Mahasiswa Pelayaran Korban Penganiaya Sempat dibopong saat Tak Sadarkan Diri

- Redaksi

Wednesday, 8 May 2024 - 08:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Korban penganiayaan senior (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Seorang mahasiswa bernama Putu Satria Ananta Rustika (19) dari Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta meninggal dunia setelah dianiaya oleh seorang senior. 

Kejadian ini terjadi setelah korban tidak sadarkan diri akibat kekerasan yang ia terima dan digotong oleh beberapa mahasiswa.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rekaman CCTV menunjukkan momen korban digotong keluar dari kamar mandi dan tidak sadarkan diri. 

“Iya, iya,” singkat Gidion, saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (8/5/2024).

Kejadian ini telah dikonfirmasi oleh Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Gidion Arif Setyawan.

“Ya itu kan yang tingkat 1 ini (korban) menurut persepsi senior salah, ‘Kalian nggak boleh masuk kelas pakai baju olahraga, nggak sopan’, terus ‘ditindak’,” kata Gidion.

Baca Juga :  Hari Kedua Idul Fitri, Arus Mudik di Tol Cipali Masih Padat

Menurut Gidion, kekerasan tersebut terjadi setelah mahasiswa-mahasiswa melakukan sarapan pagi dan olahraga jalan pagi. 

Pada hari Jumat (3/5/2024) pagi, tersangka Tegar Rafi Sanjaya (21) dan 3 temannya mengejek korban dan rekannya yang memasuki kelas dalam seragam olahraga. Menurut tersangka, hal ini tidak sopan.

“Ini kan ada kegiatan jalan santai. Nah, kegiatan jalan santai–cerita korban lain nih–kegiatan jalan dilakukan setelah makan pagi. Karena mereka pakai baju olahraga mereka nggak bisa bawa roti, maka roti disimpan ke kelas,” imbuhnya.

“Nah waktu ke kelas, waktu dibariskan kan masih sedikit. Nah, kemudian anak-anak ini ke kelasnya mau nyari temannya yang sembunyi, ketahuan sama kakak tingkatnya ini,” tambahnya.

Berita Terkait

Maarten Paes Hadapi Lionel Messi dalam Laga FC Dallas vs Inter Miami di MLS
Pemkab Ponorogo Siapkan Dana Hibah untuk Dukung Sekolah Rakyat
Yayasan Mitra Program MBG Janji Cairkan Dana, Proses Hukum Tetap Berlanjut
Keuskupan Agung Jakarta Adakan Sembilan Hari Berkabung atas Wafatnya Paus Fransiskus
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Beli Lahan untuk Pemakaman usai Heboh Jenzah Nyebrang Sungai
Kabel Ilegal di Ponorogo Ancam Keselamatan, DPUPKP Siap Ambil Tindakan
Usung Tema Keberagaman, Festival Ogoh-ogoh Semarang Sukses Tarik Minat Wisatawan
Potret Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus

Berita Terkait

Sunday, 27 April 2025 - 14:18 WIB

Maarten Paes Hadapi Lionel Messi dalam Laga FC Dallas vs Inter Miami di MLS

Sunday, 27 April 2025 - 09:23 WIB

Yayasan Mitra Program MBG Janji Cairkan Dana, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Sunday, 27 April 2025 - 09:13 WIB

Keuskupan Agung Jakarta Adakan Sembilan Hari Berkabung atas Wafatnya Paus Fransiskus

Sunday, 27 April 2025 - 08:59 WIB

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Beli Lahan untuk Pemakaman usai Heboh Jenzah Nyebrang Sungai

Sunday, 27 April 2025 - 08:58 WIB

Kabel Ilegal di Ponorogo Ancam Keselamatan, DPUPKP Siap Ambil Tindakan

Berita Terbaru

Lawar Bali (Dok. Ist)

kuliner

Lawar Bali: Kuliner Khas yang Penuh Makna Budaya

Sunday, 27 Apr 2025 - 14:04 WIB