Kabar Duka Wafatnya Ekonom Senior Faisal Basri: Wafat di Usia 65 Tahun

Avatar

- Redaksi

Thursday, 5 September 2024 - 21:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabar Duka Meninggalnya Faisal Basri. Doc. Ist

Kabar Duka Meninggalnya Faisal Basri. Doc. Ist

SwaraWarta.co.id– Ekonom senior Faisal Basri bin Hasan Basri Batubara telah wafat pada usia 65 tahun di RS Mayapada, Kuningan, Jakarta, pada hari ini, Kamis (5/9/2024) pukul 03.50 WIB.

Menurut berita duka yang disampaikan oleh keluarganya, almarhum disemayamkan di rumah duka di Komplek Gudang Peluru Blok A 60, Jakarta Selatan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain berprofesi sebagai dosen di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Faisal juga merupakan peneliti di Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat (LPEM) FEUI serta pendiri Institute for Development of Economics and Finance (INDEF).

Dalam dunia politik, Faisal Basri pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) pada periode 1998-2000. Lahir di Bandung pada 6 November 1959, ia menempuh pendidikan di Universitas Indonesia dan Vanderbilt University, Nashville, Tennessee, AS.

Baca Juga :  Tiktokio.com Apa Kelebihannya? Dan Cara Download Video Tik Tok Gratis

Faisal meninggalkan seorang istri, Syahfitri Nasution, serta tiga anak: Anwar Ibrahim Basir, Siti Nabila Azuraa Basri, dan Mohamad Atar Basri.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati juga menyampaikan belasungkawa atas kepergian Faisal Basri. Ia menyatakan bahwa Faisal adalah sosok yang sangat mencintai Indonesia.

“Kecintaannya kepada Indonesia sangat luar biasa. Beliau ingin Indonesia dikelola dengan baik,” ujar Sri Mulyani setelah melayat di kediaman Faisal di kawasan Gudang Peluru, Jakarta Selatan, pada hari ini.

Penulis : Vahira Mona Luthfita, Jurnalis Magang

Berita Terkait

Inilah Doa Ketika Mimpi Buruk dan Doa Agar Mimpi Baik
Doa Memohon Berkah dalam Pernikahan: Menghadirkan Kebahagiaan dan Kesucian
Doa Memohon Perlindungan dari Perselingkuhan: Memohon Keberkahan dan Kesetiaan dalam Pernikahan
Doa Rasulullah SAW untuk Pengantin: Mengharapkan Keberkahan dalam Pernikahan
Doa Meminta Pasangan yang Saleh: Memohon Kebijaksanaan dan Kehidupan Bersama Orang-Orang Saleh
Doa Pengantin Pria untuk Calon Istri: Memohon Kebaikan dan Perlindungan
Doa Akhir dan Awal Tahun, Untuk Tahun Baru
Doa Agar Cepat diberi Keturunan atau Momongan

Berita Terkait

Thursday, 19 September 2024 - 23:57 WIB

Inilah Doa Ketika Mimpi Buruk dan Doa Agar Mimpi Baik

Thursday, 19 September 2024 - 22:50 WIB

Doa Memohon Berkah dalam Pernikahan: Menghadirkan Kebahagiaan dan Kesucian

Thursday, 19 September 2024 - 22:44 WIB

Doa Memohon Perlindungan dari Perselingkuhan: Memohon Keberkahan dan Kesetiaan dalam Pernikahan

Thursday, 19 September 2024 - 22:37 WIB

Doa Rasulullah SAW untuk Pengantin: Mengharapkan Keberkahan dalam Pernikahan

Thursday, 19 September 2024 - 22:30 WIB

Doa Meminta Pasangan yang Saleh: Memohon Kebijaksanaan dan Kehidupan Bersama Orang-Orang Saleh

Berita Terbaru

Doa ketika mimpi buruk.Doc.lst

Berita

Inilah Doa Ketika Mimpi Buruk dan Doa Agar Mimpi Baik

Thursday, 19 Sep 2024 - 23:57 WIB