Itel Gelar S25 Festival di Jakarta, Tawarkan Lelang Ponsel dan Tantangan Berhadiah

- Redaksi

Saturday, 30 November 2024 - 19:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Itel Gelar S25 Festival di Jakarta (Dok. Ist)

Itel Gelar S25 Festival di Jakarta (Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Itel mengadakan acara S25 Festival di ITC Roxy Mas, Jakarta, mulai 29 November hingga 1 Desember 2024.

Acara ini menawarkan berbagai aktivitas menarik, termasuk lelang ponsel Itel S25 Series yang dimulai dari harga Rp25 ribu.

Muhammad Geza Febriandi, Head of Marketing Itel Indonesia, menjelaskan bahwa festival ini menunjukkan bahwa Itel tidak hanya menyediakan ponsel terjangkau, tetapi juga dengan kualitas yang memukau.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pengunjung juga bisa mengikuti berbagai tantangan berhadiah, seperti bermain Mobile Legends dengan hadiah ponsel Itel S25 Series, serta kompetisi “Follow & Win” yang menawarkan hadiah jam tangan pintar dan lainnya.

“Kita hadirkan S25 festival sebagai ajang pembuktian ponsel pintar Itel tidak hanya memiliki produk terjangkau tapi juga memiliki kualitas memukau. Selain itu tentu ada lelang hp dan mabar (main bareng) gratis hp,” kata Head of Marketing Itel Indonesia, Muhammad Geza Febriandi dalam keterangan resmi, Sabtu.

Baca Juga :  Penolakan Kenaikan PPN 12 Persen: Warganet Gagas Petisi dan Demo di Istana Negara

Festival ini juga menjadi kesempatan bagi Itel untuk mengenalkan dua model ponsel terbaru mereka, yaitu Itel S25 dan Itel S25 Ultra.

“Ini ajang festival ajang pesta untuk kita semua, jadi silakan datang untuk uji coba dan menangkan hadiahnya,” kata Geza.

Kedua ponsel ini hadir dengan layar AMOLED berkualitas tinggi, dengan Itel S25 Ultra dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 7i dan memiliki layar lengkung.

Kedua model juga memiliki fitur ketahanan, dengan Itel S25 Ultra mendapat sertifikasi IP64 untuk tahan air, sedangkan Itel S25 mendapat perlindungan IP54.

Itel S25 Ultra memiliki fitur TitanShield untuk daya tahan ekstra. Harga Itel S25 dibanderol Rp1.899.000, sedangkan S25 Ultra dijual mulai dari Rp2.199.000 (8/128GB) hingga Rp2.399.000 (8/256GB).

Baca Juga :  Imbas Truk Terbakar di Tol Jakarta Cikampek, Lalu Lintas Pandat

Pengunjung juga dapat mencoba langsung ketangguhan ponsel ini dalam sesi hands-on dan mengikuti tantangan #SiksainAja untuk menguji kekuatan ponsel dalam kondisi ekstrem.

Setelah acara di Jakarta, S25 Festival juga akan digelar di WTC Surabaya pada 20-22 Desember 2024.

Berita Terkait

Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde
Kenangan Kardinal Suharyo tentang Kesederhanaan Paus Fransiskus
510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat
Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius
15 WNI Terdampak Kebijakan Deportasi AS, Satu Sudah Dipulangkan
Andre Rosiade Usul Wasit Asing Pimpin Laga Tim Papan Bawah Liga 1
Para Kardinal Gelar Pertemuan Usai Wafatnya Paus Fransiskus, Belum Masuk Tahap Konklaf
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Tulis Pesan Ini

Berita Terkait

Tuesday, 22 April 2025 - 13:48 WIB

Mantan Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin Diperiksa Kejati Sumsel Terkait Dugaan Korupsi Pasar Cinde

Tuesday, 22 April 2025 - 10:04 WIB

510 Personel Gabungan Terlibat dalam Operasi Pencarian Iptu Tomi Marbun di Papua Barat

Tuesday, 22 April 2025 - 09:53 WIB

Pemkot Bekasi Siagakan Fasilitas Kesehatan Antisipasi Dampak Bau Gas Misterius

Tuesday, 22 April 2025 - 09:45 WIB

15 WNI Terdampak Kebijakan Deportasi AS, Satu Sudah Dipulangkan

Tuesday, 22 April 2025 - 09:41 WIB

Andre Rosiade Usul Wasit Asing Pimpin Laga Tim Papan Bawah Liga 1

Berita Terbaru

Sebutkan dan Jelaskan Teori Masuknya Agama Islam ke Nusantara

Pendidikan

Sebutkan dan Jelaskan Teori Masuknya Agama Islam ke Nusantara

Tuesday, 22 Apr 2025 - 13:37 WIB