Masih Dicari, Pramugari yang Hilang dalam Insiden Glodok Plaza Sempat Pamitan ke Orang Tua

- Redaksi

Saturday, 18 January 2025 - 08:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.id – Kabar gembira yang sempat disampaikan Indira Seviana Bela (25) usai lulus tes pramugari berubah menjadi duka.

Indira, yang sebelumnya memberitahukan bahwa ia berhasil lulus tes pramugari, kini dilaporkan sebagai salah satu korban hilang dalam insiden kebakaran di Glodok Plaza, Jakarta Barat.

Saat kejadian, Indira berpamitan kepada orang tuanya untuk pergi bersama teman-temannya.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia diketahui berangkat bersama enam orang lainnya. Hal ini diungkapkan oleh kakaknya, Diah, yang datang ke lokasi kejadian untuk mencari informasi terkait keberadaan adiknya.

Pesan terakhir Indira disampaikan kepada ibunya sebelum kejadian.

“Sebelum kejadian, dia korban namanya Indira. Indira ini WA mamanya, kira-kira jam 8, ‘izin mama aku baru lulus ujian’. Kebetulan mereka dari maskapai penerbangan, ‘habis ujian aku mau jalan-jalan sama temen-temen'” kata Diah kepada wartwan di Glodok Plaza, Jumat (17/1/2025).

Baca Juga :  Selebgram Lula Lahfah Jadi Sorotan Usai Kejadian di Tanah Suci: Tertawa Diteriaki "Haram" oleh Anak Kecil

“Nah dari situ sudah lost contact, besoknya jam 2 teman se-apartemennya info ke mamanya, ‘Ma, Indira nggak pulang, Bela nggak pulang, mama nggak tahu emang ada kejadian di Glodok? Mereka pada ke Glodok’. Dari situ lari ke sini, mamanya sama tantenya,” jelasnya.

Setelah mendapat kabar tersebut, Diah segera menuju RS Polri untuk melengkapi dokumen dan memastikan apakah anggota keluarganya telah ditemukan.

Saat ini, keluarga hanya bisa menyerahkan segalanya kepada takdir.

“Semalam yang datang ke sini memang mamanya, saya ini kakak sepupunya. Aku ke sini urus untuk kasih berkas, karena pencariannya belum ada kabar belum ada hasilnya. Kalau semalam mamanya bilang pasrah ajalah, karena kondisinya kayak gini,” ucap dia.

Berita Terkait

Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde
Kenangan Kardinal Suharyo tentang Kesederhanaan Paus Fransiskus
510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat
Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius
15 WNI Terdampak Kebijakan Deportasi AS, Satu Sudah Dipulangkan
Andre Rosiade Usul Wasit Asing Pimpin Laga Tim Papan Bawah Liga 1
Para Kardinal Gelar Pertemuan Usai Wafatnya Paus Fransiskus, Belum Masuk Tahap Konklaf
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Tulis Pesan Ini

Berita Terkait

Tuesday, 22 April 2025 - 13:48 WIB

Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde

Tuesday, 22 April 2025 - 10:04 WIB

510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat

Tuesday, 22 April 2025 - 09:53 WIB

Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius

Tuesday, 22 April 2025 - 09:45 WIB

15 WNI Terdampak Kebijakan Deportasi AS, Satu Sudah Dipulangkan

Tuesday, 22 April 2025 - 09:41 WIB

Andre Rosiade Usul Wasit Asing Pimpin Laga Tim Papan Bawah Liga 1

Berita Terbaru

Sebutkan dan Jelaskan Teori Masuknya Agama Islam ke Nusantara

Pendidikan

Sebutkan dan Jelaskan Teori Masuknya Agama Islam ke Nusantara

Tuesday, 22 Apr 2025 - 13:37 WIB