Liburan Seru di Ancol: 6 Tempat Wisata Wajib Dikunjungi yang Bikin Tergoda!

- Redaksi

Saturday, 2 November 2024 - 06:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Swarawarta.co.id – Ancol seringkali menjadi pilihan beberapa orang untuk menikmati waktu liburan. Hal ini disebabkan karena wisata Ancol memiliki beberapa wahana yang bisa dinikmati oleh semua kalangan. Terlebih fasilitas yang tersedia cukup lengkap, sehingga pengujung lebih nyaman.

6 Tempat Wisata di Ancol yang Bagus

Ketika liburan di Ancol, kamu harus mengunjungi beberapa tempat yang memiliki wahana yang lengkap. Sebab, wahana yang tersedia cukup menarik dan sayang untuk dilewatkan. Berikut beberapa tempat wisata di Ancol yang wajib dikunjungi, yakni:

1. Dunia Fantasi (Dufan)

Tempat wisata yang satu ini cukup populer di telinga masyarakat. Sebab wahana yang tersedia cukup banyak, dan bisa digunakan oleh semua usia. Wahana bermain yang bisa kamu nikmati adalah komedi putar, halilintar, tornado, bianglala dan masih banyak lagi.

2. Sea World

Selain menyediakan wahana yang seru, tempat ini juga menyediakan wisata tentang kehidupan bawah laut. Di tempat wisata ini, pengunjung bisa menikmati liburan dengan sensasi yang cukup berbeda. Selain itu, pengunjung juga bisa belajar tentang alam bawah laut.

3. Ocean Eco Park

Jika ingin liburan ke tempat yang terbuka namun masih asri, Ocean Eco Park dapat dijadikan sebagai pilihan yang tepat. Wisata ini menawarkan wahana edukasi yang akan mengajak pengunjung untuk belajar tentang alam. Bahkan pengunjung juga bisa belajar menanam pohon di tempat ini.

4. Ocean Dream Samudra

Ketika ingin bertemu dengan biota laut, kamu dapat mengunjungi Ocean Dream Samudra. Bahkan kamu dapat melihat atraksi dari berbagai biota laut seperti lumba-lumba hingga kuda laut. Menariknya, wahana ini sering dijadikan sebagai pusat studi konservasi ex-situ lumba-lumba.

Baca Juga :  Lapangan Upakarti, Raja Golf Bandung yang Bikin Aktivitas Sore Makin Senang dan Kece

5. Alive Museum

Mengunjungi tempat ini akan membuat liburan menjadi lebih berkesan. Hal ini disebabkan karena pengunjung bisa menikmati karya lukis yang telah dimodifikasi dengan teknologi digital. Saat mengunjungi wisata ini, imajinasi pengujung seakan ikut bermain dengan karya tersebut.

6. Pasar Seni

Ketika akan membeli beberapa souvenir, maka kamu bisa mengunjungi pasar seni. Terdapat berbagai macam souvenir yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan. Selain itu, kamu bisa melihat berbagai aktivitas seniman dari berbagai aliran.

Berbagai macam tempat wisata di Ancol tersebut dapat kamu kunjungi saat liburan. Terlebih wahana yang tersedia di tempat wisata tersebut cukup beragam. Bahkan setiap pengunjung yang datang dapat belajar sekaligus liburan.

Berita Terkait

Rekomendasi Tempat Wisata di Korea Selatan
10 Tempat Wisata Populer di Kota Palembang yang Wajib Anda Kunjungi
Menjelajahi Keindahan Malang: Daftar Destinasi Wisata yang Memukau
Selalu Ramai Wisatawan, Ini Fakta Menarik Tanah Lot
Wajib Dikunjungi, Ini Dia Tempat Wisata Jogja yang Cukup Populer
Rahasia Keindahan Tersembunyi Kabupaten Ponorogo! Destinasi Wisata Ponorogo yang Tak Boleh Dilewatkan!
Pantai Kuta Mandalika: Surga Tersembunyi di Lombok yang Wajib Dikunjungi
Menjelajahi Sirkuit Terindah di Dunia: 7 Arena Balap yang Memukau

Berita Terkait

Saturday, 2 November 2024 - 08:58 WIB

Rekomendasi Tempat Wisata di Korea Selatan

Saturday, 2 November 2024 - 07:58 WIB

10 Tempat Wisata Populer di Kota Palembang yang Wajib Anda Kunjungi

Saturday, 2 November 2024 - 07:58 WIB

Menjelajahi Keindahan Malang: Daftar Destinasi Wisata yang Memukau

Saturday, 2 November 2024 - 06:59 WIB

Selalu Ramai Wisatawan, Ini Fakta Menarik Tanah Lot

Saturday, 2 November 2024 - 06:59 WIB

Wajib Dikunjungi, Ini Dia Tempat Wisata Jogja yang Cukup Populer

Berita Terbaru