Kemkomdigi Tutup Lebih dari 220 Ribu Konten Judi Online dalam Dua Pekan

- Redaksi

Thursday, 7 November 2024 - 09:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi judi online (Dok. Ist)

Ilustrasi judi online (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) berhasil menutup lebih dari 220 ribu konten judi online hanya dalam waktu sekitar dua pekan setelah Meutya Hafid dilantik sebagai Menteri Komunikasi dan Digital pada 21 Oktober 2024.

Pada 3 November 2024, Meutya menyatakan bahwa pencapaian ini menunjukkan komitmen pemerintah dalam memberantas perjudian online di Indonesia.

“Per 3 November, saya hitungnya dari KPI (key performance indicator) kami ya, pemerintahan baru, per 3 November itu sudah lebih dari 220 ribu (yang ditutup aksesnya),” kata Meutya di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Rabu.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meutya menekankan bahwa meskipun angka penutupan konten judi online ini tinggi, yang lebih penting adalah perbaikan dan upaya berkelanjutan di masa depan untuk menciptakan ruang digital yang lebih aman bagi masyarakat.

Baca Juga :  SEVENTEEN Siap Gelar Konser di Jakarta International Stadium: Detail Tiket dan Jadwal Pembelian

“Kami tahu bahwa ini hanya satu indikasi keberhasilan saja, karena sesungguhnya kita bukan menghitung berapa yang kita tutup, tapi perbaikan ke depan,” katanya.

Kemkomdigi bekerja keras untuk menutup akun media sosial dan situs web yang menyebarkan konten judi online.

Mereka memblokir beberapa situs seperti wajibpilih dan pinjamriel, serta menutup akses ke akun Instagram @madamgossip.official2 yang memiliki 133.000 pengikut, akun @osb138 dengan 4.000 pengikut, dan akun @video.perang.brutal yang memiliki 135.000 pengikut.

Selain itu, Kemkomdigi juga menghapus lebih dari 7.000 konten terkait judi online. Untuk memastikan transparansi, kementerian menyediakan daftar situs web judi online yang telah diblokir, agar masyarakat bisa memeriksa situs-situs yang telah ditutup aksesnya.

Berita Terkait

Keren, Ini Janji Tri Rismaharini jika Terpilih Sebagai Gubernur Jawa Timur
Mahfud Md: Kasus Korupsi Impor Gula Tom Lembong Penuhi Dua Unsur
Guru Honorer SDN 4 Baito Diperiksa Propam Polda Sultra Terkait Dugaan Permintaan Uang oleh Polisi
Debat Publik Kedua Pilkada Ponorogo 2024: Sugiri Sancoko Andalkan Reog untuk Majukan Ponorogo
Update Banjir Sukabumi, Warga Masih Mengungsi di Cikondang, Ini yang Mereka Butuhkan
Bantuan Pangan Beras untuk Mengatasi Kemiskinan Ekstrem di Indonesia
Mengenal Program Keluarga Harapan (PKH): Bantuan Sosial untuk Keluarga Miskin
Pentingnya Program Bansos BPNT untuk Masyarakat: Proses dan Pencairan Bantuan Pangan Nontunai

Berita Terkait

Thursday, 7 November 2024 - 09:31 WIB

Keren, Ini Janji Tri Rismaharini jika Terpilih Sebagai Gubernur Jawa Timur

Thursday, 7 November 2024 - 09:08 WIB

Mahfud Md: Kasus Korupsi Impor Gula Tom Lembong Penuhi Dua Unsur

Thursday, 7 November 2024 - 09:00 WIB

Kemkomdigi Tutup Lebih dari 220 Ribu Konten Judi Online dalam Dua Pekan

Thursday, 7 November 2024 - 08:52 WIB

Guru Honorer SDN 4 Baito Diperiksa Propam Polda Sultra Terkait Dugaan Permintaan Uang oleh Polisi

Thursday, 7 November 2024 - 05:12 WIB

Debat Publik Kedua Pilkada Ponorogo 2024: Sugiri Sancoko Andalkan Reog untuk Majukan Ponorogo

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Basuki Hadimuljono Sebut IKN Rampung dalam 4 Tahun, PKS Bilang Begini

Thursday, 7 Nov 2024 - 09:28 WIB

Vadel Badjideh saat bersama dengan pengacaranya, Razman (Dok. Ist)

Berita Terbaru

Kasus Naik ke Penyidikan, Vadel Badjideh Ngaku Tetap Optimis

Thursday, 7 Nov 2024 - 09:24 WIB