Ibu Muda Melahirkan di Trotoar Jalan Suromenggolo, Bayi Selamat

- Redaksi

Saturday, 29 March 2025 - 08:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.id – Sebuah kejadian luar biasa terjadi di Jalan Suromenggolo, Kelurahan Bangunsari, Ponorogo, Jawa Timur, pada Jumat (28/3/2025), ketika seorang ibu muda melahirkan di trotoar tanpa peralatan medis.

Meski dalam kondisi darurat, proses persalinan berjalan lancar, dan sang bayi lahir dengan selamat.

Saat ini, ibu dan bayinya tengah menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peristiwa ini berawal saat Rahmawati Anjelita (21), yang tengah mengandung delapan bulan, dibonceng sepeda motor oleh suaminya, Hadi Santoso, menuju suatu tempat.

Awalnya, perjalanan mereka berlangsung normal. Namun, ketika tiba di Jalan Suromenggolo, Rahmawati tiba-tiba merasakan nyeri luar biasa di perutnya.

Baca Juga :  Dikenal Romantis, Ridwan Kamil Diduga Selingkuh hingga Punya Anak

Merasa tidak sanggup melanjutkan perjalanan, ia meminta suaminya berhenti dan kemudian berbaring di trotoar.

Melihat kondisi Rahmawati yang tampak akan melahirkan, warga sekitar segera berusaha mencari pertolongan.

Beruntung, seorang bidan yang kebetulan sedang berbelanja di kios buah tidak jauh dari lokasi langsung turun tangan membantu proses persalinan.

Hadi Santoso, sang suami, mengungkapkan rasa syukurnya karena persalinan istrinya berjalan lancar meskipun dalam kondisi yang tidak terduga.

“Awalnya, ibu itu naik motor sama suaminya terus turun di trotoar. Gak lama kemudian kontraksi dan melahirkan dibantu bidan,” kata saksi mata, Ahmad Syafii.

Kehadiran bidan yang secara kebetulan berada di lokasi menjadi penyelamat, sehingga bayi mereka dapat lahir dengan selamat.

Baca Juga :  Dendy Sulistyawan dalam Performa Gemilang Bersama Timnas Indonesia Siap Melawan Brunei Darussalam

Saat ini, baik ibu maupun bayi dalam kondisi stabil dan mendapatkan perawatan medis lebih lanjut di rumah sakit untuk memastikan kesehatan mereka tetap terjaga.

“Alhamdulillah, istri dan bayi saya semuanya sea]lamat. Terima kasih juga kepada warga yang ikut membantu,” ucapnya.

Berita Terkait

Jelajahi Pesona Wisata Jember Bersama JemberTourism.com
Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde
Kenangan Kardinal Suharyo tentang Kesederhanaan Paus Fransiskus
510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat
Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius
15 WNI Terdampak Kebijakan Deportasi AS, Satu Sudah Dipulangkan
Andre Rosiade Usul Wasit Asing Pimpin Laga Tim Papan Bawah Liga 1
Para Kardinal Gelar Pertemuan Usai Wafatnya Paus Fransiskus, Belum Masuk Tahap Konklaf

Berita Terkait

Tuesday, 22 April 2025 - 22:04 WIB

Jelajahi Pesona Wisata Jember Bersama JemberTourism.com

Tuesday, 22 April 2025 - 13:48 WIB

Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde

Tuesday, 22 April 2025 - 10:06 WIB

Kenangan Kardinal Suharyo tentang Kesederhanaan Paus Fransiskus

Tuesday, 22 April 2025 - 10:04 WIB

510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat

Tuesday, 22 April 2025 - 09:53 WIB

Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius

Berita Terbaru

Jelajahi keindahan Jember lewat JemberTourism.com, portal resmi info wisata, budaya, dan event terkini di Jember.

Advertorial

Jelajahi Pesona Wisata Jember Bersama JemberTourism.com

Tuesday, 22 Apr 2025 - 22:04 WIB