Paul Pogba Akhiri Petualangan di Juventus, Terungkap Ini Alasannya

- Redaksi

Saturday, 16 November 2024 - 16:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Potret Paul Pogba (Dok. Ist)

Potret Paul Pogba (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Nasib Paul Pogba akhirnya jelas setelah gelandang asal Prancis itu resmi meninggalkan Juventus. Pogba kini akan bergabung dengan klub lain setelah berstatus bebas transfer.

Juventus mengumumkan melalui situs resmi mereka bahwa Pogba akan mengakhiri kontraknya dengan klub pada 30 November 2024.

“Juventus Football Club dan Paul Pogba mengumumkan telah mencapai kesepakatan untuk memutus kontraknya per 30 November 2024,” demikian pernyataan Juventus pada Sabtu.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam pernyataannya, Juventus juga mengucapkan terima kasih atas kontribusi Pogba dan berharap yang terbaik untuk kariernya ke depan.

Karier Pogba di periode keduanya bersama Juventus tidak berjalan mulus. Sejak bergabung pada 2022 setelah meninggalkan Manchester United, Pogba sering mengalami cedera dan terakhir terlibat dalam kasus doping.

Baca Juga :  Dituding Nipu Banyak Artis, Fico Fachriza Angkat Bicara

Pada musim 2022/23, Pogba hanya bermain 10 kali karena cedera. Di musim berikutnya, pada 2023/24, Pogba baru bermain dua kali sebelum kasus doping yang menimpanya.

Akibatnya, dia dijatuhi hukuman larangan bermain selama 4 tahun, namun setelah mengajukan banding, hukumannya dipersingkat menjadi 18 bulan.

Dengan keputusan tersebut, Pogba seharusnya bisa kembali bermain pada Januari 2025. Namun, Juventus memilih untuk tidak mempertahankannya dan memutuskan kontraknya lebih awal.

“Klub berharap yang terbaik untuk karier profesionalnya di masa depan,” tambah Juventus.

Berita Terkait

Disdukcapil Kota Serang, Layanan Administrasi Kependudukan Online
Sempat Ditarik, Lagu Bayar Bayar Bayar Milik Sukatani Boleh Beredar Kembali
Megawati Soekarnoputri Minta Kepala Daerah dari PDIP Tunda Retret, Pengamat Unair Beberkan Fakta Ini
Viral Remaja di Pati Curi Pisang untuk Kasih Makan Adiknya Diarak Warga, Kini jadi Anak Asuh Polisi
Ikuti Instruksi Megawati, Wali Kota Semarang Pilih Nyapu Pasar Ketimbang Ikut Retret di Magelang
Hendak Kencan, Gadis di Pacitan Tewas Kecelakaan
Hasto Kristiyanto Resmi Ditahan, PDIP Besuk ke Rutan KPK
Ratusan Mahasiswa Gelar Demo Terkait Hasto Kristiyanto, Minta Harun Masiku Segera Ditangkap

Berita Terkait

Saturday, 22 February 2025 - 16:38 WIB

Disdukcapil Kota Serang, Layanan Administrasi Kependudukan Online

Saturday, 22 February 2025 - 09:32 WIB

Sempat Ditarik, Lagu Bayar Bayar Bayar Milik Sukatani Boleh Beredar Kembali

Saturday, 22 February 2025 - 09:24 WIB

Megawati Soekarnoputri Minta Kepala Daerah dari PDIP Tunda Retret, Pengamat Unair Beberkan Fakta Ini

Saturday, 22 February 2025 - 09:18 WIB

Viral Remaja di Pati Curi Pisang untuk Kasih Makan Adiknya Diarak Warga, Kini jadi Anak Asuh Polisi

Saturday, 22 February 2025 - 09:12 WIB

Ikuti Instruksi Megawati, Wali Kota Semarang Pilih Nyapu Pasar Ketimbang Ikut Retret di Magelang

Berita Terbaru

Disdukcapil Kota Serang

Advertorial

Disdukcapil Kota Serang, Layanan Administrasi Kependudukan Online

Saturday, 22 Feb 2025 - 16:38 WIB