Sri Mulyani Bantah Isu Pengunduran Diri, Saya Tidak Mundur

- Redaksi

Wednesday, 19 March 2025 - 09:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sri Mulyani (Dok. Ist)

Sri Mulyani (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati akhirnya menanggapi rumor yang beredar mengenai pengunduran dirinya.

Saat memberikan keterangan pers di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak pada Selasa (18/3/2025), ia menegaskan bahwa kabar tersebut tidak benar.

” Saya tegaskan, saya ada di sini. Berdiri, dan tidak mundur,” kata Menteri Keuangan, Selasa (18/3/2025).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia menambahkan bahwa dirinya bersama tim Kementerian Keuangan tetap fokus mengelola Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) serta menjaga stabilitas keuangan negara.

Menurutnya, keuangan negara merupakan instrumen penting dalam mencapai tujuan pembangunan yang telah dirancang oleh Presiden Prabowo.

Selain itu, Sri Mulyani menekankan bahwa menjaga kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan keuangan negara adalah tanggung jawab besar yang terus diemban oleh Kementerian Keuangan.

Baca Juga :  Cara Gadai BPKB di Pegadaian Syariah

“Keuangan negara merupakan instrumen yang sungguh luar biasa penting bagi pencapaian tujuan pembangunan yang sudah disampaikan Presiden Prabowo,” ucapnya.

Beberapa hari terakhir, isu mengenai pengunduran diri Sri Mulyani memang ramai diperbincangkan. Bahkan, sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) juga turut membantah kabar tersebut.

Rumor ini disebut-sebut mempengaruhi kondisi pasar keuangan, termasuk pasar modal. Hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami penurunan tajam hingga 3,84 persen, yang membuat Bursa Efek Indonesia terpaksa menghentikan sementara perdagangan saham.

Meski demikian, Sri Mulyani memastikan bahwa dirinya tetap bertugas dan akan terus bekerja demi menjaga stabilitas keuangan negara.

Berita Terkait

Patrick Kluivert Puas dengan Latihan Perdana Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia
Toyota Sediakan Parkir dan Pengisian Daya Gratis untuk Mobil Listrik di Mall of Indonesia
Puluhan Emak-emak di Bondowoso Tertipu Arisan Lebaran Bodong, Pelaku Diduga Kabur ke Malaysia
Jadwal Streaming Timnas Indoensia vs Australia
Ridwan Kamil Bantah KPK Sita Deposito Rp70 Miliar Saat Penggeledahan
Bobol Konter HP di Ponorogo, Pria Ini Ditangkap Setelah Jual Barang Curian untuk Mabuk
Dugaan Korupsi Pagar Laut di Tangerang 34 Orang Diperiksa, Empat Tersangka Ditahan
Polisi Buru Pelaku Perampok dan Pemerkosaan di Depok, Ancam Korban Pakai Kapak

Berita Terkait

Wednesday, 19 March 2025 - 09:40 WIB

Patrick Kluivert Puas dengan Latihan Perdana Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia

Wednesday, 19 March 2025 - 09:34 WIB

Toyota Sediakan Parkir dan Pengisian Daya Gratis untuk Mobil Listrik di Mall of Indonesia

Wednesday, 19 March 2025 - 09:29 WIB

Puluhan Emak-emak di Bondowoso Tertipu Arisan Lebaran Bodong, Pelaku Diduga Kabur ke Malaysia

Wednesday, 19 March 2025 - 09:21 WIB

Jadwal Streaming Timnas Indoensia vs Australia

Wednesday, 19 March 2025 - 09:15 WIB

Ridwan Kamil Bantah KPK Sita Deposito Rp70 Miliar Saat Penggeledahan

Berita Terbaru

Dimas Suparto (Dok. Ist)

Entertainment

Dimas Supartono Hidupkan Kembali Lagu Seandainya Karya Mendiang Ayahnya

Wednesday, 19 Mar 2025 - 09:31 WIB