mAh pada vivo V27e tentunya sangat mendukung fast charging 66 Watt, hal ini tentunya akan memastikan Anda tetap terhubung sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan daya.

BACA JUGA: Xiaomi Berencana Membuat Terobosan Baru dengan Menghadirkan Hp Lipat Terbaru

4. Vivo V25e

Untuk yang berikutnya, satu lagi yang direkomendasikan untuk smartphone vivo dengan harga sekitar 3 jutaan adalah vivo V25e, smartphone ini menawarkan spesifikasi yang juara di kelasnya.

Posesor yang digunakan adalah MediaTek Helio versi G99, dengan  opsi penyimpanan data dengan RAM 8 GigaByte/128 GigaByte serta 8 GigaByte/256 GigaByte untuk pemenuhan kebutuhan komunikasi pengguna sehari-hari.

Baca Juga :  Cara Screenshot di Laptop Tidak Pakai Pusing

Dari segi desain, smartphone ini menyediakan opsi tersendiri yakni dalam pilihan warna Sunrise Gold ataupun Diamond Black.

Untuk ukuran layar versi AMOLED-nya  berukuran 6.44 inci dengan resolusi FHD+ (atau sebesar 2404 x 1080 piksel) tentunya mampu memberikan visualisasi yang sangat berkualitas.

Kemudian ada kamera bokeh dengan resolusi 2 Mega Pixel, serta kamera makro dengan resolusi sebesar 2 Mega Pixel.

Performa secaea keseluruhan smartphone Vivo  V25e ini didukung oleh kinerja baterai mumpuni yang memiliki kapasitas sebesar 4500 mAh yang tentunya dilengkapi dengan teknologi FlashCharge untuk pengisian daya cepat 44 Watt.

5. Vivo T1 5G

Smartphone terakhir di harga 3 jutaan adalah Vivo T1 5G yang membawa performa tangguh berkat sematan prosesor MediaTek Dimensity 810 versi 5G, dengan pilihan penyimpan RAM sebesar 4 GigaByte/128 GigaByte atau 8 GigaByte/128 GigaByte.

Untuk kapasitas RAM-nya sendiri bisa diperluas hingga mencapai besar 4 GB  dan juga 1 GB, ditambah lagi dengan adanya dukungan memori eksternal hingga mencapai 1 TB.

Dalam level kelas hp vivo 5G, smartphone ini tersedia dalam dua versi warna keren, yakni Starlight Black serta Rainbow Fantasy, ditambah pula dengan adanya layar verso LCD luar yang memiliki ukuran 6.58 inci dengan resolusi FHD+ ( atau sebesar 2408 x 1080 piksel).

Untuk kamera utama yang digunakan mengusung modul triple camera dengan konfigurasi 50 Mega Pixel + 2 Mega Pixel + 2 Mega Pixel, sementara untuk kamera selfie-nya memiliki resolusi sebesar 16 Mega Pixel.

BACA JUGA: Buat Gebrakan di Tahun 2024, One UI 6.1 Hadir di Samsung Galaxy S24 Series

Dan tidak ketinggalan untuk kebutuhan pengisian daya, Vivo T1 5G didukung oleh baterai besar yang memiliki kapasitas sebesar 5000 mAh yang pastinya mampu bertahan seharian penuh untuk penggunaan normal.

Sementara itu,  fast chargingnya sebesar 18 Watt juga telah disematkan untuk mempercepat pengisian daya.

Kelima Hp Vivo harga 3 jutaan di atas tentunya sangat direkomendasikan untuk dimiliki siapa pun.***

Berita Terkait

Xiaomi Bangun Prosesor Sendiri, Siap Bersaing di Pasar Smartphone
Wangiri Fraud: Cara Kerja, Dampak, dan Tips Menghindarinya
Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Bisa Mengirim Pesan dengan Mudah
HarmonyOS: Huawei Targetkan 100.000 Aplikasi Baru di Tengah Tantangan Global
Vivo Y300 Diluncurkan: Smartphone Terjangkau dengan Prosesor Snapdragon, Layar AMOLED, Ini Spesifikasi Lengkapnya
Harga iPhone Turun, Cek Daftar Harga Terbaru iPhone 11 hingga iPhone 15 di Indonesia (November 2024)
Bocoran Spesifikasi Vivo X Fold 4: Desain Tipis, Baterai 6.000 mAh, dan Kemungkinan Peluncuran Tertunda
Cara Membuat Iklan yang Menarik dan Efektif: Panduan Lengkap untuk Pemula

Berita Terkait

Wednesday, 27 November 2024 - 09:15 WIB

Xiaomi Bangun Prosesor Sendiri, Siap Bersaing di Pasar Smartphone

Wednesday, 27 November 2024 - 09:09 WIB

Wangiri Fraud: Cara Kerja, Dampak, dan Tips Menghindarinya

Tuesday, 26 November 2024 - 13:20 WIB

Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Bisa Mengirim Pesan dengan Mudah

Tuesday, 26 November 2024 - 09:16 WIB

HarmonyOS: Huawei Targetkan 100.000 Aplikasi Baru di Tengah Tantangan Global

Tuesday, 26 November 2024 - 08:57 WIB

Vivo Y300 Diluncurkan: Smartphone Terjangkau dengan Prosesor Snapdragon, Layar AMOLED, Ini Spesifikasi Lengkapnya

Berita Terbaru

Lowongan Staging Store Leader Anteraja Yogyakartas

Loker

Lowongan Staging Store Leader Anteraja Yogyakartas Tahun 2024

Wednesday, 27 Nov 2024 - 11:52 WIB

Lowongan Staging Store Leader Anteraja Wonosobo

Loker

Lowongan Staging Store Leader Anteraja Wonosobo Tahun 2024

Wednesday, 27 Nov 2024 - 11:42 WIB

Lowongan Staging Store Leader Anteraja Wonogiri

Loker

Lowongan Staging Store Leader Anteraja Wonogiri Tahun 2024

Wednesday, 27 Nov 2024 - 11:32 WIB

Lowongan Hygiene and Sanitation CGV Cinemas Wonosobo

Loker

Lowongan Hygiene and Sanitation CGV Cinemas Wonosobo Tahun 2024

Wednesday, 27 Nov 2024 - 11:29 WIB