Deddy Corbuzier Sebut Tak Akan Ambil Gaji saat Jabat jadi Stafsus

- Redaksi

Sunday, 16 February 2025 - 08:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.idDeddy Corbuzier, yang baru saja dilantik sebagai Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Sosial dan Publik, menyatakan bahwa ia tidak akan mengambil gaji sebagai staf khusus.

“Jadi gini, saya sejak awal juga sudah mengatakan kepada Kementerian Pertahanan bahwa saya tidak akan mengambil gaji atau apa pun itu yang sifatnya material untuk saya pribadi sama sekali. Saya tidak akan mengambil apa pun. Tidak akan,” kata Deddy dalam video itu.

Ia menyampaikan komitmen ini melalui video yang diunggah di akun Instagramnya pada Jumat, 14 Februari 2025.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dan kalau mau bicara saya ambil gaji, coba anda cek saya bayar pajak setahun berapa. Silakan dicek. Sekalian cek net worth saya berapa,” ucap Deddy.

Baca Juga :  Polisi Tangkap Empat Pelaku Pemerasan Modus Teman Kencan di Tanjung Priok

Deddy mengungkapkan dua alasan yang mendasari keputusannya tersebut. Pertama, ia merasa tidak memerlukan gaji sebagai staf khusus.

Kedua, ia merasa bahwa masyarakat lebih membutuhkan. Ia juga menyinggung soal efisiensi, yang menjadi sorotan publik saat ini.

“Masa masalah efisiensi yang kena saya doang. But, okay sure. I know why lah (Tapi, baiklah, saya tahu kenapa),” tulis dia.

Wakil Menteri Pertahanan Donny Ermawan sebelumnya telah menegaskan bahwa Deddy tetap akan mendapatkan gaji sebagai staf khusus.

“Masih ada ruang untuk belanja pegawai itu ya,” kata Donny usai rapat dengan Komisi I DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis.

Menurut Donny, pos anggaran Kementerian Pertahanan untuk gaji pegawai tidak terdampak meski terkena potongan anggaran untuk efisiensi

Berita Terkait

Iran Siapkan Ribuan Rudal Hipersonik Fattah, Ancam Pangkalan Militer AS dan Israel
Iran Tak Gentar Menghadapi Ancaman Serangan dari Amerika Serikat
Tragis, Pria di Sidoarjo Tewas Tersangkut di Pagar Rumah Sendiri
Surya Paloh Bantah Masuk Kabinet Pemerintahan Prabowo Gibran
Longsor di Pacet-Cangar, Evakuasi Dihentikan Sementara Akibat Hujan Deras
Bentrokan di Maluku Tengah, Kanit Intel Polsek Wahai Gugur Ditembak
Arus Balik di Pelabuhan Gilimanuk Meningkat, Didominasi Motor dan Mobil Pribadi
Menteri Keuangan Sri Mulyani Kunjungi Rumah Presiden Jokowi di Solo

Berita Terkait

Friday, 4 April 2025 - 15:06 WIB

Iran Siapkan Ribuan Rudal Hipersonik Fattah, Ancam Pangkalan Militer AS dan Israel

Friday, 4 April 2025 - 10:55 WIB

Iran Tak Gentar Menghadapi Ancaman Serangan dari Amerika Serikat

Friday, 4 April 2025 - 09:55 WIB

Tragis, Pria di Sidoarjo Tewas Tersangkut di Pagar Rumah Sendiri

Friday, 4 April 2025 - 09:46 WIB

Surya Paloh Bantah Masuk Kabinet Pemerintahan Prabowo Gibran

Friday, 4 April 2025 - 09:41 WIB

Longsor di Pacet-Cangar, Evakuasi Dihentikan Sementara Akibat Hujan Deras

Berita Terbaru

Jenis Konten yang Banyak Penontonnya di YouTube

Teknologi

3 Jenis Konten yang Banyak Penontonnya di YouTube

Friday, 4 Apr 2025 - 14:43 WIB

Apa Arti Nikka

Lifestyle

Apa Arti Nikka? Menelisik Makna dan Asal Usul Nama yang Unik

Friday, 4 Apr 2025 - 11:01 WIB