BBN Airlines Tutup Rute Jakarta-Surabaya Karena Minat Penumpang Rendah

- Redaksi

Monday, 20 January 2025 - 08:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BBN Airlines (Dok. Ist)

BBN Airlines (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Maskapai BBN Airlines Indonesia resmi menghentikan operasional rute penerbangan Jakarta-Surabaya-Jakarta (CGK-SUB-CGK) mulai 15 Januari 2025.

Keputusan ini diambil setelah rute tersebut berjalan selama kurang lebih empat bulan sejak pertama kali diluncurkan pada 27 September 2024.

Hal ini tertuang dalam surat pemberitahuan resmi bernomor PTBBN-SD-2025-01-08/352 yang diterbitkan pada 8 Januari 2025.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam surat tersebut, disebutkan bahwa BBN Airlines tidak lagi mengoperasikan rute Jakarta-Surabaya-Jakarta.

Plt Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Lukman F Laisa, menyatakan bahwa keputusan ini dipicu oleh rendahnya minat pasar terhadap rute tersebut.

“Rute penerbangan dimaksud telah tidak dioperasikan oleh PT BBN Airlines Indonesia,” kata Plt Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Lukman F Laisa, Minggu (19/1).

Baca Juga :  kontigen Indonesia Berhasil Membuat Bangga Raih Banyak Juara untuk Bangsa.

“Dikarenakan aspek minat pasar dan keselarasan strategi jaringan, di mana rata-rata tingkat keterisian (load factor) operasi rute CGK-SUB-CGK sebesar 43% untuk periode 27 September 2024 sampai 15 Januari 2025 dan periode 16 Januari 2025 sampai 29 Maret 2025 sebesar 5%,” ungkap Lukman

BBN Airlines telah menghentikan penjualan tiket untuk rute Jakarta-Surabaya-Jakarta sejak 10 Januari 2025, guna mencegah adanya tambahan penumpang yang terdampak pembatalan penerbangan.

Maskapai ini juga mulai memberi informasi kepada penumpang terdampak melalui berbagai saluran sejak 9 Januari 2025.

Pada 15 Januari 2025, penerbangan terakhir BBN Airlines dengan rute Jakarta-Surabaya mengangkut 81 penumpang, sedangkan penerbangan Surabaya-Jakarta mengangkut 59 penumpang.

Semua penumpang yang terdampak telah menerima kompensasi berupa pengembalian uang (refund).

Baca Juga :  Kapal di Dermaga Ancol Terbakar, 5 Orang Alami Luka

Berdasarkan audit internal pada 16 Januari 2025, terdapat 306 tiket yang telah terjual untuk periode 17 Januari hingga 28 Maret 2025.

Dari jumlah tersebut, 288 tiket telah dikembalikan uangnya, sementara 18 tiket masih dalam proses pengembalian.

Keputusan penutupan ini menunjukkan bahwa maskapai perlu menyesuaikan strategi jaringan untuk memenuhi kebutuhan pasar dengan lebih baik.

Berita Terkait

Balita 2 Tahun di Sidoarjo Dilaporkan Hilang, Sepasang Sandalnya Ditemukan di Pinggir Sungai
Dua Remaja Terseret Ombak di Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Satu Belum Ditemukan
Pengunjung Jatuh dari Wahana Ekstrem, Jatim Park Angkat Bicara
Pemkab Ponorogo Siapkan Pembangunan Pasar Induk Modern untuk Dongkrak PAD
Asnawi dan Ferarri Akan Tampil Bersama ASEAN All Stars Lawan Manchester United
Dikenakan Denda karena Mengundurkan Diri, Kasus Eksploitasi Karyawan Apotek di Ponorogo Jadi Sorotan
Dugaan Penggelapan Dana Program Makan Bergizi Gratis di Kalibata, Mitra Dapur Laporkan Yayasan MBN ke Polisi
Bocah 1,5 Tahun di Pandeglang Meninggal Dunia Terseret Arus Sungai Cikihiang

Berita Terkait

Saturday, 19 April 2025 - 09:34 WIB

Balita 2 Tahun di Sidoarjo Dilaporkan Hilang, Sepasang Sandalnya Ditemukan di Pinggir Sungai

Saturday, 19 April 2025 - 09:30 WIB

Dua Remaja Terseret Ombak di Pantai Pulau Merah Banyuwangi, Satu Belum Ditemukan

Saturday, 19 April 2025 - 09:27 WIB

Pengunjung Jatuh dari Wahana Ekstrem, Jatim Park Angkat Bicara

Saturday, 19 April 2025 - 09:24 WIB

Pemkab Ponorogo Siapkan Pembangunan Pasar Induk Modern untuk Dongkrak PAD

Saturday, 19 April 2025 - 09:18 WIB

Asnawi dan Ferarri Akan Tampil Bersama ASEAN All Stars Lawan Manchester United

Berita Terbaru

Cara Cek Nomor Axis di 2025 dengan Mudah

Teknologi

4 Cara Cek Nomor Axis di 2025 dengan Mudah dan Cepat

Saturday, 19 Apr 2025 - 11:23 WIB