Kunjungi Pasar Legi, Sugiri Sancoko Disambut Hangat Pedagang dan Dengar Keluhan

Avatar

- Redaksi

Friday, 25 October 2024 - 05:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Momen Sugiri Sancoko mengunjungi pasar legi(Dok. Ist)

Momen Sugiri Sancoko mengunjungi pasar legi(Dok. Ist)

SwaraWarta.co.id – Calon Bupati Ponorogo nomor urut 2, Sugiri Sancoko, mengunjungi Pasar Legi Ponorogo pada Kamis (24/10/2024). Ia datang bersama istri dan anaknya untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari.

Kedatangan Sugiri disambut dengan sangat meriah oleh para pedagang di pasar terbesar Ponorogo.

Banyak pedagang berebut untuk berjabat tangan dan berfoto dengannya, sambil meneriakkan “RiLis 2 Periode,” yang merupakan dukungan untuk Sugiri melanjutkan kepemimpinannya.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sugiri mengungkapkan bahwa kunjungannya ke pasar bersama keluarganya adalah untuk berbelanja lele, ikan asin, tomat hijau, cabai hijau, dan makan soto bersama para pedagang.

“Saya sama istri dan anak sedang belanja. Beli lele, ikan asin, tomat hijau, cabai hijau. Sama makan soto bareng pedagang,” ujar Sugiri.

Baca Juga :  Kulit Ketiak Menghitam? Ini Dia Cara Mengatasinya dengan Waktu 1 Jam!

Ia menambahkan, hubungan dekatnya dengan para pedagang pasar sudah terjalin sejak lama, bahkan sejak sebelum menjabat.

“Pedagang pasar dekat sama saya lumrah. Karena memang kita bonding degan pedagang pasar sejak dulu, di mana pun. Budhe, bulik saya juga berdagang di pasar. Maka nggak aneh kalau sekarang duduk bersama-sama,” tuturnya.

Selain berbelanja, Sugiri juga mendengarkan keluhan para pedagang tentang kondisi Pasar Legi yang mulai sepi pengunjung.

“Tumbu oleh tutup. Saya akan pikir bagaimana percepatan termasuk pasar grosir, Pasar Legi harus ramai. Harus berpikir bersama-sama nanti gimana ide dari pedagang yang paling memahami ramai nggaknya pasar. Biar ada rembug, solusinya seperti apa,” tandasnya.

Baca Juga :  Polisi Sebut 11 Korban Kecelakaan Maut di KM 58 Tol Jakarta - Cikampek Berhasil diidentifikasi

Koordinator Pasar Legi, Fauzi, menyampaikan beberapa keluhan, salah satunya adalah fasilitas yang rusak, seperti kipas angin di lantai 4 yang tidak berfungsi.

Sugiri berjanji akan segera menangani masalah tersebut. Fauzi juga berharap agar ada kebijakan dari pemerintah yang mendukung pedagang agar pasar bisa ramai kembali.

Salah satu pedagang, Parmi (65), menyatakan harapannya agar Sugiri bisa terpilih kembali sebagai bupati.

Kang Giri itu merakyat dan peduli dengan orang kecil. Semoga bisa jadi bupati lagi,” ujarnya penuh antusias.

“Kang Giri merakyat dan peduli wong cilik. Semoga bisa jadi bupati lagi,” ucapnya.

Berita Terkait

Bersama Rakyat, Ipong-Luhur Siapkan Program Pertanian dan Infrastruktur di Ponorogo
Putri Marino: Santai dan Ramah, Tampil Menarik di Podcast Denny Sumargo
Panduan Tata Tertib dan Aturan Berpakaian untuk SKD CPNS 2024
Menggugah Keadilan: Film Sang Pengadil Hadir di Layar Lebar
Warisan Rumah Lee Kuan Yew: Awal Pertikaian Dua Anak Pendiri Singapura
Pengumuman Kepengurusan Baru Kadin 2024-2029: Membangun Ekonomi Melalui Investasi dan Peningkatan SDM
Kebangkrutan Sritex: PT Sri Rejeki Isman Tbk Dinyatakan Pailit, Manajemen Dipanggil Dinas Tenaga Kerja
Cia Bocil dan Msbreewc: Kolaborasi Viral yang Menghebohkan Netizen di TikTok

Berita Terkait

Friday, 25 October 2024 - 05:10 WIB

Bersama Rakyat, Ipong-Luhur Siapkan Program Pertanian dan Infrastruktur di Ponorogo

Friday, 25 October 2024 - 05:06 WIB

Kunjungi Pasar Legi, Sugiri Sancoko Disambut Hangat Pedagang dan Dengar Keluhan

Thursday, 24 October 2024 - 20:59 WIB

Putri Marino: Santai dan Ramah, Tampil Menarik di Podcast Denny Sumargo

Thursday, 24 October 2024 - 20:49 WIB

Panduan Tata Tertib dan Aturan Berpakaian untuk SKD CPNS 2024

Thursday, 24 October 2024 - 20:43 WIB

Menggugah Keadilan: Film Sang Pengadil Hadir di Layar Lebar

Berita Terbaru

Berita

Panduan Tata Tertib dan Aturan Berpakaian untuk SKD CPNS 2024

Thursday, 24 Oct 2024 - 20:49 WIB

Berita

Menggugah Keadilan: Film Sang Pengadil Hadir di Layar Lebar

Thursday, 24 Oct 2024 - 20:43 WIB