Konsisten Dukung Anies, Partai Buruh Absen dari Pilkada Jakarta 2024

- Redaksi

Friday, 30 August 2024 - 16:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anies Baswedan 
(Dok. Ist)

Anies Baswedan (Dok. Ist)

Swarawarta.co.id – Menjelang deadline Penutup Pendaftaran Calon gubernur, Partai Buruh konsisten menanti Anies Baswedan maju ikut Pilkada 2024

Partai Buruh sepakat untuk absen dari Pilkada Jakarta 2024 usai Anies Baswedan tak bisa mencalonkan diri sebagai calon gubernur.

“Bersepakat bulat mufakat bahwa partai buruh akan absen dalam Pilkada Jakarta,” kata Ketua Pilkada Partai Buruh Said Salahudin saat acara konfersi pers di Hotel Mega Proklamasi, Kamis (29/8/2024).

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal itu sebagai upaya untuk memperjuangkan Anies Baswedan yang dianggap Partai Buruh pantas berlaga di Pilkada Jakarta 2024.

Selain itu, tak terlibatnya Partai Buruh di Pilkada Jakarta sebagai bentuk komitmen kepada masyarakat.

Baca Juga :  Diperiksa 10 Jam, Tom Lembong Ngaku Tak Terima Fee dari Impor Gula

Pasalnya, banyak masyarakat Jakarta yang menginginkan Anies menjadi gubernur lagi.

Sampai saat ini, Partai Buruh berharap agar ada keajiban partai lain mau berkoalisi agar Anies bisa maju pada Pilkada Jakarta 2024.

“Anies Baswedan semoga ada miracle, ada partai-partai yang barangkali sudah mengajukan pencalonan itu mau bergabung dengan partai buruh untuk mengusung (Anies Baswedan),” kata Said.

Meskipun Said tahu, kemungkinan adanya partai yang mau berkoalisi untuk mendukung Anies sangat kecil di detik-detik terakhir seperti ini.

Namun, Said memastikan meski Anies tak maju di Pilkada Jakarta, Partai Buruh tak akan memalingkan dukungannya ke paslon lain.

Diberitakan sebelumnya, Anies Baswedan tak bisa daftar menjadi calon gubernur Jakarta usai PDI-P tak jadi mengusungnya.

Baca Juga :  Vonis Bebas Dibatalkan MA, Ronald Tannur Kembali Diamankan

Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri lebih memilih kadernya sendiri Pramono Anung dan Rano Karno untuk berlaga di Pilkada Jakarta 2024.

Tak jadinya PDI-P memberi dukungan, membuat Anies kehilangan tiket maju di Pilkada Jakarta.

Pasalnya, 13 partai lainnya yang tidak bergabung dengan PDI-P, lebih memilih untuk masuk ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus untuk mendukung Ridwan Kamil dan Suswono.

(Nanang_ Jakarta)

Berita Terkait

Banjir di Batang, Perjalanan Kereta Terganggu dan Alami Rekayasa Jalur
Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Masih Terjadi di Tol Cikampek
Ibu Muda Melahirkan di Trotoar Jalan Suromenggolo, Bayi Selamat
Pelaku Pelecehan Anak Dihakimi Warga di Jakarta Timur
Polsek Matraman Gelar Patroli Cegah Kejahatan di Rumah Kosong Saat Mudik
Terjadi Krisis Kesehatan di Gaza, Ribuan Pasien Kehilangan Akses ke Pengobatan
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Fokus Perbaiki Infrastruktur Jalan, Hingga Ungkap Fakta Ini
Selebgram Lisa Mariana Murka Foto Anaknya Diedit

Berita Terkait

Saturday, 29 March 2025 - 08:34 WIB

Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Masih Terjadi di Tol Cikampek

Saturday, 29 March 2025 - 08:29 WIB

Ibu Muda Melahirkan di Trotoar Jalan Suromenggolo, Bayi Selamat

Saturday, 29 March 2025 - 08:25 WIB

Pelaku Pelecehan Anak Dihakimi Warga di Jakarta Timur

Saturday, 29 March 2025 - 08:21 WIB

Polsek Matraman Gelar Patroli Cegah Kejahatan di Rumah Kosong Saat Mudik

Saturday, 29 March 2025 - 08:18 WIB

Terjadi Krisis Kesehatan di Gaza, Ribuan Pasien Kehilangan Akses ke Pengobatan

Berita Terbaru

Bagaimana Jika Telat Lapor SPT

Ekonomi

Bagaimana Jika Telat Lapor SPT? Ini Dampak dan Solusinya

Saturday, 29 Mar 2025 - 16:02 WIB

Cara Aktivasi Akun Wajib Pajak CoreTax

Ekonomi

Cara Aktivasi Akun Wajib Pajak CoreTax, Khusus untuk Pemula

Saturday, 29 Mar 2025 - 15:24 WIB

Apa Itu SPPI Batch 3

Pendidikan

Apa Itu SPPI Batch 3? Yuk Cari Tahu Disini Penjelasannya!

Saturday, 29 Mar 2025 - 09:45 WIB