Tragis, Pria di Malang Tewas Tertembak Senapan Angin Miliknya Sendiri

- Redaksi

Friday, 8 November 2024 - 08:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pria di Malang Tewas Tertembak Senapan Angin  (Dok. Ist)

Pria di Malang Tewas Tertembak Senapan Angin (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Sahroni, seorang pria berusia 40 tahun asal Pagelaran, Kabupaten Malang, meninggal dunia setelah senapan angin yang dibawanya meledak.

Peristiwa tragis ini terjadi saat Sahroni sedang mencari ikan di kawasan Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, pada Kamis sore, 7 November 2024.

Menurut Kapolsek Gondanglegi, Kompol Nyoto Gelar, Sahroni membawa senapan angin untuk menangkap ikan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, diduga senapan tersebut macet saat akan digunakan. Ketika Sahroni mencoba memperbaikinya dengan memompa tabung senapan, tekanan angin yang terlalu besar menyebabkan tabung senapan meledak dan mengenai bagian keningnya.

“Saat korban berusaha memperbaiki, dengan memompa senapan. Karena diduga kapasitas angin terlalu besar, membuat tabung senapan meledak dan mengenai bagian kening korban,” ujar Nyoto kepada wartawan.

Baca Juga :  Biodata Yasmin Napper: Agama Hingga Fakta Menarik

Ledakan tersebut menyebabkan luka parah pada keningnya, yang mengakibatkan korban meninggal di tempat.

Warga yang menemukan Sahroni tergeletak di lokasi langsung melapor ke polisi. Petugas dari Polsek Gondanglegi segera tiba di tempat kejadian dan membawa jenazah korban ke RSUD Kanjuruhan Kepanjen. Polisi juga tengah mencari tabung senapan yang meledak untuk penyelidikan lebih lanjut.

“Korban meninggal dengan luka di bagian kening di lokasi kejadian,” tegas Nyoto.

Berita Terkait

Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?
Waspadalah! Investasi Emas Antam Palsu: Rugi Besar Mengintai Anda
Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional
Antisipasi Banjir, Pemkab Ponorogo Genjot Proyek Normalisasi dan Sudetan Drainase
Gubernur Papua Pegunungan: Program Makan Bergizi Gratis Akan Dimulai, Fokus di Sekolah Asrama
Cegah Keracunan, Pengawasan Menu MBG di Sekolah Dasar Batang Diperketat
Temuan Ulat Buah di Program MBG SMPN 1 Semarang Jadi Sorotan Publik
Sidang Hasto Kristiyanto diwarnai Ketegangan, Satgas Cakra Buana Amankan Diduga Penyusup

Berita Terkait

Friday, 18 April 2025 - 16:30 WIB

Harga Emas Antam Tembus Rp2 Juta, Investasi Menggiurkan Hari Ini?

Friday, 18 April 2025 - 15:45 WIB

Waspadalah! Investasi Emas Antam Palsu: Rugi Besar Mengintai Anda

Friday, 18 April 2025 - 09:19 WIB

Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Hari Kartini dan Semua Warga di Hari Transportasi Nasional

Friday, 18 April 2025 - 09:18 WIB

Antisipasi Banjir, Pemkab Ponorogo Genjot Proyek Normalisasi dan Sudetan Drainase

Friday, 18 April 2025 - 09:17 WIB

Gubernur Papua Pegunungan: Program Makan Bergizi Gratis Akan Dimulai, Fokus di Sekolah Asrama

Berita Terbaru

Lifestyle

Weton Langka: Satu-satunya di Dunia, Aura Luar Biasa Memukau

Friday, 18 Apr 2025 - 18:32 WIB