Program Makan Siang Gratis Rp 10 Ribu per Porsi, Uji Coba Sudah Hampir Setahun Berjalan

- Redaksi

Sunday, 1 December 2024 - 09:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Program Makan Siang Gratis (Dok. Ist)

Program Makan Siang Gratis (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, mengungkapkan bahwa program uji coba makan bergizi gratis (MBG) dengan anggaran Rp 10 ribu per porsi telah dilaksanakan hampir setahun di berbagai daerah.

Program ini bertujuan untuk memberikan makan bergizi dengan total 600-700 kalori per porsi.

“Sudah dilakukan uji coba hampir setahun ini. Jadi di Pulau Jawa, untuk ketercukupan 600-700 kalori per sajian, bisa dengan harga maksimal Rp10 ribu,” kata Hasan dalam pesan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hasan menambahkan bahwa program ini sudah diuji coba di sejumlah daerah seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, dan DKI Jakarta.

Baca Juga :  Resep Simpel dan Enak, Soto Khas Bandung

Presiden Prabowo Subianto juga mengumumkan bahwa anggaran program makan bergizi gratis untuk anak-anak dan ibu hamil di tahun depan akan mencapai Rp71 triliun. Program ini bertujuan memberikan makan bergizi sebesar Rp10 ribu per orang per hari.

“Kalau kita rinci program makan bergizi ini nanti rata-rata minimumnya, atau rata-rata kita ingin memberi indeks per anak, per ibu hamil itu Rp10.000 per hari kurang lebih,” kata Prabowo di Kantor Presiden, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (29/11).

Presiden menjelaskan bahwa pemerintah sebenarnya berencana mengalokasikan anggaran sebesar Rp15 ribu per anak atau ibu hamil per hari. Namun, kondisi anggaran saat ini hanya memungkinkan alokasi sebesar Rp10 ribu.

Baca Juga :  Tips Parenting Anak yang Bagus untuk Kemandirian dan Mental, Bunda Wajib Lakukan Hal Ini!

“Kita hitung untuk daerah-daerah -Rp10.000- itu cukup bermutu dan bergizi,” jelas Presiden.

Berita Terkait

Pertamina Raih Penghargaan Tertinggi di Indonesia Green Award 2025 atas Komitmen Lingkungan
Mbak Ita dan Suami Izin dari Panggilan KPK, Terungkap Ini Alasannya
Evakuasi Banjir, Pria di Lampung Tewas Tersetrum Listrik
Ayah Pramugari Korban Kebakaran Glodok Plaza Berharap Mukjizat: Skenario Tuhan
Positif Narkoba, Pelaku Pembunuhan Satpam di Bogor Terungkap
Presiden Prabowo Subianto Ingin Infrastruktur Dipegang Swasta, AHY Beri Respon Tak Terduga
Dapat Serangan Siber, Bung Towel Lapor Polisi
Masih Dicari, Pramugari yang Hilang dalam Insiden Glodok Plaza Sempat Pamitan ke Orang Tua

Berita Terkait

Saturday, 18 January 2025 - 09:21 WIB

Pertamina Raih Penghargaan Tertinggi di Indonesia Green Award 2025 atas Komitmen Lingkungan

Saturday, 18 January 2025 - 09:10 WIB

Mbak Ita dan Suami Izin dari Panggilan KPK, Terungkap Ini Alasannya

Saturday, 18 January 2025 - 09:06 WIB

Evakuasi Banjir, Pria di Lampung Tewas Tersetrum Listrik

Saturday, 18 January 2025 - 08:53 WIB

Ayah Pramugari Korban Kebakaran Glodok Plaza Berharap Mukjizat: Skenario Tuhan

Saturday, 18 January 2025 - 08:34 WIB

Positif Narkoba, Pelaku Pembunuhan Satpam di Bogor Terungkap

Berita Terbaru

Cast film Lyora (Dok. Ist)

Entertainment

Lyora: Perjuangan Meraih Buah Hati dalam Film yang Menginspirasi

Saturday, 18 Jan 2025 - 09:16 WIB

Berita

Evakuasi Banjir, Pria di Lampung Tewas Tersetrum Listrik

Saturday, 18 Jan 2025 - 09:06 WIB