Jembatan Gantung Lubuklinggau Putus, Wisatawan Alami Luka-luka

- Redaksi

Thursday, 2 January 2025 - 09:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.id – Sebuah insiden terjadi di objek wisata Sungai Malus, Kelurahan Petanang Ilir, Kecamatan Lubuklinggau Utara I, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan, pada Rabu (1/1/2025) sekitar pukul 13.00 WIB.

Jembatan gantung yang menjadi salah satu daya tarik wisata di lokasi tersebut putus, menyebabkan puluhan pengunjung jatuh dan mengalami luka-luka.

Berdasarkan informasi yang beredar, kejadian ini diduga dipicu oleh kelebihan beban akibat banyaknya wisatawan yang berada di atas jembatan secara bersamaan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Para korban jatuh ke sungai yang dangkal dan berbatu, bahkan beberapa di antaranya tertimpa bagian jembatan yang runtuh.

Salah satu korban, Edi, mengisahkan bahwa dirinya dan keluarganya tengah menyeberangi jembatan saat insiden terjadi.

Baca Juga :  45 Ton Kopi Asal Bandung Diekspor ke Filipina, Berikut Faktanya!

“Pas kejadian itu lagi ramai memang orang yang jalan di jembatan itu jadi saya jalannya pelan-pelan. Pas sampai di tengah, jembatan goyang-goyang, kuat goyangannya sama ada suara klotak-klutuk kayak gitu. Sekitar 5 detik dari situ jembatannya langsung putus,” katanya saat dikonfirmasi detikSumbagsel, Rabu (1/1/2025)

Karena keramaian yang berlebihan, tali di sisi kanan jembatan tiba-tiba putus, menyebabkan struktur jembatan roboh ke arah kanan.

Menurutnya, sekitar 50 orang berada di atas jembatan saat kejadian berlangsung, dan semuanya jatuh ke aliran Sungai Malus.

“Pas kejadian saya sempat pegangan di pinggirnya. Pas salah satu tali di bagian kanan jembatan itu putus langsung roboh ke sisi kanan kami,” ujarnya

Baca Juga :  Debut Manis Lanny/Fadia di Indonesia International Challenge 2024, Targetkan Gelar Juara

Insiden ini menjadi perhatian serius mengingat besarnya jumlah korban serta potensi bahaya di lokasi wisata tersebut.

Berita Terkait

Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?
Waspadalah! Investasi Emas Antam Palsu: Rugi Besar Mengintai Anda
Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional
Antisipasi Banjir, Pemkab Ponorogo Genjot Proyek Normalisasi dan Sudetan Drainase
Gubernur Papua Pegunungan: Program Makan Bergizi Gratis Akan Dimulai, Fokus di Sekolah Asrama
Cegah Keracunan, Pengawasan Menu MBG di Sekolah Dasar Batang Diperketat
Temuan Ulat Buah di Program MBG SMPN 1 Semarang Jadi Sorotan Publik
Sidang Hasto Kristiyanto diwarnai Ketegangan, Satgas Cakra Buana Amankan Diduga Penyusup

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 16:30 WIB

Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?

Friday, 18 April 2025 - 15:45 WIB

Waspadalah! Investasi Emas Antam Palsu: Rugi Besar Mengintai Anda

Friday, 18 April 2025 - 09:19 WIB

Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional

Friday, 18 April 2025 - 09:18 WIB

Antisipasi Banjir, Pemkab Ponorogo Genjot Proyek Normalisasi dan Sudetan Drainase

Friday, 18 April 2025 - 09:17 WIB

Gubernur Papua Pegunungan: Program Makan Bergizi Gratis Akan Dimulai, Fokus di Sekolah Asrama

Berita Terbaru

Otomotif

Bahaya Langsung Menginjak Rem saat Ban Mobil Mendadak Pecah

Friday, 18 Apr 2025 - 19:44 WIB