Perdana Tidur di IKN, Ini Kata Puan Maharani

- Redaksi

Sunday, 18 August 2024 - 09:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Puan Maharani 
(Dok. Ist)

Puan Maharani (Dok. Ist)

Swarawarta.co.id – Ketua DPR RI, Puan Maharani, sempat bermalam di Rumah Tapak Jabatan Menteri (RTJM) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan, sebelum menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia.

Puan merasa nyaman saat mencoba rumah dinas yang diperuntukkan bagi para menteri tersebut.

Puan tiba di IKN pada Jumat malam, 16 Agustus, setelah mendarat di Balikpapan dan langsung menuju RTJM.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sudah siap mengikuti upacara 17 Agustus di Istana IKN. Saya berangkat dari rumah yang nantinya menjadi rumah jabatan menteri,” kata Puan dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (17/8/2024).

Puan memilih RTJM nomor 5 sebagai tempat menginapnya.

Rumah tapak di IKN telah dilengkapi dengan teknologi smart home yang memberikan kemudahan bagi penghuninya.

Baca Juga :  Indonesia Ajukan 3 Warisan Budaya ke UNESCO, Kebaya hingga Reog Ponorogo Termasuk

“Semalam tidur di sini, Alhamdulillah semuanya baik walaupun belum sempurna tapi tidurnya nyenyak. Rumahnya ok,” tutur perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu.

Dengan teknologi ini, berbagai aktivitas rumah tangga bisa dilakukan dengan mudah, seperti menghidupkan lampu, membuka dan menutup tirai, menyalakan televisi, mengatur suhu ruangan, hingga mengunci pintu hanya dengan sentuhan tombol.

Rumah ini memiliki dua lantai dan sebuah basement, dengan total 9 kamar tidur dan 3 kamar mandi. Di lantai 1 terdapat satu kamar tidur dengan kamar mandi di dalam, sementara di lantai 2 terdapat 3 kamar tidur, termasuk satu kamar utama yang juga dilengkapi dengan kamar mandi. Lima kamar tidur lainnya berada di basement.

Baca Juga :  Awesome ENT Menanggapi Rumor Kencan Park Seo-joon dengan Lauren Tsai: Fokus pada Privasi dan Karier

Dengan luas bangunan mencapai 736 meter persegi, rumah ini juga terhubung langsung dengan command center, yang bertujuan untuk menjaga keamanan dan keselamatan penghuninya.

Berita Terkait

Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025: Prediksi dan Komponennya
BREAKING NEWS! Pemimpin Tertinggi Umat Katolik Dunia, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
Warga Hadang Truk Sampah, Pemkab: Lokasi Jauh dari Permukiman
DPR Minta Kasus Pembakaran Kantor KPU Buru Diusut Tuntas, Termasuk Penyelewengan Dana Pemilu
Paus Fransiskus Tegaskan Seruan Gencatan Senjata dan Kedamaian di Gaza
Paus Tawadros II Sebut Serangan Israel di Gaza Sebagai Bentuk Ketidakadilan
Rayakan Hari Kartini, Bus Transjakarta Gratiskan Penumpang Perempuan
KPK Belum Bawa Motor Royal Enfield Milik Ridwan Kamil

Berita Terkait

Monday, 21 April 2025 - 17:46 WIB

Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025: Prediksi dan Komponennya

Monday, 21 April 2025 - 17:02 WIB

BREAKING NEWS! Pemimpin Tertinggi Umat Katolik Dunia, Paus Fransiskus Meninggal Dunia

Monday, 21 April 2025 - 09:51 WIB

Warga Hadang Truk Sampah, Pemkab: Lokasi Jauh dari Permukiman

Monday, 21 April 2025 - 09:47 WIB

DPR Minta Kasus Pembakaran Kantor KPU Buru Diusut Tuntas, Termasuk Penyelewengan Dana Pemilu

Monday, 21 April 2025 - 09:45 WIB

Paus Fransiskus Tegaskan Seruan Gencatan Senjata dan Kedamaian di Gaza

Berita Terbaru

Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025

Berita

Bocoran Gaji ke-13 PNS 2025: Prediksi dan Komponennya

Monday, 21 Apr 2025 - 17:46 WIB