Resep Mie Kocok Bandung, Mudah dan Simpel

Avatar

- Redaksi

Tuesday, 24 September 2024 - 06:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Membahas kuliner Bandung seolah tak ada habisnya, mulai dari berbagai jenis kerupuk, sambal, mie, hingga aneka olahan aci yang siap untuk dinikmati.

 

Salah satu hidangan ikonik di Bandung adalah Mie Kocok. Mie ini menjadi pilihan utama bagi yang merindukan cita rasa kota Bandung, dengan kuah khas dan bumbu yang kaya, siap menambah daftar makanan favorit Anda.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Berikut adalah resep dan cara membuat Mie Kocok khas Bandung yang sederhana dan mudah.

 

▎Bahan-Bahan Mie Kocok Khas Bandung:

 

– 250 gr daging sapi (bisa dicampur tulangan)

– 250 gr kikil sapi

– 1 paket mie telur, direbus, tiriskan, dan siram dengan air dingin

Baca Juga :  Gelombang Panas Ekstrem Melanda AS, Masyarakat Diimbau untuk Menghindari Ruang Terbuka

– 100 gr daun bawang dan seledri, dirajang

– Bawang goreng

– 100 gr tauge, direbus dan disaring

– 1,5 liter air kaldu

– 5 lembar daun salam

– 5 lembar daun jeruk

– 3 cm lengkuas, geprek

– 3 batang sereh, geprek

– Garam dan gula secukupnya

 

▎Bumbu yang Diulek:

 

– 7 siung bawang merah

– 3 siung bawang putih

– 3 cm jahe

– 4 butir kemiri, sangrai

– 1 sdt lada

– 1 sdm ebi kering

 

▎Bahan Pelengkap:

 

– Kerupuk

– Sambal rawit rebus

– Jeruk nipis

– Potongan tomat

– Kecap

 

▎Cara Membuat Mie Kocok Khas Bandung:

 

1. Rebus tulangan, daging, dan kikil hingga mendidih. Tiriskan dan potong-potong, lalu masukkan ke dalam air kaldu dan masak kembali hingga mendidih.

Baca Juga :  Link Yanti TKW Taiwan Kembali Viral, Lebih Seru dari yang Sebelumnya

 

2. Sementara itu, tumis bumbu halus bersama daun salam, sereh, lengkuas, dan daun jeruk hingga harum. Tuang ke dalam rebusan daging, lalu tambahkan garam dan gula secukupnya. Masak hingga mendidih.

 

3. Susun mie dalam mangkuk saji, tambahkan tauge, siram dengan kuah dan daging, lalu taburi dengan daun bawang, seledri, dan bawang goreng.

 

4. Sajikan bersama sambal rebus, kecap, jeruk nipis, dan kerupuk.

 

Itulah resep dan cara membuat Mie Kocok khas Bandung yang akan memanjakan lidah Anda.

Penulis : Pipit Adila Wati, Siswi Magang, SMAN 1 Ponorogo.

Berita Terkait

Oceania Cruises Luncurkan Koleksi Pelayaran 2026: Eksplorasi Destinasi Ikonik di Seluruh Dunia
Polemik Penistaan Agama oleh Rudi Simamora: Tindakan Warga Menjaga Keamanan
Prabowo Subianto Bertemu Surya Paloh dan Cak Imin di Kemenhan, Ada Apa?
Cara Mudah Mengecek Apakah NIK KTP Anda Terdaftar Sebagai Penerima Bansos
Pratama Arhan Absen dari Line-up Suwon FC, Diduga Akibat Kelelahan Usai Bela Timnas Indonesia
Detik-Detik Verifikasi Akun Grapix AI: Pelajaran Berharga dari Skema Ponzi
Drama Comeback PSBS Biak: Lima Gol dan Dua Kartu Merah di Laga Seru Liga 1
Kemenangan Penting! Persib Bandung Bungkam Persebaya Surabaya 2-0, Bajul Ijo Tumbang Pertama Kali Musim Ini

Berita Terkait

Friday, 18 October 2024 - 21:44 WIB

Oceania Cruises Luncurkan Koleksi Pelayaran 2026: Eksplorasi Destinasi Ikonik di Seluruh Dunia

Friday, 18 October 2024 - 21:34 WIB

Polemik Penistaan Agama oleh Rudi Simamora: Tindakan Warga Menjaga Keamanan

Friday, 18 October 2024 - 21:27 WIB

Prabowo Subianto Bertemu Surya Paloh dan Cak Imin di Kemenhan, Ada Apa?

Friday, 18 October 2024 - 21:20 WIB

Cara Mudah Mengecek Apakah NIK KTP Anda Terdaftar Sebagai Penerima Bansos

Friday, 18 October 2024 - 21:11 WIB

Pratama Arhan Absen dari Line-up Suwon FC, Diduga Akibat Kelelahan Usai Bela Timnas Indonesia

Berita Terbaru