Tragedi di Kediri: Satu Keluarga Ditemukan Tergeletak, 1 Anak Tewas

- Redaksi

Friday, 13 December 2024 - 14:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tragedi di Kediri (Dok. Ist)

Tragedi di Kediri (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Warga Desa Manggis, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, dikejutkan dengan penemuan satu keluarga yang tergeletak lemas di dalam rumah mereka. Salah satu anak ditemukan sudah meninggal dunia.

Menurut informasi, ada empat anggota keluarga yang ditemukan di rumah tersebut, yaitu Danang (31) sang ayah, Minatun (29) sang ibu, MNP (5), dan anak bungsu mereka, MRS (2), yang meninggal dunia. Mereka berasal dari Dusun Sumber Rejo, Desa Manggis, Kecamatan Ngancar.

Petugas kepolisian dari Polres Kediri, Polsek Ngancar, serta tim Inafis yang tiba di lokasi belum bisa memberikan banyak penjelasan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, laporan yang diterima pada Jumat (13/12/2024) sekitar pukul 09.00 WIB menyebutkan bahwa keempatnya ditemukan tergeletak di dalam rumah, dengan satu di antaranya sudah meninggal.

Baca Juga :  Cara Daftar Ulang dan Dokumen yang Harus Disiapkan Pasca Lulus PPDB 2024

Kasat Reskrim Polres Kediri, AKP Fauzy Pratama, mengatakan bahwa penyelidikan sedang berlangsung untuk mencari tahu penyebab kejadian ini.

“Benar, kami telah menerima laporan adanya empat orang yang tergeletak di dalam rumah, dan satu di antaranya meninggal dunia. Anggota masih melakukan olah TKP dan penyelidikan terkait sebab kejadian ini,” ujar AKP Fauzy Pratama, Jumat (13/12/2024).

Sementara itu, tiga korban yang masih hidup sedang mendapatkan perawatan intensif di RSUD SLG Kabupaten Kediri.

“Saat ini, ketiga orang korban masih dalam perawatan medis secara intensif di RSUD SLG Kabupaten Kediri,” tutup AKP Fauzy.

Berita Terkait

Ditetapkan jadi Tersangka oleh KPK, Hasto Angkat Bicara
Hasto Kristiyanto dan Yasonna Laoly Dicegah ke Luar Negeri, PDIP Bilang Begini
Abdullah Nizar Assegaf Ajak Masyarakat Pahami Hidup dengan Konsep Go Green
Kilas Balik Tsunami Aceh 2004, Mengintip Kokohnya Masjid Raya Baiturrahman yang Tetap Utuh saat Diterjang Air Laut
Vonis Hukuman Harvey Moeis Dikritik Publik, Kejagung Angkat Bicara
PDIP Kaitkan Jokowi dengan Penetapan Hasto Sebagai Tersangka Oleh KPK
Tak Hanya Berhasil Efektifkan Libur Nataru, Semarang Sukses Kendalikan Inflasi
Belasan Warga Kebon Kelapa Sukabumi Keracunan Jamur, Begini Kesaksiannya

Berita Terkait

Thursday, 26 December 2024 - 17:00 WIB

Ditetapkan jadi Tersangka oleh KPK, Hasto Angkat Bicara

Thursday, 26 December 2024 - 16:40 WIB

Hasto Kristiyanto dan Yasonna Laoly Dicegah ke Luar Negeri, PDIP Bilang Begini

Thursday, 26 December 2024 - 09:24 WIB

Kilas Balik Tsunami Aceh 2004, Mengintip Kokohnya Masjid Raya Baiturrahman yang Tetap Utuh saat Diterjang Air Laut

Thursday, 26 December 2024 - 09:18 WIB

Vonis Hukuman Harvey Moeis Dikritik Publik, Kejagung Angkat Bicara

Thursday, 26 December 2024 - 09:13 WIB

PDIP Kaitkan Jokowi dengan Penetapan Hasto Sebagai Tersangka Oleh KPK

Berita Terbaru

Hasto Kristiyanto (Dok. Ist)

Berita

Ditetapkan jadi Tersangka oleh KPK, Hasto Angkat Bicara

Thursday, 26 Dec 2024 - 17:00 WIB