Aspal Jalan di Ngawi Terkelupas Akibat Banjir, Dinas PUPR Beri Penjelasan

- Redaksi

Wednesday, 22 January 2025 - 08:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aspal di Ngawi terkelupas (Dok. Ist)

Aspal di Ngawi terkelupas (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Ngawi akhirnya memberikan tanggapan terkait viralnya video aspal jalan yang terkelupas saat banjir.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Ngawi, Rachmat Fitrianto, menjelaskan bahwa pengaspalan jalan tersebut masih dalam masa pemeliharaan.

“Itu belum lama dan baru sekitar sebulan lalu. Sehingga saat ini masih massa pemeliharaan,” ujar Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Ngawi, Rachmat Fitrianto Selasa (21/1)

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Proyek pengaspalan yang dimaksud adalah jalan penghubung antara Jogorogo dan Kendal sepanjang 10 kilometer, yang selesai dikerjakan pada pertengahan Desember 2024. Proyek ini menggunakan anggaran lebih dari Rp7 miliar.

Baca Juga :  UMK Ponorogo 2025 Diusulkan Naik Rp147.069, Tunggu Persetujuan Provinsi

Rachmat menjelaskan bahwa kerusakan aspal disebabkan oleh gorong-gorong yang tersumbat akibat terhalang pipa. Hal ini membuat air naik ke permukaan jalan, lalu menggerus lapisan bawah aspal seperti tanah dan pasir.

“Kurang lebih sepanjang 10 km aspal dari Jogorogo ke Kendal. Anggaran lebih dari 7 miliar,” tandas Rachmat.

Kerusakan aspal ini menjadi sorotan setelah sebuah video berdurasi 8 detik viral di media sosial.

Dalam video tersebut, terlihat warga bergotong royong memindahkan potongan aspal yang terkelupas akibat derasnya air banjir. Potongan aspal itu terlihat seperti kerupuk hitam yang terapung di air.

Salah satu pria dalam video terdengar heran dan menyebut aspal yang terkelupas itu mirip dengan opak (kerupuk khas Jawa).

Baca Juga :  Prabowo Subianto Akhiri Debat dengan Minta Maaf, Ini Alasannya!

“Bolo, piye ki, aspale koyo opak (Teman gimana ini, aspalnya seperti opak),” demikian suara dari dalam video yang beredar

Kejadian ini terjadi di ruas Jalan Raya Kendal-Jogorogo, tepatnya di Desa Sidorejo, Ngawi. Banjir yang merendam kawasan tersebut mengakibatkan kerusakan parah pada aspal jalan.

Dinas PUPR menyatakan bahwa karena jalan ini masih dalam masa pemeliharaan, perbaikan akan segera dilakukan.

Mereka juga berjanji akan mengevaluasi sistem drainase untuk mencegah kejadian serupa di masa mendatang.

Berita Terkait

Misa Pemakaman Paus Fransiskus Akan Digelar Hari Ini
Penghormatan Terhadap Paus Fransiskus Berakhir, Dihadiri Sekitar 250 Ribu Orang
Komunitas FPM Bali: Bersama, Berkarya, Berdampak
Jemaah Haji Tertua di Jatim Berusia 107 Tahun, Pendampingan Khusus Disiapkan
Polres Ponorogo Ungkap Kasus Narkoba Terbesar di Tahun 2025, 7 Tersangka Ditangkap
Tembok Penampungan Air di Gontor Magelang Roboh, 4 Santri Dilaporkan Tewas
Pekan Sepak Bola Dunia 2025: FIFA Ajak Komunitas Sepak Bola Bersatu Merayakan Olahraga
100 Hari Kematian Uswatun Khasanah: Keluarga Gelar Doa Bersama dan Pengajian

Berita Terkait

Saturday, 26 April 2025 - 10:25 WIB

Misa Pemakaman Paus Fransiskus Akan Digelar Hari Ini

Saturday, 26 April 2025 - 10:22 WIB

Penghormatan Terhadap Paus Fransiskus Berakhir, Dihadiri Sekitar 250 Ribu Orang

Saturday, 26 April 2025 - 10:20 WIB

Komunitas FPM Bali: Bersama, Berkarya, Berdampak

Saturday, 26 April 2025 - 10:19 WIB

Jemaah Haji Tertua di Jatim Berusia 107 Tahun, Pendampingan Khusus Disiapkan

Saturday, 26 April 2025 - 10:14 WIB

Polres Ponorogo Ungkap Kasus Narkoba Terbesar di Tahun 2025, 7 Tersangka Ditangkap

Berita Terbaru

Berita

Misa Pemakaman Paus Fransiskus Akan Digelar Hari Ini

Saturday, 26 Apr 2025 - 10:25 WIB

Portal resmi Komunitas FPM Bali. Tempat berkumpul, berkarya, dan berdampak bagi masyarakat Bali. Kunjungi https://komunitas.fpmbali.org

Advertorial

Komunitas FPM Bali: Bersama, Berkarya, Berdampak

Saturday, 26 Apr 2025 - 10:20 WIB