Mendebarkan, Bus Pariwisata Rombongan TK Terbakar Dugaan Sementara karena Hal Ini

Avatar

- Redaksi

Thursday, 24 October 2024 - 17:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bus Pariwisata rombongan TK kebakaran 
(Dok. Ist)

Bus Pariwisata rombongan TK kebakaran (Dok. Ist)

Swarawarta.co.idSebuah bus pariwisata yang mengangkut puluhan anak Taman Kanak-kanak (TK) mengalami kebakaran di Km 03 Tol Wiyoto Wiyono, Jatinegara, Jakarta Timur.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

Kebakaran terjadi pada Kamis pagi (24/10/2024), saat rombongan anak TK itu baru saja selesai melakukan manasik haji di Pondok Gede dan hendak melanjutkan perjalanan wisata ke Ancol.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Saat dalam perjalanan, bus tiba-tiba terbakar. Anak-anak dan para guru yang mendampingi langsung dievakuasi ke tempat aman.

Momen tersebut terekam dalam video amatir yang kemudian viral di media sosial, menunjukkan rombongan berdiri di bahu jalan tol.

Insiden ini membuat anak-anak dan guru-guru merasa panik dan menangis.

Baca Juga :  ABG di Jakbar Tewas Usai Miras Bersama Sosok Misterius

“Ini gimana ini?” ujar seorang guru.

“Ya Allah, bus kita kebakaran, Bu,” ujar guru lainnya sambil menangis.

Abdul Wahid, Kasiops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, menjelaskan bahwa kebakaran disebabkan oleh korsleting pada AC bus.

“Penyebab korsleting AC,” kata Abdul Wahid, Kamis (24/10).

Percikan api muncul dari bawah AC di bagian belakang bus, dan api segera membesar hingga membakar bus tersebut.

“Kronologi dari bawah AC tiba-tiba ada percikan api di bagian mesin lalu api membesar,” ujarnya.

Sebanyak tiga unit kendaraan dan 13 petugas dikerahkan untuk memadamkan api. Syukurlah, semua anak TK dalam rombongan berhasil diselamatkan.

Berita Terkait

Sadis, Pelatih Futsal Tega Cabuli Anak Didiknya Sendiri
Dukung Penegak Hukum, Legislator Dorong Pemberantasan Mafia Tanah: Kejahatan Pertanahan Pasti Meninggalkan Jejak
Hadiri Sidang, Pihak Paula Verhoeven Siapkan Bukti Dugaan Miring Terhadapnya
Raffi Ahmad jadi Utusan Presiden, Rieta Amilia Tulis Pesan Haru
Viral, Dokter RSOJ Pertamina Makassar Dianiaya Keluarga Pasien
3 Hakim Terima Suap Gratifikasi, Ronald Tannur Terlibat?
Ipong-Luhur Komitmen Menangkan Kepentingan Rakyat, Ini Program Kerja yang Bakal Digagas: Dilatarbelakangi Panggilan Jiwa
Debat Pilbup Ponorogo Usai Digelar, Ipong Tolak Jabat Tangan dengan Sugiri Sancoko

Berita Terkait

Thursday, 24 October 2024 - 17:29 WIB

Mendebarkan, Bus Pariwisata Rombongan TK Terbakar Dugaan Sementara karena Hal Ini

Thursday, 24 October 2024 - 17:25 WIB

Sadis, Pelatih Futsal Tega Cabuli Anak Didiknya Sendiri

Thursday, 24 October 2024 - 10:04 WIB

Dukung Penegak Hukum, Legislator Dorong Pemberantasan Mafia Tanah: Kejahatan Pertanahan Pasti Meninggalkan Jejak

Thursday, 24 October 2024 - 09:58 WIB

Hadiri Sidang, Pihak Paula Verhoeven Siapkan Bukti Dugaan Miring Terhadapnya

Thursday, 24 October 2024 - 09:53 WIB

Raffi Ahmad jadi Utusan Presiden, Rieta Amilia Tulis Pesan Haru

Berita Terbaru

Berita

Panduan Tata Tertib dan Aturan Berpakaian untuk SKD CPNS 2024

Thursday, 24 Oct 2024 - 20:49 WIB

Berita

Menggugah Keadilan: Film Sang Pengadil Hadir di Layar Lebar

Thursday, 24 Oct 2024 - 20:43 WIB