Diduga Hamil, Siswi SMP di Girmarto Ditemukan Tewas Bunuh Diri

- Redaksi

Thursday, 16 May 2024 - 09:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Proses identifikasi di rumah korban (Dok. Polres Wonogiri)

SwaraWarta.co.id – Seorang siswi SMP di Kecamatan Girmarto, Wonogiri, ditemukan meninggal di dalam kamarnya dalam kondisi tergantung. Diduga korban adalah bunuh diri dan saat itu, ia sedang hamil.

Menurut cerita dari Plt Camat Girimarto, Titik Supriyanti, korban kelas tiga SMP seharusnya mengikuti ujian hari itu, tapi tidak muncul di sekolah. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Karena tidak datang, pengawas ujian melapor kepada kepala sekolah. Kesiswaan juga menghubungi ayah korban untuk mengetahui keberadaannya.

“Korban kelas tiga SMP. Hari ini sebenarnya ujian, sampai jam 7.20 WIB tidak ada di sekolah,” kata Plt Camat Girimarto, Titik Supriyanti kepada wartawan di Pendapa Rumah Dinas Bupati Wonogiri, Kamis (16/5). 

Baca Juga :  Effendi Simbolon Dipecat PDI-P karena Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024

Orang tua korban sedang bekerja di luar kota atau merantau. Korban tinggal bersama kakek atau neneknya. 

Baca Juga:

Diduga Bunuh Diri, Seorang Wanita Ditemukan Tewas di Bawah Jembatan Tunggulmas Malang

Setelah dihubungi oleh sekolah, bapak korban meminta tolong pada tetangganya untuk memeriksa. 

Saat tetangga mencoba membuka pintu kamarnya, pintu terkunci dan tidak ada jawaban. 

Akhirnya, mereka membobol pintu dan menemukan korban tergantung menggunakan selendang yang dipasang pada jendela.

“Setelah dihubungi pihak sekolah bapak korban meminta tolong tetangganya. Saat dicek pintu kamar korban terkunci. Karena tidak ada jawaban, pintu kamar didobrak. Korban ditemukan gantung diri menggunakan selendang yang ditali ke jendela,” ungkap dia

Baca Juga :  Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang Ludes Terjual Habis dalam Waktu Singkat

Petugas yang melakukan pemeriksaan tidak menemukan tanda-tanda kekerasan pada korban. 

Diduga, korban meninggal sekitar 5 jam sebelum ditemukan pada pukul 7.50 WIB. Keterangan dari pihak sekolah mengatakan bahwa korban merupakan siswi yang pintar dan berprestasi.

Baca Juga:

Seorang Napi di Lapas Kedungpane Tewas Usai Gantung Diri

Informasi dari tim medis menyebutkan bahwa korban hamil, namun pihak berwenang masih mencari tahu informasi lebih lanjut. 

“Masalahnya saat ini masih di dalami. Tadi dari laporan tim medis yang melakukan visum seperti itu (hamil). Tidak ada catatan khusus, HP sudah diamankan polisi,” kata Titik.

Polisi sudah mengamankan ponsel korban. Saat ini, petugas masih mencari tahu motif di balik aksi bunuh diri korban dengan memeriksa saksi-saksi.

Baca Juga :  Jelang Malam Suro 3 Pusaka Sakral Ponorogo dikeluarkan

“Untuk motifnya masih kita dalami dan saat ini petugas masih meminta keterangan saksi-saksi. Namun berdasarkan pemeriksaan luar tubuh korban oleh pihak medis Puskesmas Girimarto tidak didapati tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Dan diduga korban saat ditemukan dalam keadaan mengandung sekitar 7-8 bulan,” kata Kasi Humas Polres Wonogiri AKP, Anom Prabowo

Berita Terkait

Rusia Berencana Ingin Menempatkan 2 Pesawat Pengebom Strategis di Bandara Biak, Kemhan: Tegas Bantah Laporan Itu
Atalia Praratya Hadiri Halalbihalal Golkar Tanpa Ridwan Kamil
Libur Lebaran 2025, Telaga Ngebel Raup Pendapatan Hampir Rp400 Juta dan Catat Kenaikan Wisatawan
Lindungi Diri, Jemaah Haji Diwajibkan Vaksin Polio dan Meningitis
Taman Safari Bantah Tuduhan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus, KemenHAM Lakukan Penyelidikan
Semangat Gotong Royong Warnai Penanganan Longsor di Telaga Ngebel Ponorogo
Pengacara Senior Hotma Sitompoel Meninggal Dunia, Indonesia Kehilangan Sosok Pembela Kaum Lemah
Polisi Gerebek Lokasi Pengoplosan Gas Elpiji di Cileungsi, 152 Tabung Disita

Berita Terkait

Thursday, 17 April 2025 - 10:27 WIB

Rusia Berencana Ingin Menempatkan 2 Pesawat Pengebom Strategis di Bandara Biak, Kemhan: Tegas Bantah Laporan Itu

Thursday, 17 April 2025 - 09:01 WIB

Atalia Praratya Hadiri Halalbihalal Golkar Tanpa Ridwan Kamil

Thursday, 17 April 2025 - 08:58 WIB

Libur Lebaran 2025, Telaga Ngebel Raup Pendapatan Hampir Rp400 Juta dan Catat Kenaikan Wisatawan

Thursday, 17 April 2025 - 08:56 WIB

Lindungi Diri, Jemaah Haji Diwajibkan Vaksin Polio dan Meningitis

Thursday, 17 April 2025 - 08:53 WIB

Taman Safari Bantah Tuduhan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus, KemenHAM Lakukan Penyelidikan

Berita Terbaru

cara mengatasi keyboard laptop yang tidak bisa mengetik

Teknologi

Keyboard Laptop Macet? Jangan Panik! Ini Cara Mudah Mengatasinya

Thursday, 17 Apr 2025 - 13:00 WIB

Apa yang Dimaksud dengan Ruang

Pendidikan

Apa yang Dimaksud dengan Ruang? Berikut Pembahasannya!

Thursday, 17 Apr 2025 - 10:36 WIB