Bakal Calon Presiden Ganjar Janjikan Sekolah Gratis Bagi Seluruh Indonesia.

- Redaksi

Saturday, 23 September 2023 - 10:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ganjar Janjikan Sekolah Gratis ( IG/ Ganjar_Pranowo)

SwaraWarta.co.id– Bakal calon presiden dari partai PDIP yakni Ganjar Pranowo akan memberikan beasiswa gratis bagi seluruh masyarakat Indonesia. Pemberian beasiswa gratis ini ditujukan bagi masyarakat yang kurang mampu. 

Tujuan utama penerapannya beasiswa berupa sekolah gratis oleh Ganjar Pranowo yakni agar mempermudah seluruh masyarakat mendapat akses pendidikan. Dalam program kerja ini, Ganjar Pranowo memprioritaskan masyarakat yang kurang mampu. 

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya hanya ingin menyampaikan kepada masyarakat luas, bagaimana akses pendidikan itu lebih mudah, dan bagaimana, mohon maaf ini, keluarga tidak mampu bisa mendapatkan (pendidikan) dengan skala prioritas,” jelas Ganjar Pranowo dalam keterangan tertulis. 

Baca Juga :  Penurunan Harga Emas Antam: Update Terbaru dan Pajak yang Berlaku

Ganjar sendiri juga menyebutkan bahwa program sekolah gratis tersebut sudah diterapkannya selama menjabat sebagai gubernur Jawa Tengah. Bahkan program tersebut diterapkan dalam 2 periode pimpinannya. 

Bahkan Ganjar telah membuat sekolah berbasis asrama gratis yang diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu. Tidak hanya diberikan sekolah gratis, siswa juga turut dibekali dengan sejumlah fasilitas seperti sepatu, makan, seragam dan masih banyak lagi. 

Sekolah tersebut juga memiliki kerja sama atau koneksi dengan sejumlah perusahaan. Hal ini berguna sebagai alternatif penyerapan tenaga kerja pasca lulus. Sebelumnya Ganjar telah dinobatkan sebagai “Tokoh Pendongkrak Kualitas Pendidikan Keluarga Miskin”.

Ganjar sendiri menganggap bahwa dengan memberikan sekolah gratis mampu mendongkrak dan mempermudah akses pendidikan. Program tersebut juga diklaim mampu meningkatkan taraf kehidupan masyarakat secara menyeluruh. 

Baca Juga :  Heboh Presiden Prabowo Subianto Dukung Paslon Gubernur Jateng, Istana Bilang Begini

Bahkan Ganjar juga meyakini jika program ini bisa menuntaskan garis kemiskinan. Di samping itu, Ganjar juga turut mengungkapkan beberapa keresahannya terkait dengan persebaran infrastruktur dan akses pendidikan yang tidak merata di beberapa wilayah.

Menurut Ganjar, suatu daerah harus memiliki pendidikan yang terjangkau dan merata. “Maka inilah yang mesti kita kebut sehingga nantinya mereka semua bisa mendapatkan akses pendidikan yang sangat mudah,” jelasnya. 

Ganjar Pranowo diketahui memiliki selogan ” Tuanku ya Rakyat”. Hal tersebut turut menjadi alasan pentingnya memanfaatkan demografi dengan cara mengelola sumber daya manusia. SDM tersebut diharapkan mampu berperan kompeten dan mendapat pendidikan berkualitas.

“Maka kalau kita mengelola SDM dengan baik, dengan pendidikan yang sangat bagus, maka rasa-rasanya kita akan bisa memanfaatkan bonus demografi dengan baik,” tutur kader partai PDIP tersebut. 

Baca Juga :  Dua WN Pakistan Minta Sumbangan Paksa di Blitar, Ini Modusnya!

Saat menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah, Ganjar sendiri diketahui membebaskan sejumlah biaya pendidikan seperti SPP. Bahkan hal tersebut berlaku untuk semua wilayah pimpinannya.

Berita Terkait

Klarifikasi Mengenai Video Viral Mirip Nita Vior yang Menghebohkan Warganet
Tragedi Methanol di Vang Vieng: Enam Turis Meninggal Dunia
Ucapan Hari Guru yang Sederhana, Tulus, dan Penuh Makna
Rudal Hipersonik Oreshnik: Ancaman Baru dari Rusia yang Memicu Kekhawatiran Global
Dugaan Keterangan Palsu, Kuasa Hukum Tom Lembong Ambil Langkah Hukum
KPK Tangkap Tangan Gubernur Bengkulu Terkait Dugaan Pungutan Pilkada
Serangan Israel di Lebanon Terus Berlanjut, 58 Warga Dipastikan Meninggal Dunia
Pentingnya Persiapan Tempat Pemungutan Suara; TPS untuk Pilkada Serentak 2024

Berita Terkait

Sunday, 24 November 2024 - 20:37 WIB

Klarifikasi Mengenai Video Viral Mirip Nita Vior yang Menghebohkan Warganet

Sunday, 24 November 2024 - 20:28 WIB

Tragedi Methanol di Vang Vieng: Enam Turis Meninggal Dunia

Sunday, 24 November 2024 - 20:14 WIB

Rudal Hipersonik Oreshnik: Ancaman Baru dari Rusia yang Memicu Kekhawatiran Global

Sunday, 24 November 2024 - 20:08 WIB

Dugaan Keterangan Palsu, Kuasa Hukum Tom Lembong Ambil Langkah Hukum

Sunday, 24 November 2024 - 20:04 WIB

KPK Tangkap Tangan Gubernur Bengkulu Terkait Dugaan Pungutan Pilkada

Berita Terbaru

Berita

Tragedi Methanol di Vang Vieng: Enam Turis Meninggal Dunia

Sunday, 24 Nov 2024 - 20:28 WIB

Entertainment

Film Wicked: Merayakan 21 Tahun Magis dan Penuh Petunjuk Tersembunyi

Sunday, 24 Nov 2024 - 20:21 WIB

Jelaskan Nasab yang Dimiliki oleh Abu Bakar

Pendidikan

Jelaskan Nasab yang Dimiliki oleh Abu Bakar? Mari Kita Bahas!

Sunday, 24 Nov 2024 - 20:20 WIB