Beragam Usaha yang Menghasilkan Uang Setiap Hari, Cepat, dan Menguntungkan

- Redaksi

Thursday, 8 August 2024 - 23:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

SwaraWarta.co.id – Di era modern saat ini, banyak peluang usaha yang menghasilkan uang setiap hari yang bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan pendapatan.

Tidak terbatas hanya pada pekerjaan di perusahaan, kini banyak individu yang memilih untuk memulai usaha sendiri guna menambah pundi-pundi keuangan mereka.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Beragam jenis usaha dapat dipilih sesuai dengan minat dan keterampilan, mulai dari bisnis dropshipper hingga membuka usaha makanan dan minuman.

Berikut ini adalah beberapa jenis usaha yang dapat memberikan penghasilan harian karena selalu ada permintaan dari konsumen:

1. Dropshipper Online

Dropshipping merupakan salah satu model bisnis yang memungkinkan Anda menjual produk tanpa harus menyimpan stok di gudang Anda.

Sebagai dropshipper, tugas utama Anda adalah memasarkan produk dari pemasok kepada konsumen.

Setelah ada pesanan, Anda hanya perlu mengoordinasikan pengiriman barang langsung dari pemasok ke konsumen setelah menerima pembayaran.

Pendapatan harian dari bisnis ini sangat bervariasi, tergantung margin keuntungan dan volume penjualan.

Baca Juga :  Nikita Mirzani Mencetak Rekor Baru, Pesanan di Shopee Live Naik 90 Kali Lipat

Rata-rata, seorang dropshipper bisa mendapatkan penghasilan mulai dari Rp 15.000 hingga ratusan ribu rupiah per hari.

2. Usaha Toko Online

Bisnis online shop melibatkan penjualan produk secara online melalui berbagai platform, baik itu situs web pribadi maupun marketplace populer.

Anda dapat menjual berbagai macam produk, mulai dari fashion, elektronik, makanan, hingga barang-barang rumah tangga.

Apalagi produk thrift atau barang bekas berkualitas juga memiliki pasar yang cukup luas.

Penghasilan dari usaha ini sangat beragam, bergantung pada jenis produk, strategi pemasaran, dan target pasar.

Ada kalanya penghasilan harian bisa mencapai Rp 0, namun dengan strategi yang tepat, pendapatan bulanan bisa mencapai puluhan juta rupiah.

3. Penjual Pulsa dan Paket Data

Menjadi penjual pulsa dan paket data adalah pilihan usaha yang cukup stabil dan menjanjikan.

Usaha ini bisa dilakukan baik secara offline maupun online.

Selain menjual pulsa telepon dan paket data seluler, Anda juga bisa menyediakan layanan pembayaran listrik prabayar dan tagihan lainnya.

Baca Juga :  Jokowi Minta Maaf, Pak Hasto : Jangan Minta Maaf tapi Tangung Jawab

Penghasilan dari usaha ini tergantung pada skala usaha, lokasi, dan jumlah pelanggan.

Seorang agen pulsa yang berhasil dapat menghasilkan pendapatan harian mulai dari Rp 500.000 hingga Rp 5.000.000.

4. Layanan Fotokopi dan Percetakan

Usaha fotokopi menyediakan layanan fotokopi, cetak, dan scan dokumen yang umumnya dijalankan secara offline.

Dengan lokasi yang strategis, terutama di dekat perkantoran, sekolah, atau kampus, usaha ini dapat memberikan penghasilan yang stabil.

Perkiraan pendapatan harian dari usaha ini berkisar antara Rp 500.000 hingga Rp 1.000.000, tergantung pada volume pekerjaan dan jumlah pelanggan.

5. Waralaba Bisnis Makanan dan Minuman

Waralaba makanan dan minuman menjadi salah satu pilihan usaha yang cukup populer di Indonesia.

Dengan memilih merek yang sudah terkenal, seperti Mixue atau Teh Poci, Anda tidak perlu repot membangun reputasi dari awal.

Baca Juga :  Berjualan Produk DIY: Mengubah Kreativitas Menjadi Peluang Bisnis

Sistem operasional yang telah teruji dan dukungan dari franchisor menjadi nilai tambah dalam menjalankan bisnis ini.

Penghasilan dari usaha ini sangat bergantung pada lokasi, jenis produk, dan tren pasar.

Dalam sehari, bisnis franchise ini dapat menghasilkan pendapatan mulai dari Rp 1.000.000 hingga Rp 5.000.000.

6. Layanan Laundry

Layanan laundry merupakan salah satu usaha yang menyediakan jasa mencuci, menyetrika, dan melipat pakaian.

Tidak hanya pakaian, beberapa jenis laundry juga menawarkan layanan untuk mencuci sepatu dan kendaraan. Usaha ini bisa dilakukan secara offline maupun online.

Penghasilan harian dari layanan laundry bervariasi, tergantung pada lokasi usaha dan jumlah pelanggan, dengan potensi pendapatan antara Rp 500.000 hingga Rp 1.000.000 per hari.

Dengan berbagai pilihan usaha di atas, Anda dapat memilih bisnis yang paling sesuai dengan minat dan kemampuan.

Setiap jenis usaha memiliki potensi pendapatan harian yang menjanjikan jaminan dijalankan dengan strategi yang tepat.***

Berita Terkait

Berdasarkan Dimensi Kepribadian The Big Five Model Of Personality. Dimensi Kepribadian Apa Yang Harus Dimiliki Oleh UMKM Untuk Membangun Relasi
Karakteristik Dari Elemen-Elemen Lingkungan Berpengaruh Terhadap Tingkat Ketidakpastian Yang Dihadapi Oleh Suatu Organisasi
Rancanglah Sebuah Email Korespondensi Bisnis yang Memuat: Ppening, Body dan Closing
Inspiratif! Kisah Sukses Rega Satria Nugraha, dari Kuli Bangunan Kini Jadi Influencer Beromzet Puluhan Juta Rupiah
Modal Kecil, Untung Besar: Ide Bisnis Menjanjikan untuk Pemula di Era Digital
Manfaat AI dalam Sektor Ekonomi
Maksimalkan Potensi Penghasilan dari Media Sosial, 7 Strategi Sukses yang Harus Anda Coba
Mengenal Istilah Digital Marketing Agar Kalian Tidak Bingung

Berita Terkait

Tuesday, 12 November 2024 - 09:22 WIB

Berdasarkan Dimensi Kepribadian The Big Five Model Of Personality. Dimensi Kepribadian Apa Yang Harus Dimiliki Oleh UMKM Untuk Membangun Relasi

Tuesday, 12 November 2024 - 08:53 WIB

Karakteristik Dari Elemen-Elemen Lingkungan Berpengaruh Terhadap Tingkat Ketidakpastian Yang Dihadapi Oleh Suatu Organisasi

Monday, 11 November 2024 - 09:41 WIB

Rancanglah Sebuah Email Korespondensi Bisnis yang Memuat: Ppening, Body dan Closing

Tuesday, 5 November 2024 - 12:55 WIB

Inspiratif! Kisah Sukses Rega Satria Nugraha, dari Kuli Bangunan Kini Jadi Influencer Beromzet Puluhan Juta Rupiah

Saturday, 2 November 2024 - 10:58 WIB

Modal Kecil, Untung Besar: Ide Bisnis Menjanjikan untuk Pemula di Era Digital

Berita Terbaru

Potret Nissa Sabyan dan Ayus (Dok.ist)

Berita

Nissa Sabyan & Ayus Resmi Menikah, Ini Lokasi dan Maharnya

Thursday, 21 Nov 2024 - 19:47 WIB