Deretan Wisata Religi Jogja Terbaik Sepanjang Masa

- Redaksi

Thursday, 2 May 2024 - 02:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gereja Ganjuran
( Dok. Ist)

 SwaraWarta.co.id – Wisata religi jogja dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif untuk berlibur sembari meningkatkan iman dan taqwa. 

Umumnya wisata religi jogja dapat dijadikan sebagai planning untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga ataupun teman. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rekomendasi Wisata Religi Jogja

Berikut ini sejumlah wisata religi jogja terbaik sepanjang masa yang bisa dijadikan sebagai bentuk planning liburan:

1. Masjid Gedhe Mataram

Masjid Gedhe Mataram Kotagede adalah salah satu masjid tertua di Kota Jogja. Dibangun pada masa kejayaan kerajaan Mataram di bawah pemerintahan Sultan Agung, masjid ini terletak di kawasan wisata heritage Kotagede dan masih mempertahankan ciri khas klasiknya. 

BACA JUGA: Bukan Hanya Tokyo, Ini Kota Jepang yang Cocok jadi Planning Kunjungan

Baca Juga :  The Keranjang Bali dan 8 Keunikan yang Tidak Dimiliki oleh Tempat Lain

Ketika Anda berwisata di Kotagede, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi masjid ini. Terutama jika Anda seorang Muslim, jangan lupa untuk merasakan sholat di masjid tertua di Jogja ini.

2. Gereja Ganjuran

Gereja Ganjuran adalah tempat yang sempurna untuk melihat gambaran Yesus dalam balutan budaya Jawa. Gereja ini terletak di Bantul dan sangat unik karena menampilkan Yesus dan Bunda Maria dalam pakaian campuran antara budaya Jawa dan Hindu. 

BACA JUGA: Daya Tarik Kali Kresek, Keindahan Tersembunyi di Wonogiri

Di dalam gereja, Anda juga akan menemukan candi dengan patung Yesus di dalamnya yang biasa digunakan oleh para jemaat untuk merenung dan berdoa. Meskipun sebenarnya gereja ini bukan tempat wisata, siapapun dipersilakan untuk mengunjunginya, bahkan bukan umat Katolik.

3. Sendang Sono

Sendang Sono adalah salah satu tempat wisata rohani Katolik yang terkenal di Jogja. “Sendang” artinya mata air. Pada tahun 1904, Romo Van Lith datang dan membaptis 173 warga Kalibawang Kulonprogo dengan air dari sendang tersebut. 

Baca Juga :  Mau Jalan-jalan ke Bandung Bareng Ayang Tapi Bingung Mau Kemana? Yuk Jelajahi Spot-Spot Paling Instagenic di Sepanjang Jalan Braga

Sejak saat itu, tempat ini telah menjadi tujuan perziarahan umat Katolik. Peristiwa pembaptisan ini digambarkan dalam relief di salah satu kapel. Kompleks ziarah Sendang Sono terdiri dari kapel-kapel kecil, lokasi Jalan Salib, goa Maria, pendopo, sungai, dan kios penjualan perlengkapan doa. Anda dapat beribadah dan menikmati keindahan Sendang Sono di sana.

BACA JUGA: Berapa Harga Tiket Masuk Kolam Renang Modernland?

4. Pura Vaikuntga Cyomantara

Pura Vaikuntha Vyomantara terletak di dalam kompleks AAU di daerah Janti, Yogyakarta. Pura ini tidak hanya diperuntukkan untuk warga di kesatuan TNI AU.

Wisata ini juga untuk umum, di mana umat dari luar dapat mengikuti upacara persembahyangan di pura ini. Jika Anda ingin merasakan atmosfer Bali di Jogja, Anda dapat mengunjungi pura ini.

Baca Juga :  Pantai Jungwok, Pesona Pantai Pasir Putih yang Masih Alami dan Sunyi di Gunung Kidul

5. Masjid Gedhe Kauman

Masjid Gedhe Kauman atau yang disebut juga dengan Masjid Agung Keraton dibangun pada masa pemerintahan Hamengku Buwono I. 

BACA JUGA: Sebutkan Keuntungan Indonesia Sebagai Negara Maritim

Terletak megah di alun-alun utara Yogyakarta, bangunan ini merupakan salah satu warisan budaya nasional. Lokasinya tentu saja tidak jauh dari Alun-alun Keraton Ngayogyakarta. Di dalam masjid ini, Anda dapat melihat ornamen klasik yang telah bertahan ratusan tahun.

Itulah deretan wisata religi jogja terbaik yang dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan ketika nanti mendekati waktu liburan.

Berita Terkait

10 Rekomendasi Cafe Aesthetic di Kota Malang untuk Mahasiswa
Yuk, Kenali Pakaian Adat di Indonesia Apa Saja!
Penyebab Polusi Udara di Jakarta
Rekomendasi Tempat Wisata di Korea Selatan
10 Tempat Wisata Populer di Kota Palembang yang Wajib Anda Kunjungi
Menjelajahi Keindahan Malang: Daftar Destinasi Wisata yang Memukau
Selalu Ramai Wisatawan, Ini Fakta Menarik Tanah Lot
Wajib Dikunjungi, Ini Dia Tempat Wisata Jogja yang Cukup Populer

Berita Terkait

Saturday, 2 November 2024 - 09:58 WIB

10 Rekomendasi Cafe Aesthetic di Kota Malang untuk Mahasiswa

Saturday, 2 November 2024 - 09:58 WIB

Yuk, Kenali Pakaian Adat di Indonesia Apa Saja!

Saturday, 2 November 2024 - 09:57 WIB

Penyebab Polusi Udara di Jakarta

Saturday, 2 November 2024 - 08:58 WIB

Rekomendasi Tempat Wisata di Korea Selatan

Saturday, 2 November 2024 - 07:58 WIB

10 Tempat Wisata Populer di Kota Palembang yang Wajib Anda Kunjungi

Berita Terbaru

Anies Baswedan 
(Dok. Ist)

Berita Terbaru

Anies Baswedan Absen dari Kampanye Akbar Pramono Rano,Ada Apa?

Saturday, 23 Nov 2024 - 15:58 WIB