Swarawarta.co.id – Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka mengusulkan agar sistem zonasi dalam proses Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dihapus.
“Saya sampaikan secara tegas ke Pak Menteri Pendidikan, ‘Pak, ini zonasi harus dihilangkan’,” ujar Gibran.
Usulan tersebut disampaikan Gibran Rakabuming Raka dalam pidato pembukaan acara Tanwir I Pengurus Pusat Pemuda Muhammadiyah yang diadakan di Hotel Aryaduta, Menteng, Jakarta Pusat pada Kamis (21/11/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Gibran menjelaskan bahwa ia telah memberikan instruksi kepada Kepala Dinas Pendidikan di seluruh Indonesia dalam pertemuan Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah yang berlangsung pada Senin, 11 November 2024 di Jakarta Selatan.
Dalam kesempatan tersebut, Gibran meminta Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Abdul Mu’ti, yang juga Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, untuk mempertimbangkan penghapusan sistem zonasi dalam PPDB.
Gibran berpendapat bahwa penerapan pendidikan berbasis digital sangat penting dalam upaya mencapai visi Indonesia Emas 2045.