Prabowo Dukung Ahmad Luthfi di Pilkada Jateng, Andika Perkasa Angkat Suara

- Redaksi

Tuesday, 12 November 2024 - 05:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Debat Pilgub Jateng (Dok. Ist)

Debat Pilgub Jateng (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Presiden Prabowo Subianto memberikan dukungan terbuka kepada pasangan calon gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram resmi @luthfiyasinofficial.

Dalam video tersebut, Prabowo mengajak warga Jawa Tengah untuk memilih pasangan ini pada Pilkada Jateng mendatang.

Ahmad Luthfi: “Beliau Ketua Partai yang Mendukung Kami”

Ahmad Luthfi, calon gubernur nomor urut 2, menyambut baik dukungan dari Prabowo. Menurutnya, Prabowo, sebagai ketua partai, menunjukkan dukungannya secara jelas ketika bertemu mereka pada hari Minggu.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Beliau adalah ketua parpol. Pada saat itu hari Minggu ketemu kami, yang jelas beliau mendukung kami,” kata Luthfi usai mengikuti debat kedua Pilkada Jateng, Ahad, 10 November 2024.

Baca Juga :  Jasad Mahasiswi UTM Dikebumikan, Isak Tangis Banjiri Rumah Duka

Luthfi tidak banyak membahas mengenai detail dukungan Prabowo, termasuk apakah dirinya merupakan anggota Partai Gerindra. Namun, ia kabarnya telah menjadi anggota Gerindra dan memegang kartu keanggotaan.

Andika Perkasa: “Kami Juga Ingin Dukungan”

Sementara itu, calon gubernur nomor urut 1, Andika Perkasa, yang menjadi pesaing Luthfi, turut merespons video dukungan Prabowo.

“Kami inginnya juga didukung,” kata Andika usai mengikuti debat kedua Pilkada Jateng, Ahad, 10 November 2024

Ia mengakui bahwa dukungan tersebut sangat berarti bagi Luthfi dan Yasin. Namun, Andika tidak ingin berkomentar lebih jauh terkait etika dukungan presiden untuk calon tertentu dalam Pilkada, menyerahkannya kepada lembaga yang berwenang.

“Itu adalah suatu dukungan yang sangat berarti bagi Mas Ahmad Luthfi dan Gus Yasin. Kalau misalnya kami bisa menyuarakan, kami juga ingin didukung juga.”

Baca Juga :  Spotify Luncurkan Partner Program untuk Monetisasi Konten Podcast dan Fitur Baru Podcast Clip

Andika menambahkan bahwa visi misinya sejalan dengan program pemerintah pusat. Jika terpilih sebagai gubernur, ia berjanji akan mendukung kebijakan pemerintah pusat dan berkomitmen untuk loyal kepada presiden dan wakil presiden.

Video Dukungan Prabowo untuk Luthfi-Yasin

Dalam video yang diunggah di akun Instagram pasangan Luthfi-Yasin, Prabowo terlihat mengenakan kemeja biru dan berdiri bersama pasangan calon tersebut.

Ia meminta masyarakat Jawa Tengah untuk memberikan suara kepada Ahmad Luthfi dan Taj Yasin yang didukung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Pilkada Jateng.

“Saya mohon dengan sangat berilah suaramu kepada Jenderal Ahmad Luthfi dan Gus Taj Yasin Maimoen,” kata kepala negara dalam video yang diunggah akun @luthfiyasinofficial, dikutip Selasa, 12 November 2024.

Baca Juga :  Puan Maharani Sebut Ada Lima Calon Cawapres untuk Ganjar Pranowo Masih Dalam Pertimbangan

Prabowo menilai Ahmad Luthfi dan Taj Yasin sebagai pasangan yang cocok untuk memimpin Jawa Tengah. Ia juga menyebut bahwa pengalaman Luthfi di kepolisian menjadi bukti pengabdiannya di Jawa Tengah.

Berita Terkait

Indomaret Banjir Promo Awal Maret, Diskon Besar-besaran Sambut Awal Bulan!
Rumah di Jakarta Utara Hampir Terbakar Usai Kelamaan Charger HP
Pria Onani di Depan Anak SD Jakarta Selatan Terancam 10 Tahun Penjara
Wali Kota Yogyakarta Tolak Mobil Dinas Baru, Alasanya Bikin Terharu
Pengendara Motor Melempar Keresek Berisi Tinja dari Atas Flyover di Jakarta Barat
Xiaomi Pad 7 Series Resmi Diluncurkan: Tablet AI Canggih untuk Produktivitas dan Hiburan
Guru di Banten Terjatuh dari Motor Akibat Jalan Rusak yang Bertahun-tahun
Banjir Kiriman Merendam Jakarta, Warga Jalani Puasa di Tengah Kepungan Air

Berita Terkait

Tuesday, 4 March 2025 - 10:11 WIB

Indomaret Banjir Promo Awal Maret, Diskon Besar-besaran Sambut Awal Bulan!

Tuesday, 4 March 2025 - 09:49 WIB

Rumah di Jakarta Utara Hampir Terbakar Usai Kelamaan Charger HP

Tuesday, 4 March 2025 - 09:44 WIB

Pria Onani di Depan Anak SD Jakarta Selatan Terancam 10 Tahun Penjara

Tuesday, 4 March 2025 - 09:22 WIB

Pengendara Motor Melempar Keresek Berisi Tinja dari Atas Flyover di Jakarta Barat

Tuesday, 4 March 2025 - 09:17 WIB

Xiaomi Pad 7 Series Resmi Diluncurkan: Tablet AI Canggih untuk Produktivitas dan Hiburan

Berita Terbaru