Potret Khofifah Indar Parawansa (Dok. Ist) |
SwaraWarta.co.id – Partai Amanat Nasional (PAN) akan kembali mencalonkan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak dalam pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur.
Wakil ketua umum DPP PAN, Viva Yoga Mauladi, mengatakan bahwa duet Khofifah-Emil dinilai sebagai pasangan yang ideal dan merepresentasikan masyarakat Jawa Timur dengan baik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pada pilgub Jawa Timur sebelumnya, PAN bersama dengan 5 partai lain ikut mengusung pasangan tersebut.
Selain PAN, Partai Golkar, Gerindra, dan Partai Demokrat juga akan mengusung Khofifah-Emil.
Baca Juga:
PDIP Usulkan 3 Nama untuk Temani Khofifah di Pilkada Mendatang
“Pilkada di Jawa Timur, PAN akan mengsung pasangan Khofifah dan Emil Dardak kembali,” ungkap Viva.
“Pilkada yang lalu PAN mengusung, sekarang PAN kembali mengusung Khofifah-Emil. Mereka pasangan ideal dan sempurna sebagai representasi prototipe masyarakat Jawa Timur,” pungkasnya
Saat ini, koalisi keempat partai ini memiliki suara di Jawa Timur sebesar 52%. Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, juga telah mengeluarkan surat rekomendasi untuk mendukung pasangan Khofifah-Emil dalam pilkada Jawa Timur 2024.
“Kita sudah mengeluarkan surat keputusan untuk mengusung Ibu Khofifah dan Mas Emil sebagai calon gubernur Jawa Timur dan wakil gubernur,” kata Airlangga
Baca Juga:
Cak Imin Sebut Akan Sambut Khofifah Indar Parawansa jika Maju Pilgub Melalui PKB
“Kami sudah komunikasi dengan Koalisi Indonesia maju yang seluruhnya punya calon yang sama. Jadi kalau kita lihat di Jawa Timur koalisi Indonesia maju ini punya 52 persen. Jadi cukup, tapi kalau yang lain mau ikut boleh,” ungkapnya
Menko Perekonomian RI menegaskan bahwa Khofifah dan Emil berhasil membangun Jawa Timur selama 5 tahun terakhir dan diharapkan dapat melanjutkan pembangunan serta membantu menangani kemiskinan di daerah tersebut.
“Kita tidak ingin pasangan yang sangat bekerja sama baik memajukan Jawa Timur menurunkan kemiskinan ekstrim penanganan khusus yang baik jadi proven leadership untuk di Jawa Timur akan terus,” tandasnya.